Hagia Sophia

30 September 2024

Ini Kelompok Orang yang Sebaiknya Tidak Konsumsi Teh Daun Salam

Ilustrasi. (Foto: Getty Images/Liudmila Chernetska)

Teh daun salam merupakan salah satu minuman yang punya banyak manfaat untuk kesehatan. Minuman ini umumnya dibuat dengan cara menyeduh daun salam bersama air panas, dan kemudian diminum.

Dikutip dari WebMD, daun salam mengandung senyawa antioksidan, serat, vitamin, dan mineral. Suplementasi daun salam dapat membantu meningkatkan imun tubuh dan melancarkan pencernaan.

Kendati demikian, ada kelompok orang tertentu yang tidak dianjurkan mengonsumsi teh daun salam. Pasalnya, minuman ini dapat memicu efek samping atau memperparah gejala dari kondisi yang diidap.

Dikutip dari berbagai sumber, berikut kelompok orang yang sebaiknya menghindari konsumsi teh daun salam.

1. Ibu Hamil
Dikutip dari Times of India, ibu hamil yang akan melahirkan dianjurkan untuk tidak mengonsumsi daun salam. Sebab pada fase ini, konsumsi daun salam dapat menyebabkan gangguan kesehatan baik pada ibu dan janin.

Mengonsumsi daun salam saat kehamilan juga dapat memicu sakit perut, keringat berlebih, sering buang air kecil, dan diare.

2. Pengidap Diabetes yang Mengonsumsi Obat Penurun Gula Darah
Daun salam diketahui dapat membantu mengelola kadar gula dalam darah. Namun, pengidap diabetes yang sedang mengonsumsi obat penurun gula darah sebaiknya tidak minum teh daun salam karena dapat membuat kadar gula darah turun terlalu drastis.

3. Pasien yang Akan Operasi
Pasien yang akan menjalani operasi juga sebaiknya tidak mengonsumsi teh daun salam. Dikutip dari RXList, suplementasi daun salam dikhawatirkan dapat terlalu memperlambat sistem saraf pusat ketika dikombinasikan dengan anestesi atau obat-obatan lain yang digunakan selama dan setelah operasi.

4. Pasien yang Mengonsumsi Obat Pereda Nyeri
Pasien yang mengonsumsi obat pereda nyeri juga sebaiknya tidak minum teh daun salam. Pasalnya, daun salam dapat memperlambat tubuh dalam memproses obat-obatan tersebut.

Jika obat-obatan itu tidak bisa dipecah dengan efektif dalam tubuh, risiko efek samping pun meningkat.

























Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "4 Kelompok Orang yang Sebaiknya Tunda Dulu Minum Teh Daun Salam, Siapa Saja?"