Ilustrasi. (Foto: Thinkstock) |
Terdapat dua jenis vitamin A yang dapat ditemukan dalam makanan, yaitu vitamin A preformed dan provitamin A. Vitamin A preformed yang juga dikenal dengan retinol, umumnya dapat ditemukan dalam produk susu, telur, ikan, dan juga daging.
Sementara itu, tubuh dapat mengubah karotenoid dalam makanan nabati, seperti buah-buahan serta sayuran berwarna oranye, kuning, hijau, dan merah menjadi vitamin A.