Hagia Sophia

23 May 2025

Beda Gejala Sakit Kepala Biasa dan Stroke Perdarahan Otak

Ilustrasi pasien. (Foto: iStock)

Kabar duka, suami Najwa Shihab, Ibrahim Sjarief Assegaf meninggal dunia karena stroke perdarahan otak atau stroke hemoragik. Informasi ini dikonfirmasi asisten Najwa, dalam pesan singkat.

"Pasca stroke, perdarahan di otak," beber pihak keluarga Najwa kepada Insertlive, Selasa (20/5/2025).

Direktur Medik dan Keperawatan RS PON dr Reza Aditya Arpandy, SpS, mengatakan keluhan yang bisa terjadi sebelum stroke menyerang dan berakhir fatal adalah sakit kepala. Menurut dr Reza, karakteristik sakit kepala akibat stroke relatif berbeda dari keluhan biasanya.

Hal ini juga bergantung pada jenis stroke yang dialami. "Pada stroke perdarahan (hemoragik), sakit kepala biasanya muncul tiba-tiba dan sangat hebat, atau sangat nyeri," tuturnya.

Sementara pada kasus stroke iskemik, saat terjadi sumbatan di pembuluh darah otak, sakit kepala bisa saja muncul, tetapi kerap masih dalam bentuk ringan hingga sedang. "Tidak separah stroke perdarahan," tandas dia.

Hal yang perlu diwaspadai adalah keluhan saat menyertai sakit kepala tersebut. Segera pergi ke rumah sakit saat kondisi mulut mencong ke satu sisi, bicara tidak jelas, hingga adanya kelemahan anggota gerak pada satu sisi tubuh.

"Jika sakit kepala muncul mendadak dan disertai gejala-gejala tersebut, maka kondisi ini harus segera dicurigai sebagai stroke dan memerlukan pemeriksaan segera," imbaunya.

Kunci atau peluang kesembuhan pasien stroke bergantung dengan cepat atau tidaknya penanganan. Bila pasien datang ke rumah sakit dalam waktu 'golden period', 4,5 jam setelah timbulnya gejala stroke iskemik atau penyumbatan di pembuluh darah, dokter bisa mengupayakan pengobatan yang maksimal.

Sementara dalam kasus stroke hemoragik perdarahan otak, perlu sesegera mungkin ditangani, karena pecahnya pembuluh darah dalam otak memicu perdarahan dan terhentinya asupan nutrisi serta oksigen pada area tertentu di dalam otak. Kondisi ini selanjutnya akan merusak sel-sel dan jaringan otak, bahkan dalam hitungan menit.


























Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "Dokter RS PON Ungkap Beda Gejala Sakit Kepala Biasa Vs Stroke Perdarahan Otak"