Hagia Sophia

03 November 2025

Sekitar 90 Persen Stroke Bisa Dicegah, Ini Caranya

Ilustrasi stroke (Foto: Getty Images/GrafikLab)

Sekitar 90 persen stroke dapat dicegah melalui pengendalian faktor risikonya. Salah satunya adalah dengan rutin melakukan aktivitas fisik atau olahraga.

Dr dr Pricilla Yani Gunawan, SpN, Subsp ENK(K), neurolog dari Siloam Hospital mengatakan mereka yang rutin berolahraga akan membuat pembuluh darah lebih elastis dan menurunkan risiko adanya sumbatan.

"Tapi bukan berarti kalau saya olahraga, saya akan terhindar (dari stroke). Nggak, karena (risiko stroke) multifaktor," kata dr Pricilla kepada wartawan di Kabupaten Tangerang, Rabu (29/10/2025).

Menurut dr Pricilla, tekanan darah yang tinggi memang menjadi salah satu risiko terbesar dari datangnya serangan stroke. Lalu, ada gula darah yang tidak terkontrol dan kolesterol tinggi.

"Kalau bicara stroke tidak hanya satu faktor ya, agak-agak sulit kita menyalahkan oh ini karena ini saya, pasti karnea ini saya. karena itu multifaktorial. tapi yang sudah kami identifikasi, faktor2 besarnya itu tadi tekanan darah, gula darah, kolesterol.

"Jadi semua faktor risko harus satu persatu kita identifikasi dan kita obati, kalau kita cuman ngambil satu 'oh yang penting saya olahraga tapi tensi tinggi saya biarkan ya tetep aja, faktor risikonya tetap ada," katanya.

Bagaimana Olahraga yang Dianjurkan?

Kemenkes RI menyebut olahraga minimal 30 menit dan dilakukan 5 kali dalam seminggu dapat menurunkan risiko stroke hingga 25 persen. Selain itu, aktivitas fisik juga membantu menjaga berat badan ideal, mengontrol tekanan darah, dan meningkatkan kesehatan jantung.

Dikutip dari laman Kemenkes, stres juga menjadi salah satu faktor yang bisa membuat seseorang terserang stroke. Namun, hal ini bisa diatasi dengan latihan fisik atau berolahraga dengan rutin itu ternyata dapat menurunkan kecemasan dan depresi.

Banyak pilihan yang bisa dilakukan dalam olahraga dan bisa dipilih sesuai dengan minat serta kemampuan fisik.

Aktivitas aerobik seperti jalan kaki, berlali, berenang, atau bersepeda dengan intensitas sedang dianjurkan 3-5 kali per minggu, atau sekitar 150-300 menit. Aktivitas penguatan otot juga tak kalah pentingnya seperti gym, yoga, atau pilates yang disarankan 2-3 kali seminggu.

























Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "Aktivitas Sederhana yang Bisa Cegah Stroke, Anak Muda Wajib Tahu"