Foto ilustrasi: Istock |
Kanker kolorektal atau kanker usus besar merupakan salah satu jenis kanker yang mengalami peningkatan pada orang usia muda. Menurut penelitian, beberapa faktor dapat mempengaruhi kondisi ini.
Mulai dari genetik atau riwayat keluarga dan pola makan. Pola makan dapat memainkan peran penting dalam mengembangkan kanker usus di usia muda.
Meski begitu, makan makanan tertentu juga dapat mengurangi risiko kanker usus besar. Mengkonsumsi makanan yang padat nutrisi dan kurang diproses dapat membantu mengurangi risiko kanker usus besar.
Dikutip dari TODAY, berikut beberapa makanan yang dapat membantu mengurangi risiko terkena kanker usus besar di usia muda:
Makanan untuk Mengurangi Risiko Kanker Usus Besar di Usia Muda
1. Gandum utuh
Mengkonsumsi makanan berserat tinggi menghasilkan usus besar yang lebih sehat. Serat mendukung mikrobioma usus dan membantu mengeluarkan zat penyebab kanker dengan cepat dari tubuh.
Zat ini ditemukan dalam buah-buahan, sayuran, kacang-kacangan, dan polong-polongan. Tetapi, serat dari biji-bijian utuh mungkin sangat bermanfaat.
Penelitian menunjukkan bahwa zat gizi mikro yang ditemukan dalam biji-bijian utuh dapat membantu mengurangi peradangan dan menetralkan radikal bebas, molekul tidak stabil yang dapat merusak sel dan meningkatkan risiko kanker.
2. Kacang-kacangan
Kacang-kacangan mengandung senyawa yang terkait dengan pengurangan berbagai bentuk kanker. Sebuah penelitian mempelajari kaitan konsumsi kacang-kacangan dan kanker usus besar.
Hasilnya, penelitian menemukan bahwa kacang-kacangan mengandung antioksidan yang tinggi dan memperkuat mikrobioma.
3. Yogurt
Beberapa penelitian telah mengidentifikasi hubungan terbalik antara konsumsi susu dan kanker usus besar. Hipotesisnya adalah bahwa kalsium dapat mengikat asam empedu yang berbahaya, dan meminimalkan dampak asam lemak yang dapat merusak usus besar.
4. Minyak zaitun
Minyak zaitun mengandung banyak polifenol, senyawa yang dikaitkan dengan berkurangnya peradangan. Selain itu, minyak ini bermanfaat untuk perbaikan mikroorganisme dalam usus dan pencegahan berbagai kanker, termasuk kanker usus besar.
Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "4 Makanan Ini Bisa Mengurangi Risiko Kena Kanker Usus Besar di Usia Muda"