Hagia Sophia

20 April 2024

Viral, Penampakan Langit Dubai Bewarna Hijau Usai Banjir Besar

Penampakan langit hijau di Dubai setelah banjir bandang melanda pada SELASA (16/4) yang dibagikan netizen di media sosial. Foto: X/Twitter

Beberapa bagian Dubai, Uni Emirat Arab (UEA), menyaksikan fenomena aneh seperti dunia lain ketika langit berubah menjadi warna hijau. Pemandangan tak biasa ini dianggap sebagian warga Dubai menakutkan karena terjadi di tengah kondisi cuaca buruk setelah terjadi banjir bandang.

Dikutip dari Express.co.uk, meskipun beberapa wilayah berada dalam kegelapan di siang hari, sebagian lainnya membuat penduduk justru terpesona oleh pemandangan langit berwarna hijau yang menakjubkan. Ini adalah sebuah kejadian langka yang disebabkan oleh cuaca buruk yang melanda wilayah tersebut dalam beberapa jam terakhir.

Meski Membaik di Dortmund, Bagaimana Masa Depan Sancho di MU?

Foto: Getty Images/Soccrates Images

Jadon Sancho menunjukkan perbaikan performa di Borussia Dortmund. Lantas apakah itu berarti Sancho akan kembali ke Manchester United? Erik ten Hag tak menjamin.

Winger muda Inggris berseteru dengan Ten Hag lalu menolak minta maaf. Sancho dilarang mengikuti latihan bersama pemain-pemain MU lainnya, sebelum dipinjamkan ke Dortmund pada Januari silam.

Chelsea Dalam Kondisi Prima Akan Lawan Man City yang Sedang Kelelahan

Foto: REUTERS/DAVID KLEIN

Manchester City vs Chelsea akan tersaji di semifinal Piala FA malam ini. Mauricio Pochettino tahu City lagi kelelahan, waspadai skuad pelapis yang tak kalah berkualitas!

Manchester City vs Chelsea bakal bermain di semifinal Piala FA, Sabtu (20/4) malam pukul 23.15 WIB. Pertandingan digelar di Wembley Stadium.

Mampukah AS Roma Hadapi Leverkusen di Liga Europa?

Foto: REUTERS/Daniele Mascolo

Usai mendepak AC Milan, AS Roma akan menantang Bayer Leverkusen di semifinal Liga Europa. Tantangan besar buat I Lupi mengingat performa luar biasa Leverkusen.

AS Roma lolos ke semifinal Liga Europa usai mengatasi Milan dalam dua leg. Pasukan Daniele De Rossi mengalahkan Milan 1-0 di San Siro, lalu kembali menang 2-1 di Olimpico pada Jumat (19/4/2024) dini hari WIB.

Berbagai Ciri Penyakit Jantung di Usia Muda

Ilustrasi sakit jantung. Foto: shutterstock

Penyakit jantung menjadi salah satu momok menakutkan bagi banyak orang. Perlu diingat, penyakit ini tak hanya menyerang lanjut usia saja, namun anak muda juga berpotensi terserang penyakit jantung.

Masih banyak anak muda yang menganggap remeh soal penyakit jantung. Terlebih, ada beberapa gejala dari penyakit ini yang disepelekan.

Tips untuk Hadapi Post Holiday Blues yang Bikin Males Kerja

Ilustrasi post holiday blues. (Foto: Getty Images/simon2579)

Setelah liburan berakhir, kembali ke rutinitas kerja bisa terasa sulit bagi sebagian orang. Rasa malas dan kurang bersemangat untuk kembali bekerja, yang sering disebut sebagai "Post Holiday Blues" ini secara tidak sadar dapat membuat hari-hari di kantor terasa berat.

Menurut psikolog dari Universitas Indonesia, Dian Wisnuwardhani, gejala post holiday blues biasanya muncul karena ada ketidakpuasan, seperti perasaan ingin berlibur lagi serta ketidaknyamanan saat kembali ke tempat kerja yang bisa memperburuk performa kerja jika tidak ditangani.

Rutinitas Kakek 61 Tahun Ini Membuat Penampilannya Terlihat Awet Muda

Potret pria 61 tahun di body umur 35. (Foto: Dokumentasi Dave Pascoe)

Seorang pensiunan di bidang IT Dave Pascoe (61) membagikan rutinitas harian yang membuatnya awet muda dan memiliki umur biologis seperti pria berusia 35 tahun.

"Harapan saya adalah untuk hidup setidaknya sampai usia 95 tahun dalam kondisi yang baik... jika tidak melewati usia 110 tahun," kata Pascoe dikutip dari NYPost.

Beberapa Penyebab Kolesterol Tinggi di Usia Muda Serta Cara Menurunkannya

Foto: Getty Images/iStockphoto/interstid

Menurut Kementerian Kesehatan, 28% dari orang Indonesia mengidap kolesterol tinggi. Kolesterol dikatakan tinggi ketika jumlah kolesterol total melebihi 240 mg/dl, sementara kadar normalnya adalah 200 mg/dl. Kolesterol total adalah gabungan dari kolesterol baik atau High Density Lipoprotein (HDL), kolesterol jahat atau Low Density Lipoprotein (LDL), dan trigliserida.

Kolesterol tinggi sering dikaitkan dengan orang lanjut usia (lansia). Tetapi, mereka yang berusia lebih muda, seperti remaja dan awal 20-an juga bisa mengidap kolesterol tinggi, lho.

Unilever Tarik Produk Es Krim Magnum di Inggris dan Irlandia, Ada Apa?

Ilustrasi eskrim (Foto: Getty Images)

Unilever baru-baru ini menarik kembali produk es krim Magnum di Inggris dan Irlandia. Penarikan tersebut dilakukan karena khawatir es krim tersebut kemungkinan mengandung potongan plastik dan logam.

"Hal ini membuat es krim 'tidak aman untuk dimakan'," demikian Badan Standar Makanan Inggris (FSA) memperingatkan, dikutip dari Metro UK.

Kisah Pilu Seorang Ibu yang Bayinya Tertukar Usai Melahirkan di RS

Ilustrasi bayi. (Foto: Getty Images/Ratchat)

Kisah seorang ibu di Inggris yang merasa 'ketakutan' setelah mengetahui bayi yang baru dilahirkannya tertukar. Hal itu terjadi setelah mengetahui bahwa bayi yang sedang ia rawat bukanlah anaknya.

Hal tersebut dialami oleh Maisie Beth (22) pada September 2023, setelah melahirkan putrinya yang bernama Isabelle. Kejadian tersebut terjadi di sebuah rumah sakit di Dorset, Inggris.

IDI Desak Pemerintah untuk Atur Jam Kerja Residen

Ketua IDI dr Adib Khumaidi. (Foto: Rengga Sancaya)

Ikatan Dokter Indonesia (IDI) mendesak pemerintah segera menindaklanjuti laporan 3,3 persen atau 399 calon dokter spesialis di RS Vertikal yang mengalami depresi bahkan merasa lebih baik mengakhiri hidup. Hal itu demi memastikan kemungkinan penyebab depresi PPDS hingga kondisi klinis atau diagnosis yang perlu ditegakkan psikiater.

Menurut Ketua Umum Ikatan Dokter Indonesia (IDI) dr Adib Khumaidi, salah satu pemicu terbanyak depresi pada PPDS adalah persoalan jam kerja. Belum ada waktu ideal yang secara resmi ditetapkan pemerintah terkait batas 'working hours' para residen.

Banyak Calon Dokter Spesialis Alami Stres, Ini Kata PDSKJI

Foto: Getty Images/iStockphoto/Andrei Vasilev

Hasil survei skrining kesehatan jiwa peserta program pendidikan dokter spesialis (PPDS) RS vertikal per Maret 2024 yang dilakukan oleh Kementerian Kesehatan RI menunjukkan banyak calon dokter spesialis mengalami masalah kesehatan mental. Bahkan 3,3 persen dokter PPDS yang menjalani skrining teridentifikasi ingin bunuh diri atau melukai diri sendiri.

Angka tersebut didapatkan dari analisis kesehatan jiwa calon dokter spesialis di 28 RS vertikal pendidikan bagi 12.121 PPDS. Survei dilakukan Kementerian Kesehatan RI di 21, 22, dan 24 Maret 2024.

Beberapa Manfaat Makan Pepaya Muda, Antaranya Cegah Penuaan Dini

Pepaya muda memiliki beragam manfaat untuk kesehatan. (Foto: Getty Images/iStockphoto/Boonchuay1970)

Pepaya adalah buah cukup familiar bagi masyarakat Indonesia. Buah khas negara tropis ini memiliki rasa yang manis dan segar, sehingga sering dijadikan konsumsi sehari-hari.

Tak hanya buah pepaya yang sudah matang saja, pepaya yang masih muda pun kerap disantap sebagai lalapan atau campuran sayur. Terlebih, pepaya muda juga memiliki sejumlah manfaat untuk kesehatan loh.

Tersingkir di Liga Europa, Bagaimana Nasib Stefano Pioli di AC Milan?

Foto: REUTERS/Daniele Mascolo

Kelanjutan karier Stefano Pioli dipertanyakan seiring kegagalan AC Milan memenangi trofi. Pioli mengungkapkan, nasibnya baru akan diketahui di akhir musim ini.

Milan di ambang nirgelar dalam dua musim beruntun setelah tersingkir di perempatfinal Liga Europa tadi malam (18/4/2024). Rossoneri menyerah 1-2 di markas AS Roma sehingga masuk kotak dengan agregat 1-3.

Ini Kata Ten Hag Tentang Coventry City

Foto: REUTERS/Carl Recine

Manajer Manchester United Erik ten Hag pantang meremehkan tim divisi dua Coventry City jelang duel semifinal Piala FA. MU bertekad menembus final lagi.

Ten Hag akan memimpin MU saat menghadapi Coventry City di Stadion Wembley pada Minggu (21/4/2024) malam WIB. Setan Merah lolos setelah menyingkirkan Liverpool lewat kemenangan dramatis 4-3. Setali tiga uang dengan Coventry ketika mendepak tim Premier League Wolverhampton.

Liga Arab Saudi: Al Nassr Vs Al Feiha Berakhir 3-1, Mane Sumbang 2 Gol

Foto: X @alnassr

Absennya Cristiano Ronaldo tidak mempengaruhi Al Nassr. The Global Club melanjutkan tren kemenangannya di Liga Arab Saudi usai menggulung Al Feiha 3-1.

Al Nassr menjamu Al Feiha di Stadion Al Awal Park pada Jumat (19/4/2024). Tim tuan rumah tidak diperkuat Ronaldo karena sedang diskors akibat kartu merahnya di semifinal Piala Super Arab Saudi.

Liga Italia: Cagliari Vs Juventus Berakhir Imbang 2-2

Hasil Cagliari vs Juventus. (Foto: REUTERS/Alberto Lingria)

Juventus terhindar dari kekalahan saat bertandang ke markas Cagliari dalam lanjutan Liga Italia. Si Nyonya Tua bermain imbang 2-2 usai tertinggal lebih dulu.

Giornata ke-33 Serie A mempertemukan Cagliari vs Juventus. Laga berlangsung di Sardegna Arena, Sabtu (20/4/2024) dini hari WIB.

Kebiasaan Tidur di Lantai Bisa Sebabkan Paru-paru Basah?

Foto: Getty Images/iStockphoto/Natali_Mis

Penyakit 'paru-paru basah' merupakan istilah umum untuk penyakit sindrom pernapasan akut. Kondisi ini menyebabkan seseorang sulit bernapas karena adanya penumpukan cairan di paru-paru.

Bagi orang awam, tidak sedikit yang mengaitkan penyakit paru-paru basah dengan kebiasaan sehari-hari seperti tidur di lantai dan memakai kipas angin. Benarkah demikian?

Beberapa Gejala Gula Darah Tinggi yang Muncul Saat Bangun Tidur

Foto: dok. Getty Images/iStockphoto/AMR Image

Menurut Kementerian Kesehatan, kadar gula darah yang normal dalam tubuh manusia adalah kurang dari 200 mg/dl. Seseorang dikatakan mengidap penyakit hiperglikemia atau gula darah tinggi ketika kadar glukosa dalam darah mencapai lebih dari 300 mg/dl.

Pengidap hiperglikemia bisa mengalami beberapa gejala, khususnya di pagi hari saat baru bangun tidur. Gejala-gejala ini sering muncul pula pada pengidap diabetes tipe 2.

Berapakah Gaji Ideal Calon Dokter Spesialis di Indonesia?

Ilustrasi dokter. (Foto: Getty Images/bymuratdeniz)

Menyusul laporan 399 calon dokter spesialis ingin mengakhiri hidup dan melukai diri sendiri, Ketua Umum Ikatan Dokter Indonesia (IDI) dr Adib Khumaidi meminta pemerintah setidaknya mulai memperhatikan jam kerja para residen, juga kebutuhan finansial tambahan dokter magang selama bekerja. Pasalnya, tidak sedikit di antara mereka yang juga sudah berkeluarga dan tetap harus menghidupi keluarga selama menjalani pendidikan.

Sayangnya, menurut dr Adib, hal ini belum menjadi fokus utama pemerintah. Bahkan, Indonesia dinilai menjadi satu-satunya negara yang belum memberikan upah kepada PPDS selama bekerja.