Pergerakan bongkahan es terbesar di dunia. Foto: BBC |
Bongkahan es terbesar di dunia sedang bergerak setelah lebih dari 30 tahun tertahan di dasar laut. Bongkahan itu, yang disebut A23a, terpisah dari garis pantai Antartika tahun 1986.
Bongkahan itu kemudian merapat di Laut Weddell, diam di sana, dan pada dasarnya menjadi pulau es. Dengan ukuran hampir 4.000 km persegi, luasnya lebih dari dua kali lipat luas London Raya.