Jarell Quansah (liverpoolfc.com) |
Liverpool menjadikan Jarell Quansah sebagai aset masa depan mereka. Oleh karenanya, Quansah diikat dengan kontrak baru.
Dikutip situs resmi Liverpool, Quansah mendapat kontrak jangka panjang per Senin (7/10) kemarin. Media-media Inggris menyebut durasinya sampai 2028, lebih lama setahun dari kontrak lamanya.
Kontrak baru ini tak lepas dari performa Quansah selama dua musim terakhir ini. Sejak diorbitkan Juergen Klopp musim lalu, Quansah langsung jadi anggota tetap lini belakang Liverpool.
Dia terkadang dirotasi dengan Joe Gomez atau Ibrahima Konate sebagai partner Virgil van Dijk di bek tengah. Namun, di era Arne Slot, Quansah baru tampil dua kali, termasuk jadi starter di pekan pertama kontra Ipswich Town.
Bek 21 tahun itu sudah tampil 35 kali untuk Liverpool dengan torehan tiga gol dan tiga assist. Quansah adalah didikan akademi Liverpool sejak umur lima tahun.
"Saya bahagia sekali. Saya rasa dengan cara manajer baru datang, gaya melatihnya berperan besar dan saya rasa Liverpool adalah klub terbaik di dunia untuk saya berkembang dan menjadi pemain lebih baik," ujar Quansah.
"Saya rasa para pemain di tim yang dijadikan panutan dan contoh, adalah mereka yang terbaik di posisinya. Jadi tidak ada klub yang lebih baik dari ini."
Artikel ini telah tayang di sport.detik.com dengan judul "Jarell Quansah Dapat Kontrak Baru dari Liverpool"