![]() |
| Ilustrasi satelit. Foto: Getty Images/iStockphoto/NiseriN |
China bakal membuat pabrik satelit super yang mampu memproduksi 1.000 unit per tahunnya. Pabrik ini akan jadi saingan Starlink milik miliarder Elon Musk.
Langkah ini menjadi awal perlombaan Beijing untuk membangun konstelasi di orbit Bumi rendah. Fasilitasnya berlokasi di dalam pusat peluncuran antariksa Wenchang di provinsi Hainan, bagian selatan China.



















