Hagia Sophia

26 February 2025

Batasi Konsumsinya, Sejumlah Makanan Ini Bisa Naikan Kadar Asam Urat

Daging merah menjadi salah satu makanan yang dapat memicu asam urat (Foto: Getty Images/iStockphoto/karandaev)

Beberapa makanan yang tinggi purin memang menjadi "musuh" dari mereka yang mengidap asam urat. Hal ini membuat makanan-makanan ini sebaiknya dibatasi atau dibatasi konsumsinya.

Dikutip dari Cleveland Clinic dan WebMD, asam urat yang kambuh akan menyebabkan rasa nyeri pada persendian akibat menumpuknya kristal. Kristal tersebut adalah monosodium urate yang mengendap di sekitar sendi, sehingga timbul rasa sakit hingga pembengkakan.

Selain beberapa makanan tertentu, ada gaya hidup yang sebaiknya dihindari oleh orang-orang dengan asam urat. Kebiasaan seperti minum minuman beralkohol dan konsumsi obat-obatan tertentu perlu diperhatikan.

Lalu, apa saja makanan yang dapat memicu serangan asam urat?

1. Daging Merah
Daging merah memang dikenal sebagai makanan pantangan bagi mereka dengan asam urat. Ini karena makanan ini mengandung banyak purin. Saat tubuh memecah purin, makan kadar asam urat akan meningkat.

Beberapa daging merah yang harus dibatasi atau dihindari adalah daging sapi, domba, babi. Asupan protein dari daging bisa diganti ke makanan-makanan lain seperti kacang-kacangan, kentang, jagung, dan lainnya.

2. Ikan Laut
Beberapa jenis ikan laut juga mengandung purin yang tinggi, sehingga ini kurang baik bagi mereka yang memiliki penyakit asam urat.

Beberapa jenis ikan tinggi purin yang perlu dihindari seperti ikan teri, sarden, kerang laut, trout, dan tuna. Konsumsi beberapa jenis ikan ini dapat memicu penumpukan asam urat dan menyebabkan gejala asam urat yang lebih serius.

3. Jeroan
Sama seperti daging merah, jeroan juga bisa dikatakan tinggi purin. Ini tentu wajib menjadi perhatian bagi mereka yang memiliki asam urat.

Beberapa jeroan yang patut dibatasi atau dihindari adalah hati, babat, otak, dan ginjal.

4. Makanan Manis
Gula yang tinggi pada makanan juga dapat memicu serangan asam urat. Salah satu jenis gula, yakni fruktosa dapat meningkatkan kadar asam urat dalam tubuh, sehingga bisa memicu rasa nyeri, panas, hingga bengkak pada sendi.


























Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "Sederet Makanan yang Dapat Memicu Asam Urat, Wajib Dibatasi Konsumsinya"