Hagia Sophia

27 September 2023

Asteroid Bennu Diperkirakan Akan Tabrak Bumi pada 2182

Asteroid Bennu. Foto: NASA

Pada Minggu 24 September kemarin, ilmuwan NASA mengumpulkan 1 kg sampel debu luar angkasa dan kerikil dari asteroid Bennu yang dibawa oleh wahana antariksa dan mendarat di Gurun Great Salt Lake di Utah, AS.

Sampel tersebut telah menempuh perjalanan 7.778 km/jam selama tiga tahun sejak diambil dari asteroid Bennu. Ini adalah momen paling ditunggu dalam misi Origins, Spectral Interpretation, Resource Identification, Security-Regolith Explorer (OSIRIS-REx) milik NASA. Selain untuk penelitian, NASA mengambil sampel itu sebagai langkah waspada terkait bahaya Asteroid Bennu.

MU Tampil Gemilang Usai Kalahkan Crystal Palace, Bagaimana Akhir Pekan Ini?

Manchester United bisa sebagus apa di Liga Inggris akhir pekan ini? (Foto: REUTERS/PETER POWELL)

Manchester United memetik kemenangan besar atas Crystal Palace di ajang Piala Liga Inggris. Setan Merah bisa sebagus apa akhir pekan ini?

Bertanding di Old Trafford, Rabu (27/9/2023) dini hari WIB, MU menang 3-0 atas The Eagles. Gol dari Alejandro Garnacho, Casemiro, dan Anthony Martial yang menjadi penentu kemenangan MU.

Bukayo Saka Diperkirakan Akan Absen di Liga Inggris Akhir Pekan Ini

Bukayo Saka harus beberapa saat karena cedera (REUTERS/TONY OBRIEN)

Arsenal mendapat kabar buruk terkait kondisi Bukayo Saka. Saka berpeluang absen di Liga Inggris akhir pekan ini.

Saka tampil sebagai pahlawan Arsenal lewat torehan satu gol dan satu assist saat berimbang 2-2 kontra Tottenham Hotspur di Emirates Stadium akhir pekan kemarin.

Viral Tendangan Penalti Icardi yang Gagal di Liga Turki

Mauro Icardi dengan seragam Galatasaray. (Foto: dok. Galatasaray)

Mauro Icardi viral di media sosial usai tendangan penaltinya di Liga Turki. Pemain Galatasaray itu mencoba penalti dua sentuhan, tapi gagal berbuah gol!

Galatasaray bertandang ke markas Istanbulspor pada pertandingan Liga Turki, Rabu (27/9/2023) dini hari WIB. Icardi tampil sebagai starter di laga itu.

Disease X Sudah Mulai Menyebar, Mungkinkah Masuk Indonesia?

Foto ilustrasi. (Foto: Getty Images/iStockphoto/ktsimage)

Baru-baru ini warga dunia dibuat geger oleh kemunculan 'Disease X'. Disease X adalah sebutan yang digunakan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) untuk merujuk pada wabah pandemi yang baru.

Seorang pakar vaksin di Inggris, Dame Kate Bingham, menganalisa potensi dari Disease X. Menurutnya, penyakit baru tersebut bisa tujuh kali lebih mematikan dibanding COVID-19. Karenanya, ia memprediksikan Disease X dapat menyebabkan setidaknya 50 juta kematian orang di dunia.

Kebiasaan Sepele Ini Bisa Memicu Kerusakan Ginjal di Usia Muda

Foto: ilustrasi/thinkstock

Ginjal adalah organ tubuh yang berperan besar untuk menyaring racun agar tidak menumpuk di dalam tubuh. Ginjal juga memiliki fungsi untuk mengatur tekanan darah dan mengendalikan cairan.

Tanpa fungsi ginjal yang sehat, saraf, otot, dan jaringan lain di tubuh tidak dapat berfungsi dengan baik. Namun ada beberapa kebiasaan sepele yang ternyata bisa memicu kerusakan ginjal di usia muda.

Wanita Asal Bandung Ini Idap Gagal Ginjal, Gejala Awalnya Mirip GERD

Foto: SS Tangkapan layar viral

Seorang wanita di Bandung yang bernama Della Hiariej viral lantaran mengidap penyakit yang seharusnya tidak dialami orang seusianya. Di usia yang masih 25 tahun, Della sudah divonis mengidap gagal ginjal stadium 5 atau akhir.

Awalnya, Della merasakan gejala-gejala yang umum seperti kelelahan dan memar. Saat itu ia memilih untuk mengabaikan gejala-gejala tersebut. Namun selang beberapa lama, Della mulai merasakan keluhan yang mirip dengan asam lambung dan akhirnya memeriksakan diri ke dokter.

Kondisi Bruce Willis Saat Ini yang Sedang Berjuang Melawan Demensia

Bruce Willis. (Foto: Getty Images)

Aktor Hollywood Bruce Willis kini tengah berjuang melawan penyakit demensia. Dalam sebuah acara, sang istri, Emma Heming Willis, menjelaskan bagaimana penyakit itu pertama kali didiagnosis.

Dikatakan, Bruce menderita demensia frontotemporal (FTD). Heming mengatakan itu merupakan penyakit keluarga, yang artinya genetik atau turunan.

Awalnya Sering Merasa Lelah dan Memar, Wanita Ini Hadapi Gagal Ginjal Stadium 5

Foto: Tangkapan layar viral atas izin yang bersangkutan

Kelelahan dan memar umumnya adalah kondisi yang bisa saja dialami setiap orang dalam rutinitas sehari-hari. Namun bagi wanita asal Bandung bernama Della, kelelahan dan memar yang dirasakan menjadi pertanda tubuhnya mengidap penyakit yang tak terduga.

Meski baru berusia 25 tahun, Della sudah divonis dokter mengidap gagal ginjal stadium 5 atau akhir, dan harus menjalani cuci darah seumur hidup. Diagnosis itu pertama kali ia terima tiga tahun yang lalu.

Ilmuwan: Wabah seperti COVID Bisa Terjadi Lagi di Masa Depan

Ilustrasi. (Foto: Getty Images/iStockphoto/Naeblys)

Salah satu ahli virologi terkenal di China, Shi Zhengli, yang juga dikenal sebagai 'batwoman', telah memperingatkan sangat mungkin Coronavirus atau virus Corona lain akan muncul di masa depan. Virus corona adalah keluarga virus yang menyebabkan penyakit pada manusia dan hewan. Tujuh jenis penyakit berbeda telah ditemukan pada manusia, termasuk penyakit yang menyebabkan epidemi SARS, MERS, dan COVID-19.

Adapun peringatannya itu dipublikasikan dalam jurnal berbahasa Inggris Emerging Microbes & Infections pada bulan Juli. Namun, baru mendapat perhatian di media sosial Tiongkok belakangan ini. Dalam jurnal tersebut, Shi dan rekan-rekannya menyebut bahwa dunia harus bersiap menghadapi penyakit lain seperti COVID-19.

Ini yang Bikin Perut Gendut Karena Kurang Tidur

Pakar kesehatan jantung, dr Dwita Rian Desandri, SpJP(K) (Foto: dok. screenshot detikHealth)

Selain kurang berolahraga dan lebih suka rebahan, kebiasaan begadang atau kurang tidur juga bisa memicu kegemukan. Selain karena begadang bisa meningkatkan minat untuk nyemil di malam hari, kondisi tersebut juga bisa dipicu gangguan metabolisme lemak.

"Pada saat kita tidur malam, metabolisme di dalam lemak kita itu bekerja," beber spesialis jantung dan pembuluh darah dr Dwita Rian Desandri, SpJP(K) dalam Webinar World Heart Day 2023 di detikcom, Selasa (26/9/2023).

Kemenkes: Virus Nipah Belum Masuk Indonesia

Ilustrasi. (Foto: Getty Images/iStockphoto/Manjurul)

Kementerian Kesehatan RI (Kemenkes) mengeluarkan Surat Edaran terkait peningkatan kewaspadaan penyakit dari virus Nipah yang menyebar di India dan beberapa negara lainnya seperti Malaysia. Hal tersebut tertulis dalam Surat Edaran Dirjen Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Kementerian Kesehatan No. HK.02.02/C/4022/2023 tentang Kewaspadaan Terhadap Penyakit Virus Nipah.

Kemenkes menuturkan bahwa hingga saat ini virus Nipah belum terdeteksi di Indonesia. Namun potensi penyebarannya ke Tanah Air sangat besar dan harus diwaspadai.

Ini Beda Henti Jantung dan Serangan Jantung

Foto: Shutterstock/

Penyakit jantung merupakan salah satu kondisi medis yang sangat berbahaya. Jika tidak ditangani dengan tepat, efek fatal bisa saja dialami oleh pengidapnya.

Beberapa jenis penyakit jantung yang mungkin banyak didengar masyarakat adalah henti jantung dan serangan jantung. Namun, rupanya masih banyak masyarakat salah mengira bahwa kedua kondisi medis tersebut itu sama. Sebenarnya apa sih perbedaan henti jantung dan serangan jantung?

Julian Alvarez Selalu Jadi Andalan Guardiola, Ini Alasannya

Julian Alvarez tak tergantikan di Manchester City. (Foto: Action Images via Reuters/ED SYKES)

Julian Alvarez selalu menjadi andalan Pep Guardiola di Manchester City. Manajer asal Spanyol itu mengungkap alasannya.

Man City sudah bermain sebanyak sembilan kali di semua ajang musim ini. Alvarez selalu merumput, pemain Argentina itu diplot sebagai second striker.

Ditunggu Brighton, Ini Jadi Laga Terpenting untuk Chelsea

Foto: REUTERS/TONY OBRIEN

Chelsea sudah ditunggu Brighton & Hove Albion di ajang Piala Liga Inggris. Laga ini jadi sangat penting buat Chelsea yang sedang terseok di Premier League.

Start Chelsea di Premier League 2023/2024 tidak bagus. Pasukan Mauricio Pochettino itu cuma menang satu kali dan sudah kalah tiga kali dalam enam pertandingan.

LaLiga: Real Mallorca Tahan Barcelona 2-2

Gol Fermin Lopez menyelamatkan Barcelona dari kekalahan atas Real Mallorca (REUTERS/ALBERT GEA)

Empat gol hadir ketika Real Mallorca menjamu Barcelona. Los Cules menyelamatkan diri dari kekalahan usai membuat skor akhir 2-2.

Pada pertandingan di Son Moix, Rabu (27/9/2023) dini hari WIB, Mallorca memimpin 2-1 di babak pertama lewat gol-gol Vedad Muriqi dan Abdon Prats. Barcelona menyamakan skor lewat Raphinha.

Carabao Cup: Manchester United Kalahkan Palace 3-0

Hasil MU vs Crystal Palace di Carabao Cup. (Foto: REUTERS/PETER POWELL)

Manchester United meraih kemenangan atas Crystal Palace pada babak ketiga Piala Liga Inggris. Jawara bertahan Carabao Cup itu menang 3-0.

MU vs Palace tersaji di Old Trafford, Rabu (27/9/2023) dini hari WIB. Tim tuan rumah tancap gas sejak awal pertandingan.

Berita Tidak Menyenangkan Bagi yang Pernah Kena COVID-19: Risiko Organ Rusak

Foto ilustasi: Getty Images/iStockphoto/oonal

Penyintas COVID-19 ternyata masih dihantui risiko penyakit lain yang bisa muncul. Berdasarkan studi terbaru, para 'alumni' COVID-19 hidup dengan gejala menetap atau long COVID bisa mengalami kerusakan pada organ-organ utamanya.

Dari hasil pemindaian MRI, pasien long COVID tiga kali lebih mungkin mengalami gangguan pada organ tubuhnya. Misalnya seperti pada paru-paru, otak, hingga ginjal.

Pakar: Disease X 20 Kali Lebih Mematikan dari COVID-19

Ilustrasi. Foto: Getty Images/iStockphoto/ktsimage

Praktisi kesehatan di Inggris menyampaikan peringatan akan risiko pandemi baru 'Disease X'. Penyakit ini diyakini berisiko memicu kematian yang jauh lebih besar dibandingkan COVID-19, mencapai setidaknya 50 kasus kematian di dunia.

'Disease X' merujuk pada istilah yang sebelumnya diciptakan oleh Organisasi Kesehatan Dunia (WHO). Saat itu mereka memperingatkan, potensi pandemi baru ini mempunyai kemampuan mengakibatkan kematian 20 kali lebih besar dibandingkan COVID-19, yang mulai pada 2020 dan telah merenggut nyawa lebih dari 2,5 juta orang di dunia.

Pakar: Manusia Bisa Hidup Hingga 120 Tahun

Foto ilustrasi: Getty Images/iStockphoto/kieferpix

Hingga saat ini dalam sepanjang sejarah baru ada satu orang yang secara resmi hidup lebih dari 120 tahun. Namun, seorang dokter dan ahli jantung Ernst von Schwarz mengatakan bahwa hidup hingga usia 120 tahun dapat dicapai dengan lebih mudah, mulai dari dekade ini.

Ia percaya bahwa kemajuan pesan stem cell dapat bekerja jauh melebihi harapan dari harapan umat manusia. Ia berpendapat bahwa manusia hidup hingga usia 150 tahun akan menjadi normal pada akhir abad ini.