Hagia Sophia

24 August 2024

Sancho Ikut Perkuat MU Saat Jumpa Brighton?

Foto: Action Images via Reuters/Ed Sykes

Manajer Manchester United Erik ten Hag sama sekali tidak menyertakan nama Jadon Sancho dalam skuad di pekan pertama Premier League. Bagaimana saat melawan Brighton akhir pekan ini?

The Red Devils membuka musim ini dengan poin penuh. Main di Old Trafford, Man United meraih kemenangan dengan skor 1-0 ketika menjamu Fulham.

Di laga tersebut Jadon Sancho tidak masuk skuad Setan Merah. Saat itu Erik ten Hag menyatakan bahwa wingernya tersebut mengalami infeksi telinga.

Namun, spekulasi terus berhembus mengenai masa depan Sancho. Apalagi klub-klub seperti Paris Saint-Germain, Juventus, Chelsea, dan Dortmund santer dikabarkan menaruh minat terhadap pemain bersangkutan.

Sehubungan dengan itu, Erik ten Hag pun ditanya mengenai kemungkinan Jadon Sancho masuk skuad ketika Man United menyambangi markas Brighton pada akhir pekan. Jawabannya terbilang mengambang dan multi-interpretasi.

"Kita akan lihat nanti," kata Erik ten Hag mengenai potensi Sancho masuk skuad melawan Brighton pada akhir pekan ini, seperti dilansir talkSport.

"Kami punya sebuah skuad, saya berharap kami punya skuad dengan dua pemain di setiap posisi, dan kemudian pada 1 September musim dimulai (usai bursa tutup), yang berarti tidak bisa memilih semua pemain, tapi mereka dibutuhkan sepanjang musim."

"Sikap para pemain amatlah penting. Terkadang mereka akan kecewa, (tapi) mereka harus bisa menanganinya. Namun, kami akan meraih kemenangan sebagai satu kesatuan. Hadiahnya akan ditentukan pada bulan Mei dan sampai momen tersebut, kami butuh semua pemain di skuad untuk terus termotivasi. Itu bukan harapan, tapi keharusan," tegasnya.

























Artikel ini telah tayang di sport.detik.com dengan judul "Brighton Vs MU: Apa Sancho Masuk Skuad?"