01 March 2025

Pesawat MH370 Diduga Jatuh di Perairan Ini

Kapal canggih yang saat ini mencari Malaysia Airlines MH370. Foto: Marine Link

Pesawat Malaysia Airlines MH370 lenyap 10 tahun silam di 2014 dan sampai kini belum diketahui di mana rimbanya. Kini, perusahaan Ocean Infinity kembali mencarinya atas restu Pemerintah Malaysia.

Salah satu area yang akan dicari kabarnya adalah berasal dari penelitian Richard Godfrey, pakar penerbangan Inggris yang pernah bekerja untuk NASA dan Boeing. Tahun lalu, ia memaparkan temuannya dan meyakini tahu di mana lokasi persis pesawat itu.

Godfrey mempelajari WSPR dari radio amatir pada malam hilangnya pesawat. Radio amatir terus mengirim sinyal uji dan merekam datanya. Ketika pesawat melalui sinyal radio, sinyal tersebut akan terganggu. Dari gangguan tersebut dapat dilacak keberadaan sebuah pesawat.

Ia menyimpulkan MH370 berada 1.500 kilometer sebelah barat Perth, Australia. Itu sesuai dengan area pencarian baru yang saat ini dijelajahi oleh kapal canggih Ocean Infinity.

"Lokasi jatuhnya MH370, yang ditentukan oleh teknologi WSPR, berada dalam lingkaran dengan radius 30 kilometer dan berpusat di 29.128°LS 99.934°BT. Area ini terletak 1.560 kilometer sebelah barat Perth. Hanya perlu sekali pencarian lagi di area ini dan kita akan menemukan MH370," ungkapnya.

"Saya pikir, peluang bagi kita menemukan MH370 adalah sangat baik karena teknologi telah berkembang. Jika kita mempersempit lokasinya, maka peluang kita akan menjadi lebih baik lagi," katanya.

Misi ini diprediksi jadi yang terakhir untuk mencari MH370. Pada 8 Maret 2014, penerbangan Malaysia Airlines dengan 239 penumpang dan awak itu menghilang dari Kuala Lumpur ke Beijing.

Upaya pencarian baru mengerahkan kendaraan bawah air otonom (AUV) mutakhir dari kapal Ocean Infinity untuk pemindaian dasar laut. AUV, yang mampu turun hingga 6 km, dioperasikan via satelit dari pusat kendali perusahaan di Southampton.


























Artikel ini telah tayang di inet.detik.com dengan judul "Lokasi Ini Diyakini Tempat Peristirahatan Terakhir Pesawat MH370"