Foto: REUTERS/JENNIFER LORENZINI |
Eks bintang Inter Milan Antonio Cassano mengkritik Nicolo Barella dalam hasil imbang melawan Sampdoria. Pelatih Inter Simone Inzaghi juga diprediksi akan dipecat.
Inter Milan gagal meneruskan momentum positifnya di Serie A setelah tertahan 0-0 di Luigi Ferraris, Selasa (14/2) dinihari WIB. Di tengah kebuntuan Nerazzurri, Barella dan Romelu Lukaku terlibat perdebatan di atas lapangan.
Kejadiannya di fase akhir babak pertama. Lukaku kesal dengan sikap Barella yang malah menunjukkan rasa frustrasinya terhadap rekan-rekan setimnya - bukannya mendukung - terutama ketika mereka membuat kesalahan.
Inzaghi, yang masih terikat kontrak sampai tahun depan, sukses mempersembahkan trofi Coppa Italia dan dua Piala Super Italia. Cassano percaya, Inter Milan mesti mengganti Inzaghi di akhir musim nanti.
"Jika saya jadi pelatihnya, saya akan mengganti Barella saat jeda pertandingan. Dia menjengkelkan. Dia mengira bahwa dia itu Zidane atau Iniesta, tapi dia tidak mengoper dengan benar dan terus mengeluh," sembur dia kepada BoboTV.
"Saya yakin Inter akan mengganti pelatih di bulan Juni. Mereka perlu sesuatu yang lebih di pertandingan-pertandingan semacam ini. Sejauh ini Inter mengecewakan dan Inzaghi harus berkembang, sekalipun mereka memenangi Coppa Italia itu tidak cukup," sambung mantan pemain AS Roma, AC Milan, dan Real Madrid ini.
Cassano kemudian membandingkan Inzaghi dengan pendahulunya, Antonio Conte. Menurut dia, Inzaghi tidak memiliki kualitas Conte yang berpengaruh dalam sukses Inter memenangi Scudetto.
"Ketika anda memiliki pelatih seperti Conte, anda menaruh komitmen yang sama apakah anda menghadapi Empoli atau Real Madrid. Mengapa Conte juara di Inter? Karena dia sangat bagus menangani skuadnya," sebut Cassano.
Hasil seri tanpa gol melawan Sampdoria membuat Inter Milan gagal menjaga jarak dengan Napoli. Inter menempati peringkat dua klasemen Liga Italia dengan selisih 15 poin, dan cuma unggul tiga poin dari Atalanta, AS Roma, dan AC milan.
Artikel ini telah tayang di sport.detik.com dengan judul "Cassano: Barella Menjengkelkan, Inzaghi Akan Tinggalkan Inter"