Foto: IFL Science |
Dalam 260 juta tahun terakhir, Bumi telah melalui berbagai masa: dinosaurus datang lalu pergi, Pangaea terpecah menjadi benua dan pulau yang kita lihat sekarang, dan manusia dengan cepat mengubah dunia tempat kita tinggal. Namun Bumi tampaknya selalu menjaga waktu saat melalui semua itu.
Berdasarkan penelitian terhadap peristiwa geologi kuno, diketahui bahwa planet kita memiliki 'detak jantung' aktivitas geologi yang lambat dan stabil setiap 27 juta tahun sekali atau lebih.