Hagia Sophia

15 February 2023

Dibandingkan Sayuran Hijau Lainnya, Sawi Tidak Sebabkan Asam Urat

Foto: Getty Images/iStockphoto/LRArmstrong

Asam urat berasal dari sisa olahan purin dan metabolisme. Tak hanya diproduksi langsung oleh tubuh, senyawa tersebut bisa dihasilkan oleh makanan tertentu, termasuk sayuran hijau. Lantas, apakah sawi menyebabkan asam urat juga?

Sawi adalah salah satu sayuran paling bergizi yang kerap dipilih untuk diet karena rendah kalori, namun kaya serat dan mikronutrien. Dibandingkan dengan sawi mentah, 140 gram sawi yang sudah dimasak bisa memenuhi 96 persen asupan harian vitamin A. Vitamin ini mendukung banyak fungsi tubuh, termasuk menjaga kesehatan jantung, paru-paru, dan ginjal.

Meski vitamin C dan E tergolong rendah, sayuran hijau ini kerap jadi bahan utama sup karena sumber kalsium zat besi, vitamin B12, B3, zinc, fosfor, dan folat. Dari banyaknya manfaat yang didapatkan, banyak yang percaya asam urat bisa meningkatkan risiko gout atau penyakit asam urat.

Apakah Sawi Menyebabkan Asam Urat?

Dibandingkan sayuran hijau lain, seperti asparagus, bayam, dan brokoli, sawi tidak memengaruhi asam urat secara signifikan.

Justru, tumbuhan ini bersifat antiinflamasi sehingga melindungi sel dari stres dan peradangan akibat radikal bebas karena penuaan, lingkungan, serta gaya hidup tidak sehat. Kerusakan sel ini nantinya juga berkaitan dengan radang sendi, gangguan autoimun, masalah jantung, dan penurunan kognitif.

Dikutip dari WebMD, vitamin K yang terkandung di dalamnya tak hanya berperan untuk kesehatan jantung, namun juga ketahanan sendi dan tulang. Kekurangan vitamin K dapat menyebabkan risiko kelainan mineral tulang sekaligus meningkatkan risiko osteoporosis.

Selain itu, vitamin A dalam sawi juga mendukung respon kekebalan tubuh dengan membantu memproduksi sel T (sel darah putih) yang dibutuhkan guna melawan infeksi akibat komplikasi gout.

Namun bagi orang mengidap gangguan ginjal dan pengonsumsi obat pengencer darah, harus berhati-hati. Pasalnya, dampak dari vitamin K yang tinggi membuat kandungan oksalat di dalamnya juga ikut meningkat.

Jadi, apakah sawi menyebabkan asam urat? Pada dasarnya, semua sayuran hijau masih aman dikonsumsi pengidap asam urat asalkan tidak berlebihan. Cobalah konsultasi pada dokter untuk memastikan takaran yang pas. Sebab, setiap orang memiliki kebutuhan nutrisi yang berbeda-beda.























Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "Apakah Sawi Menyebabkan Asam Urat? Faktanya Sih Gini"