Foto: Action Images via Reuters/John Sibley |
Harry Kane ikut bersemangat melihat Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi masih kompetitif hingga saat ini. Keduanya buktikan usia hanyalah angka-angka.
Harry Kane kini sudah 31 tahun dan masih menantikan titel juara pertamanya. Hingga memasuki usia senja pesepakbola, ia masih mentok jadi runner-up baik di level klub maupun di timnas.
Bersama Tottenham Hotspur, prestasi terbaiknya adalah runner-up Piala Liga Inggris dan Liga Champions. Pindah ke Bayern Munich yang langganan juara pun belum mengubah nasibnya.
Kane harus puas finis ketiga di musim pertamanya pada 2023/2024 lalu, juga jadi runner-up di Piala Super Jerman 2023. Bersama timnas Inggris, pemain kelahiran London itu dua kali jadi runner-up Piala Eropa dua edisi terakhir, 2020 dan 2024 lalu.
Rangkaian kegagalan itu tak bikin Harry Kane ciut mental dan kecil hati. Ia terinspirasi Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo, yang masih kompetitif dan bahkan masih bisa meraih trofi setelah melewati usia keemasannya.
Ronaldo misalnya, meraih trofi mayor pertama bersama timnas Portugal di usia 31 tahun, kala menjuarai Piala Eropa 2016. Messi malah baru mewujudkannya di Copa America 2021 pada usia 34 tahun.
Messi lantas memenangi Piala Dunia setahun berselang, lalu kembali menjuarai Copa America tahun ini pada usia 37 tahun.
"Selalu berat ketika Anda begitu nyaris meraih salah satu puncak karier lalu terampas. Itu bikin saya makin termotivasi. Itu mengembalikan api dalam diri saya untuk mencoba mencapainya. Tugas kami adalah untuk lebih baik," ungkap Harry Kane dikutip BBC.
"Saya rasa ketika melihat pemain-pemain seperti Ronaldo, Modric, Messi, semua pemain ini bermain di usia pertengahan sampai akhir 30, itu inspirasi buat saya karena itu menunjukkan bahwa Anda bisa benar-benar bermain di level tinggi untuk waktu lama."
"Saya ingin bermain sepakbola dan di level tertinggi selama mungkin. Saya menggunakan pemain-pemain tersebut sebagai motivasi dan inspirasi untuk bisa melakukannya."
"Saya merasa berada di tempat yang bagus baik secara mental dan fisik untuk menjalani musim bagus lainnya, semoga itu berlanjut untuk bertahun-tahun ke depan," imbuhnya.
Artikel ini telah tayang di sport.detik.com dengan judul "Harry Kane Terinspirasi Daya Saing Messi & Ronaldo"