Badai Matahari Ciptakan Aurora Borealis dan Australis, Apa Bedanya? Foto: via ABC.net |
Negara-negara di belahan utara Bumi disuguhi tontonan langit menakjubkan pada Jumat (10/5) dan Sabtu (11/5) ketika badai geomagnetik skala G5, yaitu badai Matahari dengan tingkat terkuat menyebabkan Aurora Borealis atau disebut juga Cahaya Utara (Northern Lights).
Ketertarikan terhadap aurora yang muncul sebagai dampak badai Matahari akhir-akhir ini mungkin membuat beberapa orang bertanya, jika ada Cahaya Utara, apakah ada juga Cahaya Selatan?