Ilmuwan Perkirakan Ada Ledakan Besar Matahari saat Gerhana 8 April. Foto: News Week |
Gerhana Matahari total terakhir selama beberapa dekade yang akan terjadi pada 8 April diperkirakan akan menyuguhkan fenomena spektakuler lainnya karena pancaran ledakan besar Matahari.
Ilmuwan memperkirakan akan terjadi ledakan besar Matahari berbarengan dengan gerhana Matahari 8 April yang akan membuat para pengamat langit terpesona dengan penampakan 'cincin' unik akibat letusan yang dipancarkan Matahari.