01 March 2025

Warna Urine Bisa Jadi Tanda Potensi Terdapat Batu Ginjal

Ilustrasi warna urine. (Foto: ilustrasi/thinkstock)

Spesialis urologi dari Siloam Hospitals, dr Ponco Birowo, SpU, mengatakan salah satu tanda yang mudah dikenali untuk melihat adanya potensi batu ginjal adalah dengan melihat warna urine. Makin pekat warnanya, makin besar risiko pembentukan batu ginjal di tubuh seseorang.

"Kalau warna air kencingnya keruh, lebih mudah terjadi batu. Kalau kita kencing warnanya sudah bening, berarti di hari itu kita sudah cukup (minum air)," kata dia saat ditemui dalam acara Launching Siloam Urinary Stone Center di Sheraton Gandaria City, Jakarta Selatan, Rabu (26/2/2025).

Batu ginjal adalah endapan keras yang terbuat dari mineral dan garam yang mengendap dalam urine yang terkonsentrasi. Penyakit ini bisa muncul ketika terjadi ketidakseimbangan komposisi urine seperti saat asupan carian kurang.

Selain dari warna urine, ada beberapa gejala yang biasanya dirasakan oleh pasien batu ginjal. Keluhan terbanyak yakni nyeri di area perut bawah dan terasa nyeri ketika buang air kecil.

"Nyerinya bisa di sebelah kiri atau kanan, tergantung batu ginjalnya ada di mana," beber urolog dr Nur Rasyid, SpU saat dijumpai di kesempatan yang sama.

Perubahan gaya hidup ke arah yang lebih sehat dapat mengurangi risiko terbentuknya batu ginjal dan masalah kesehatan lainnya. Dengan mencukupi kebutuhan cairan harian, organ tubuh akan lebih sehat terlindungi.


























Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "Warna Air Kencing Bisa Menandakan Risiko Batu Ginjal, Cek Sekarang"