Hagia Sophia

25 May 2024

Piala FA Jadi Kesempatan Terakhir bagi MU untuk Menyelamatkan Musim

Foto: AP/Nick Potts

Andre Onana mengakui Manchester United tampil buruk musim ini. Memenangi Piala FA menang tak cukup untuk menebusnya, tapi setidaknya sedikit lebih baik.

Manchester United menatap final Piala FA kontra Manchester City di Wembley, Sabtu (25/5/2024) malam WIB. Partai ini jadi kesempatan terakhir MU untuk sedikit menyelamatkan musim.

Performa 'Setan Merah' musim ini memang tak cukup oke. Mereka hanya finis kedelapan di Premier League, posisi terendah dalam sejarah kompetisi tersebut, ditambah dengan selisih gol minus.

Sebelumnya mereka terhenti di posisi juru kunci fase grup Liga Champions, juga terdepak di babak 16 besar Piala Liga Inggris. Maka laga akhir pekan ini, seberapa pun beratnya, menjadi pertaruhan terakhir MU untuk sedikit memoles wajah.

"Kami tahu seberapa bagusnya City. Mereka adalah tim terbaik saat ini dan kami sudah kalah dua kali dari mereka," kata kiper MU Andre Onana dikutip BBC.

"Tapi kami termotivasi. Mengalahkan mereka tidak akan menjadikan ini musim yang sukses. Bermain buat klub ini, rasanya memenangi Piala FA itu tidak cukup."

"Tapi itu akan membuat segala sesuatunya tampak lebih baik. Kami akan ke sana untuk menang," imbuhnya.

Musim ini di Premier League, MU kalah 0-3 dari Man City di Old Trafford lalu takluk 1-3 di Etihad.



























Artikel ini telah tayang di sport.detik.com dengan judul "Onana: MU Akan Tampak Lebih Baik dengan Gelar Piala FA"