![]() |
Air kelapa muda (Foto: Getty Images/iStockphoto) |
Air kelapa diketahui memiliki sejumlah manfaat bagi tubuh. Penelitian menunjukkan air kelapa mampu mengembalikan keseimbangan elektrolit, menurunkan tekanan darah sampai meningkatkan kesehatan pencernaan sehingga baik dikonsumsi saat berbuka puasa.
"Air kelapa itu tinggi elektrolit seperti kalium. Mau minum air kelapa hijau, kelapa kuning, air doa, yang penting air sehingga kencing 2,5 liter," kata spesialis urologi dari Siloam Hospitals, dr Nur Rasyid, SpU, saat ditemui di Jakarta Selatan, Rabu (26/2/2025).
Namun, menurutnya ada kelompok orang yang disarankan mengurangi konsumsi air kelapa, yakni mereka yang sudah mengalami penurunan fungsi ginjal.
"Kalau minum air kelapa, boleh, syaratnya fungsi ginjalnya harus normal," ucap dr Rasyid.
"Kalau fungsi ginjalnya sudah turun malah bahaya. Jadi di badan kita kalium tinggi, dia nggak bisa buang. Itu bisa ke jantung jadi nggak aman," sambungnya.
Para orang dengan penurunan fungsi ginjal, minum air kelapa bisa menyebabkan hiperkalemia atau kondisi kadar kalium di dalam tubuh terlalu tinggi. Hiperkalemia bisa memicu aritmia atau detak jantung tidak teratur.
Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "Orang dengan Kondisi Ini Harus Batasi Minum Air Kelapa saat Berbuka Puasa"