Hagia Sophia

20 May 2024

Tips untuk Atasi Kesemutan pada Kaki dan Tangan

Ilustrasi kesemutan. Foto: Getty Images/iStockphoto/Doucefleur

Kesemutan adalah suatu kondisi saat bagian tubuh seperti tangan dan kaki seperti mati rasa sekaligus tertusuk seakan-akan digerayangi semut. Hal itu terjadi karena aliran darah yang tidak lancar atau ada saraf yang tertekan, sehingga aliran oksigen tidak lancar.

Namun jangan khawatir karena kesemutan dapat diatasi dengan mudah. Meski begitu, jangan pernah anggap sepele kesemutan apalagi jika terjadi secara berulang. Hal tersebut bisa jadi pertanda kalau ada penyakit serius.

Lantas, bagaimana cara mengatasi kesemutan pada kaki dan tangan? Lalu apa risiko penyakit yang muncul jika tubuh kerap mengalami kesemutan berkali-kali? Simak penjelasannya berikut ini.

Penyebab Kesemutan

Dilansir Healthline, pada umumnya kesemutan disebabkan oleh adanya penekanan terhadap saraf yang terlalu lama. Hal tersebut menghambat pengiriman oksigen dan energi yang dibutuhkan tubuh untuk mengirimkan sinyal ke otak.

Kesemutan dapat terjadi ketika seseorang duduk dengan kaki bersilang dalam waktu lama atau karena meletakkan tangan di bawah kepala saat tidur. Kondisi tersebut dapat menyebabkan rasa sakit yang sangat menusuk.

Beberapa orang yang mengalami kesemutan membuat bagian tubuhnya mengalami kecanggungan. Misalnya jika kesemutan terjadi di tungkai kaki, hal itu membuat sulit untuk berdiri dan berjalan.

Cara Mengatasi Kesemutan

Pada umumnya kesemutan terjadi di bagian tangan dan kaki. Meski awalnya terasa sakit dan seperti tertusuk, kesemutan bisa hilang dengan sendirinya ketika tubuh sudah rileks dan darah kembali mengalir dengan lancar.

Namun, ada sejumlah cara jitu dalam mengatasi kesemutan dengan mudah dan tepat. Simak berikut ini:

Cara Mengatasi Kesemutan di Tangan

1. Kepalkan Tangan dan Buka
Cara yang pertama adalah dengan melakukan gerakan tangan mengepal dan dibuka secara perlahan. Lakukan secara berulang kali agar aliran darah dapat mengalir dengan normal.

2. Menggunakan Bidai
Cara berikutnya adalah dengan menggunakan bidai sebagai alat pertolongan pertama pada kecelakaan (P3K) untuk meredakan kompresi saraf di tangan. Bidai juga dapat mengatasi gejala kesemutan.

3. Relaksasi Otot Tangan
Posisikan tangan secara rileks agar otot-otot juga ikut rileks. Hal ini dapat membantu tubuh mengambil tekanan pada saraf, sehingga saraf akan mengambil oksigen untuk disuplai ke darah.

4. Menggoyangkan Kepala
Kamu juga bisa menggoyangkan kepala secara perlahan untuk meredakan tekanan di sekitar saraf leher. Cara ini mampu meredakan sensasi kesemutan di tangan.

Cara Mengatasi Kesemutan di Kaki

1. Menggoyangkan Jari Kaki
Cobalah menggoyangkan jari kaki secara perlahan agar aliran darah kembali mengalir dengan normal.

2. Jangan Duduk Terlalu Lama
Cara berikutnya adalah dengan tidak duduk terlalu lama. Jika badan terasa pegal dan kaki mulai merasa kesemutan, segera berdiri dan lakukan pergerakan ringan.

3. Hindari Menyilangkan Kaki
Duduk dengan menyilangkan kaki dalam waktu lama bisa menyebabkan tekanan pada saraf. Untuk itu, coba lakukan sedikit gerakan atau berdiri sejenak agar aliran darah tidak terhambat.

4. Banyak Bergerak
Cara lain untuk mengatasi kesemutan adalah dengan bergerak sesering mungkin. Hal ini dapat membantu meningkatkan sirkulasi udara sekaligus meredakan sensasi tidak nyaman akibat kesemutan.

Gangguan Kesehatan yang Menyebabkan Kesemutan

Memang, banyak orang yang mengalami kesemutan karena hal ringan, seperti tangan yang tertindih saat tidur atau duduk bersila dalam waktu lama. Kondisi itu bisa diatasi dengan cara-cara yang telah disebutkan di atas.

Namun, ada sejumlah penyebab kesemutan yang terjadi karena gangguan kesehatan. Hal itu ditunjukkan dengan gejala kesemutan yang terlalu sering.

Jika kamu kerap mengalami kesemutan, hal tersebut patut diwaspadai. Mengutip Medical News Today, berikut gangguan kesehatan yang menyebabkan kesemutan:
  • Saraf terjepit
  • Menelan sesuatu yang beracun
  • Terlalu banyak minuman beralkohol
  • Diabetes
  • Mengalami cedera yang berulang kali
  • Stroke
  • Radang otak (ensefalitis)
  • Radang sumsum tulang belakang (mielitis transversa)
Jika detikers terlalu sering mengalami kesemutan, cobalah untuk berkonsultasi dengan dokter agar mendapatkan penanganan lebih lanjut. Selain itu, terapkan juga pola hidup sehat dengan makan-makanan bergizi dan rutin berolahraga.


























Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "Ini 8 Cara Mengatasi Kesemutan pada Kaki dan Tangan Secara Tepat"