12 February 2025

Norwegia Bikin Kapar Pesiar Bertenaga Nuklir Pertama di Dunia

Sebuah kapal pesiar super bertenaga nuklir bernama Thor, akan merevolusi industri kapal pesiar dengan inti nuklir yang sangat besar di dalamnya. Foto: Ulstein

Sebuah kapal pesiar super bertenaga nuklir, yang diberi nama Thor, akan merevolusi industri dengan panjangnya yang raksasa, yaitu 152 meter, dan terdapat inti nuklir yang sangat besar di dalamnya.

Kapal induk buatan Ulstein Group yang berpusat di Norwegia ini bertujuan memanfaatkan energi nuklir agar menjadi superyacht pertama dari jenisnya. Para pembuat kapal Norwegia berlomba membangun yacht lebih berkelanjutan, dan mereka yakin bahwa Thor adalah jawabannya.

Slot Minta Liverpool untuk Tidak Lengah di Premier League

Foto: AP/Ian Hodgson

Arne Slot menilai Premier League sebagai liga yang paling sulit untuk dimenangi. Oleh karena itu, Slot mewanti-wanti Liverpool agar tidak lengah sedikit pun.

Liverpool berada di baris terdepan dalam perburuan gelar juara Premier League 2024/2025. The Reds memimpin klasemen Liga Inggris dengan 56 poin dari 23 laga, unggul enam poin atas Arsenal yang ada di urutan kedua.

Rodri Mengaku Cedera Lutut Tidak Bikin Jera dan Berpikir Positif

Foto: Getty Images/James Gill - Danehouse

Rodri absen lama musim ini akibat cedera lututnya. Gelandang Manchester City itu mengaku tak jera dan selalu berpikir positif.

Rodri harus menepi sejak September lalu. Cedera ligamen membuat peraih Ballon d'Or 2024 itu absen hingga saat ini.

Mungkinkah Man United Jadi Juara Liga Inggris Bersama Amorim?

Ruben Amorim diyakini bisa membawa Manchester United menjuarai Liga Inggris. (Foto: Action Images via Reuters/Jason Cairnduff)

Manchester United sudah lama tak menjuarai Premier League. Diogo Dalot yakin Setan Merah bisa juara Premier League bersama Ruben Amorim.

Musim 2012/2023 menjadi kesempatan terakhir Man United menjuarai Liga Inggris. Saat itu, Sir Alex Ferguson yang menjadi manajer MU.

Kemenkes: warga Tidak Punya BPJS Tetap Bisa Ikut Cek Kesehatan Gratis

Cek Kesehatan Gratis (Foto: Esti Widiyana)

Juru bicara Kementerian Kesehatan RI Widyawati menyampaikan bahwa Program Cek Kesehatan Gratis dapat diikuti oleh semua warga negara Indonesia, meskipun tak memiliki BPJS atau status kepesertaannya tak aktif.

(Program cek kesehatan gratis), baik yang punya BPJS atau Non BPJS," kata Widyawati saat diwawancarai detikSore, Senin (10/2/2025).

Jarang Terjadi, KB Implan di Lengan Mendadak Hilang dan Pindah ke Paru-paru

KB Implan bermigrasi dari lengan atas ke paru-paru kiri wanita di Inggris (Foto: BMJ Case Reports)

Dalam kasus yang sangat jarang terjadi, dokter menemukan alat KB implan wanita bermigrasi dari lengan atas ke paru-paru kirinya.

Dikutip dari Live Science, kejadian yang dilaporkan di BMJ Journal itu, menuliskan seorang wanita berusia 30 tahun di Inggris berkonsultasi dengan dokter setelah menyadari bahwa dia tidak dapat merasakan implan di bawah kulit lengan kirinya. Lokasi implan itu dimasukkan enam tahun sebelumnya. Implan ini biasanya berfungsi selama tiga tahun sebelum perlu diganti.

Pengalaman Wanita Malaysia Dirawat di RS Jepang Karena Sakit Flu Ditagih Hampir Rp 55 Juta/Hari

Ilustrasi (Foto: Getty Images/iStockphoto/Asawin_Klabma)

Seorang wanita Malaysia membagikan pengalamannya yang tertular flu saat berlibur ke Jepang. Ia bersikeras kembali ke rumahnya untuk berobat setelah mengetahui biaya perawatan di rumah sakit di Negeri Sakura itu bisa mencapai RM 15.000 atau sekitar Rp 54,8 juta per hari.

Wanita bernama Qin Yu Fen itu awalnya tengah berlibur bersama keluarganya di Hokkaido pada 4 Januari. Pada hari ketiga, Qin mendadak mengalami kesulitan bernapas.

Kebiasaan Sederhana yang Bisa Cegah Risiko Stroke

Ilustrasi. (Foto: iStock)

Sebuah penelitian menunjukkan kebiasaan sederhana ternyata bisa mencegah risiko stroke. Studi terbaru yang dipaparkan pada American Stroke Association's International Stroke Conference 2025 menunjukkan kebiasaan merawat gigi dapat menurunkan risiko stroke yang disebabkan oleh gumpalan atau bekuan darah.

"Laporan kesehatan global terkini mengungkapkan bahwa penyakit mulut, seperti gigi berlubang yang tidak diobati dan penyakit gusi, memengaruhi 3,5 miliar orang pada tahun 2022, menjadikannya kondisi kesehatan yang paling tersebar luas," ujar penulis studi sekaligus ketua fakultas neurologi dari Prisma Health Richland Hospital dan University of South Carolina School of Medicine di Columbia, Souvik Sen, MD, MS, MPH, dikutip dari laman American Heart Association, Senin (10/2/2025).

Tips untuk Obati Gusi Bengkak dengan Alami

Foto: Getty Images/iStockphoto/MarianVejcik

Gusi bengkak bisa sangat menyakitkan dan menyiksa. Jika detikers mengalaminya, tentu ingin segera mengobati hingga pulih. Selain menggunakan obat apotek, detikers bisa memanfaatkan bahan alami untuk meringankan rasa sakitnya.

Simak artikel ini untuk mengetahui 9 cara mengobati gusi bengkak menggunakan bahan alami. Ketahui juga cara mencegah gusi bengkak sehingga tidak lagi mengalaminya.

Tips 'Perbaiki' Pankreas yang Bermasalah dengan Alami

Foto: Getty Images/iStockphoto/Tharakorn

Pankreas adalah organ penting dalam sistem pencernaan. Perannya yakni pada produksi enzim pencernaan serta hormon insulin untuk mengatur kadar gula darah.

Jika pankreas mengalami gangguan, seperti peradangan (pankreatitis) atau resistensi insulin, maka keseimbangan metabolisme tubuh bisa terganggu dan berisiko menyebabkan berbagai penyakit. Jadi, menjaga kesehatan pankreas sangatlah penting agar fungsi tubuh tetap optimal.

Harapan Warga Terkait Cek Kesehatan Gratis: Langsung Mendapatkan Tindakan Saat Sakit

Cek kesehatan gratis. (Foto: Agung Pambudhy)

Haerudin (63) warga Jakarta Timur menceritakan pengalamannya pertama kali mengikuti program cek kesehatan gratis (CKG), Senin (10/2/2025). Ia menjadi salah satu peserta cek kesehatan gratis di Puskemas Kecamatan Pulogadung, Jakarta Timur.

Menurutnya, langkah pemerintah untuk melakukan tindakan preventif pencegahan berbagai penyakit merupakan hal yang positif. Terlebih menurutnya, semakin ke sini semakin banyak orang yang sakit dan harus dirawat di rumah sakit.

Youtuber Mukbang Jepang Ini Ingin Pensiun Karena Alasan Kesehatan

Konten kreator mukbang Yuka Kinoshita memutuskan untuk pensiun. (Foto: YouTube Yuka Kinoshita)

Seorang YouTuber mukbang Jepang Yuka Kinoshita memutuskan pensiun dari pekerjaannya sebagai kreator konten karena alasan kesehatan dan usia.

Pengumuman oleh Yuka Kinoshita dirilis secara daring pada 1 Februari, hanya beberapa bulan setelah dia kembali ke media sosial setelah hiatus selama tujuh bulan. Dia telah menghabiskan waktu itu di rumah akibat gangguan bipolar yang diidapnya.

Sederet Makanan Ini Dapat Bantu Turunkan Kadar Gula Darah

Ilustrasi. (Foto: Thinkstock)

Pengidap diabetes perlu memerhatikan jenis makanan yang dikonsumsi sehari-hari. Sebab, beberapa makanan dapat membuat kadar gula darah melonjak dan memperparah gejala penyakit yang dialami.

Selain itu, pengidap diabetes perlu mengontrol asupan makan, terutama yang banyak mengandung gula. Sebagai gantinya, beberapa makanan mungkin dapat berperan sebagai penurun gula darah sebagaimana terungkap dalam beberapa penelitian ilmiah.

Masa Depan Mo Salah Masih Belum Jelas, Mungkinkah Pindah ke Arab Saudi?

Foto: REUTERS/Dylan Martinez

Masa depan Mohamed Salah di Liverpool masih tanda tanya. Seiring rumor kesiapan klub-klub Arab Saudi memberi iming-iming gaji selangit, muncul pula kabar harapan Salah meraih Ballon d'Or.

Kontrak Salah dengan Liverpool akan habis pada musim panas depan. Artinya, jika tidak ada kontrak baru, pesepakbola 32 tahun asal Mesir itu bisa pergi ke klub manapun secara free transfer.

Liga Champions: Brest Vs PSG, Les Parisiens Menang 3-0

Hasil Liga Champions Brest vs PSG. (Foto: AFP/FRED TANNEAU)

Paris Saint-Germain meraih kemenangan meyakinkan saat bertandang ke markas Brest pada babak play-off Liga Champions. Pasukan Luis Enrique menang 3-0.

Leg pertama babak play-off 16 besar Liga Champions mempertemukan Brest vs PSG. Duel berlangsung di Stade de Roudourou, Rabu (12/2/2025) dini hari WIB.

Liga Champions: Juventus Vs PSV, Bianconeri Menang 2-1

Samuel Mbangula (kanan) merayakan golnya bersama Dusan Vlahovic. Foto: Getty Images/Jonathan Moscrop

Juventus mengalahkan PSV Eindhoven 2-1 dalam leg pertama playoff Liga Champions musim ini. Dua gol kemenangan Bianconeri dicetak Weston McKennie dan Samuel Mbangula.

Bermain di Allianz Stadium, Rabu (12/2/2025) dini hari WIB, PSV mengancam lebih dulu di menit ke-8, namun tembakan jarak jauh Ismael Saibari melebar ke kanan. Sundulan Luuk de Jong di menit ke-15 juga gagal mengarah ke gawang Michelse Di Gregorio.

Liga Champions: Man City Vs Real Madrid, Los Blancos Menang 3-2

Foto: AP/Dave Thompson

Real Madrid unjuk mentalitas di Liga Champions. Tertinggal dua kali, Los Blancos membungkam Manchester City 3-2!

Laga Man City vs Real Madrid pada leg pertama play-off 16 besar Liga Champions, berlangsung di Etihad Stadium, Rabu (12/2/2025) dini hari WIB. Pertandingan berjalan alot.

Berikut Ini Makanan Pemicu Kanker Usus yang Harus Diwaspadai

Ilustrasi. (Foto: Istock)

Kanker usus besar atau kolorektal bukan lagi penyakit yang identik dengan orang lanjut usia. Dalam beberapa tahun terakhir, kasus kanker kolorektal pada orang dewasa muda mengalami peningkatan yang signifikan.

Kanker kolorektal juga menjadi penyebab utama kematian akibat kanker pada orang Amerika yang berusia di bawah 50 tahun, menurut National Cancer Institute.

Angka Kelahiran di Prancis Merosot Hingga ke Titik Terendah Sejak PD II

Ilustrasi. (Foto: Thinkstock)

Jumlah kelahiran di Prancis turun ke angka tahunan terendah sejak Perang Dunia II. Di tahun 2024, ada 663 ribu bayi yang lahir di Prancis, turun 2,2 persen dai tahun lalu.

Institut Nasional Prancis untuk Statistik dan Studi Ekonomi (INSEE) juga mencatat pada tahun 2024, penurunan angka kelahiran terus terjadi sejak tahun 2011. Angka kelahiran total berada pada angka 1,59 anak per wanita di Prancis, level terendah selama lebih dari satu abad.

Program Cek Kesehatan Gratis Dapat Pujian dari WHO, Minta Negara Lain Contoh RI

Dirjen WHO Tedros Adhanom Ghebreyesus. (Foto: Salvatore Di Nolfi/Keystone via AP)

Total sekitar 17 ribu orang mengikuti cek kesehatan gratis (CKG) sebagai kado ulang tahun pemerintah pada masyarakat usia bayi, balita, dewasa, hingga lansia, pada hari pertama, Senin (10/2/2025). Jenis pemeriksaan tersebut termasuk deteksi dini kanker yang diprioritaskan pada kelompok berisiko, misalnya untuk kanker serviks dan kanker payudara di usia lebih dari 30 tahun, kanker paru pada kelompok usia di atas 45 tahun, serta kanker usus besar di atas 50 tahun.

Direktur Jenderal Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) Tedros Adhanom Ghebreyesus memuji program CKG. Ia menilai hal ini efektif dilakukan sebagai langkah preventif untuk mengatasi penyakit lebih dini, sehingga peluang kesembuhan relatif lebih tinggi.