|
Buah yang boleh dimakan untuk pengidap diabetes (Foto: Getty Images/iStockphoto/SherSor) |
Bagi mereka yang mengidap diabetes, mungkin pernah mendengar bahwa mereka tidak direkomendasikan untuk makan buah. Pasalnya, buah mengandung karbohidrat dan fruktosa yang dapat meningkatkan kadar gula darah. Akan tetapi, nyatanya ada beberapa buah yang boleh dimakan pengidap diabetes.
Buah mengandung vitamin, mineral, dan senyawa tumbuhan yang disebut fitokimia. kandungan fitokimia ini dapat menurunkan risiko penyakit jantung, kanker, stroke, dan meningkatkan kesehatan secara keseluruhan. Hal ini penting karena diabetes dikaitkan dengan risiko penyakit jantung dan masalah lain yang lebih tinggi.