![]() |
Foto ilustrasi: Getty Images/unomat |
Ginjal merupakan salah satu organ yang memegang peranan penting dalam tubuh manusia. Ginjal berfungsi untuk membantu proses detoksifikasi alami tubuh, membuang limbah dan zat racun sehingga darah tetap bersih.
Jika ginjal bermasalah atau rusak, racun dapat menumpuk di dalam tubuh, dan berpotensi menyebabkan penyakit atau gagal ginjal. Jika sudah parah, maka akan membutuhkan perawatan seperti dialisis atau bahkan transplantasi ginjal.
Karenanya, penting untuk mengenal tanda-tanda ginjal bermasalah sedini mungkin, termasuk gejala yang dapat muncul di pagi hari. Dikutip dari Health Site, berikut tanda-tanda ginjal bermasalah yang perlu diwaspadai.
1. Pembengkakan di Wajah dan Anggota Tubuh
Pembengkakan, terutama di wajah dan anggota badan, merupakan gejala utama kerusakan ginjal. Hal ini sering kali disebabkan oleh retensi cairan saat ginjal tidak dapat membuang kelebihan cairan secara efektif.
Mata atau pergelangan kaki bengkak saat bangun tidur juga dapat menjadi tanda ginjal mulai bermasalah. Karenanya, perhatikan setiap perubahan yang terjadi pada tubuh untuk mencegah terjadinya komplikasi yang lebih serius.
2. Kelelahan yang Tidak Biasa
Kelelahan di pagi hari tidak hanya disebabkan oleh kurang tidur saja. Ketika ginjal rusak, racun dapat menumpuk dalam darah, yang kemudian menyebabkan lelah dan lemas.
Jika merasa lelah meski sudah cukup beristirahat, sebaiknya segera periksakan diri ke dokter untuk mengidentifikasi penyebab dan mendapat penanganan yang sesuai.
3. Perubahan Warna dan Bau Urine
Urine dapat memberikan informasi penting tentang kesehatan ginjal seseorang. Urine yang berwarna gelap, keruh, atau berbau busuk dapat menandakan ginjal sudah tidak berfungsi dengan baik.
Urine yang sehat biasanya berwarna kuning muda dan memiliki aroma yang tidak terlalu menyengat. Perubahan yang signifikan dapat mengindikasikan potensi kerusakan ginjal atau masalah kesehatan lainnya. Memeriksa kondisi urine secara teratur dapat membantu mendeteksi masalah kesehatan sejak dini.
4. Mual atau Muntah Terus-menerus
Jika sering mengalami mual atau muntah di pagi hari, hal itu mungkin terkait dengan masalah ginjal. Ketika ginjal kesulitan menyaring limbah secara efisien, racun dapat menumpuk di sistem tubuh Anda, yang menyebabkan ketidaknyamanan di perut.
Gejala ini dapat mengkhawatirkan jika terlalu sering terjadi. Karenanya, penting untuk memeriksakan diri jika merasa mual dan muntah yang tidak wajar.
5. Sesak Napas
Merasa sesak napas, terutama di pagi hari, dapat mengindikasikan adanya kerusakan pada ginjal. Gejala ini bisa muncul akibat penumpukan cairan di paru-paru (edema paru) yang dapat terjadi ketika ginjal tidak bisa menyaring dengan baik.
Jika mengalami kesulitan bernapas atau rasa sesak di dada, segera cari pertolongan medis. Gejala ini dapat menandakan kondisi serius yang memerlukan perhatian segera.
Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "5 Gejala Ginjal Bermasalah yang Bisa Muncul di Pagi Hari, Jangan Abaikan!"