Ilustrasi diet. (Foto: Getty Images/iStockphoto/AJ_Watt) |
Bulan puasa kerap kali dijadikan ajang untuk menurunkan berat badan. Menahan lapar selama puasa, bagi beberapa orang, dianggap dapat membantu mensukseskan upaya untuk diet. Cara-cara diet di bulan puasa tanpa olahraga pun banyak dicari sebab beberapa orang memilih untuk tidak berolahraga saat puasa.
Bagi mereka yang ingin menurunkan berat badan di bulan puasa, penting untuk memperhatikan pola makan, terutama jika memilih untuk tidak berolahraga. Meskipun memang, diet ideal adalah dengan menjaga pola makan dan berolahraga, tetapi tak perlu khawatir beberapa cara berikut ini dapat dicoba jika ingin menurunkan berat badan tanpa olahraga.