Hagia Sophia

31 August 2022

Update COVID-19: 31 Agustus 2022 Kasus COVID-19 Bertambah 4.563 dan 25 Meninggal

istimewa

Indonesia mencatat 4.563 kasus baru COVID-19, Rabu (31/8/2022). Seiring itu, terdapat 4.384 pasien sembuh dan 25 pasien COVID-19 meninggal dunia. Kasus aktif COVID-19 di Indonesia kini ada 45.208.

Total kasus COVID-19 terkonfirmasi di Indonesia kini ada 6.358.808. Total kasus sembuh sebanyak 6.156.034 dan total kasus kematian akibat COVID-19 sebanyak 157.566.

Kasus TBC Indonesia Terbanyak ke-3 di Dunia, Menko PMK Malu

Menko PMK Muhadjir Effendy, detikcom

Indonesia menjadi negara penyumbang kasus tuberkulosis (TBC) terbanyak di dunia, menempati urutan ketiga. Menko PMK Muhadjir Effendy mengungkap total kasus TBC per 2021 diperkirakan mencapai 824 ribu, hanya sekitar 61 persen di antaranya yang sudah menerima pengobatan.

"Berarti masih ada 40 persen yang berkeliaran yang belum bisa kita kirim untuk mau berobat," kata dia dalam siaran YouTube Kemenko PMK, Rabu (31/8/2022).

Vaksin Booster COVID-19 Akan Diberikan Secara Rutin, Masih Gratis?

detikcom

Wakil Menteri Kesehatan Dante Saksono menyebut pemerintah tengah mewacanakan program pemberian vaksinasi COVID-19 booster jika nantinya akan menjadi vaksinasi rutin. Di tengah pandemi COVID-19 yang belum kunjung usai, Dante menyebut tak menutup kemungkinan jika booster diperlukan hingga empat bahkan lima kali.

Karenanya, ada dua wacana pemberian booster yang dibahas yakni anggaran tetap ditanggung pemerintah, hingga opsi berbayar. Dante menyebut pembelian vaksin COVID-19 Merah Putih (Inavac) dan vaksin BUMN (Indovac) juga tengah didiskusikan, tetapi belum ada total nominal pasti anggaran yang diturunkan untuk ketersediaan dua vaksin tersebut.

Apakah Kewajiban Booster COVID-19 Langgar HAM?

detikcom

Syarat perjalanan terbaru mewajibkan ketentuan vaksinasi COVID-19 booster. Tidak ada lagi pengecualian bagi mereka yang baru menerima dua dosis vaksin COVID-19 seperti sebelumnya, bisa bepergian dengan syarat antigen maupun PCR.

Hal ini memicu pro kontra di masyarakat, terlebih bagi mereka yang memang memilih enggan menerima vaksin COVID-19 dosis ketiga. Bahkan, aturan baru tersebut dikhawatirkan oleh salah satu anggota Komisi IX DPR RI melanggar hak asasi manusia.

IHSG Dibuka Melemah 47 Poin (0,66%) ke Level 7.122

detikcom

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka melemah pagi ini. IHSG melemah hingga 47 poin atau 0,66% ke level 7.122.

Dikutip dari data RTI, Rabu (31/8/2022), Indeks LQ45 juga melemah tipis ke level 1.019.

Tahun Depan Dolar AS Diperkirakan Sampai Rp 15.200

detikcom

Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo memproyeksikan nilai tukar dolar Amerika Serikat (AS) terhadap Rupiah untuk tahun depan akan mencapai Rp 14.800 sampai Rp 15.200. Sementara tahun ini Rp 14.500 sampai Rp 14.900.

"Untuk proyeksi makro ekonomi 2023 dan 2022 PDB 2022 sekitar 4,5%-5,3% untuk 2023 4,5-5,3%. Nilai tukar 2022 Rp 14.500 sampai Rp 14.900 dan 2023 Rp 14.800 sampai Rp 15.200," terangnya dalam kerja dengan Badan Anggaran Dewan Perwakilan Rakyat (Banggar DPR), Selasa (30/8/2022).

Kenaikan Harga BBM Diumumkan Hari Ini?

detikcom

Sinyal kenaikan harga BBM semakin kuat dan dekat. Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arifin Tasrif buka suara dan meminta masyarakat menunggu hari ini, 31 Agustus 2022.

"Ya tunggu aja besok (hari ini)," ujar Arifin Tasrif dilansir dari Antara, Selasa (30/8/2022) kemarin.

Seganas Apakah Cacar Monyet yang Sudah Masuk Indonesia?

detikcom

Seorang pria Jakarta berusia 27 tahun telah terkonfirmasi positif cacar monyet pada Jumat (19/08/2022). Sebelumnya, ia telah melakukan perjalan ke luar negeri dan pulang ke Indonesia pada 8 Agustus lalu.

Menurut Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, virus Monkeypox memiliki dua varian, yakni Afrika Tengah dan Afrika Barat. Ganas yang mana?

Ini Kandidat Vaksin Cacar Monyet di Indonesia

detikcom

Pemerintah Indonesia saat ini tengah berusaha membuat strategi untuk menangani wabah cacar monyet atau monkeypox. Salah satunya dengan menyediakan vaksin untuk penyakit tersebut.

Direktur Utama Bio Farma Honesti Basyir mengatakan saat ini sudah ada tiga kandidat vaksin cacar monyet. Ketiga kandidatnya meliputi:
  • Imvamune dari Bavarian Nordic Denmark
  • LC16M8 dari SVRG Kaketsuken Japan
  • ACAM2000 dari Sanofi Pasteur

Ini Sebaran Kasus COVID-19 di Indonesia pada 30 Agustus 2022

detikcom

Indonesia mencatat sebanyak 5.070 kasus baru COVID-19, Selasa (30/8/2022). Kasus aktif kini sebanyak 45.054 kasus.

DKI Jakarta masih menyumbang jumlah kasus terbanyak dengan total 1.717. Disusul oleh Jawa Barat dengan total 1.581 kasus, kemudian Banten dengan total 521 kasus.