Hagia Sophia

29 September 2022

Update COVID-19: 29 September 2022 Kasus COVID-19 Bertambah 2.003 dan 17 Meninggal

istimewa

Indonesia mencatat 2.003 kasus baru COVID-19 hari ini, Kamis (29/9/2022). Seiring itu, terdapat kasus sembuh sebanyak 2.814 dan 17 pasien COVID-19 meninggal dunia.

Ikatan Dokter Indoensia (IDI) menyebut, RI tak bakal ikut-ikutan Amerika Serikat yang mengklaim bahwa pandemi COVID-19 di negaranya sudah beres. Untuk betul-betul mencapai titik akhir pandemi dan beralih menjadi endemi, terdapat indikator yang harus dipenuhi dulu. Pun nantinya status endemi tercapai, protokol kesehatan dan surveilans masih akan terus digencarkan.

BPOM Akan Berikan Izin Penggunaan Darurat Vaksin Inavac Awal Oktober

Penny K Lukito, detikcom

Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) RI menargetkan vaksin COVID-19 buatan dalam negeri yakni Inavac atau Merah Putih mendapatkan izin penggunaan darurat (EUA) pada awal Oktober mendatang.

"Vaksin Merah Putih (Inavac) masih dalam finalisasi, jadi (izin penggunaan darurat) sebentar lagi. Ini kan September, awal Oktober (2022) akan mendapat EUA," beber Kepala BPOM RI Penny K Lukito kepada wartawan di Kompleks Gedung DPR RI, Rabu (28/9/2022).

Hong Kong Tarik Mie Sedaap Karena Mengandung Etilen Oksida, Apa Dampaknya pada Tubuh?

Foto ilustrasi: Getty Images/iStockphoto/Supersmario

Otoritas keamanan pangan Hong Kong atau Centre for Food Safety (CFS) menarik sejumlah mi instan yang diimpor dari Indonesia. Produk yang dimaksud yakni Mie Goreng Sedaap Korean Spicy Chicken Flavour, dengan tanggal batas kedaluwarsa 19 Mei 2023.

Setelah dilakukan pengujian, mi instan ini teridentifikasi mengandung etilen oksida. Mie Sedaap tersebut dijual di ParknShop dan diimpor oleh Golden Long Food Trading.

Malaysia Umumkan Aturan Baru Penggunaan Masker di Pesawat

(Foto ilustrasi: Getty Images/iStockphoto/skyNext)

Kementerian Kesehatan Malaysia mengumumkan aturan baru terkait penggunaan masker di pesawat. Kini, penumpang pesawat tidak diwajibkan menggunakan masker.

"Berdasarkan penilaian situasi COVID-19, saat ini dan dengan mempertimbangkan persyaratan terkini, Kementerian Kesehatan mengumumkan bahwa penggunaan masker tidak lagi wajib saat naik pesawat," kata Menteri Kesehatan Malaysia Khairy Jamaluddin yang dikutip dari Malaymail, Kamis (29/9/2022).

Vape Bukanlah Alternatif untuk Berhenti Merokok, Ini Alasannya

Foto: shutterstock

Ketua PP PERKI dr Radityo Prakoso menegaskan vape bukan alternatif berhenti merokok. Faktanya, ada lebih dari 2 ribu kasus yang dilaporkan mengidap cedera paru akibat penggunaan vape.

Vape juga disebut bisa berisiko bagi kesehatan jantung. "Meskipun memiliki kandungan bahan kimia yang lebih sedikit dibanding rokok biasa, vape tetap tidak aman. Pada tahun 2020, terdapat 2.807 kasus vaping use associated lung injury yang dilaporkan CDC," terang dia dalam konferensi pers Rabu (28/9/2022).

Ancaman Resesi Global Kian Mendekati Kenyataan

Foto: Infografis detikcom/Mindra Purnomo

Sinyal peringatan menyangkut kondisi ekonomi global semakin menguat lantaran inflasi yang begitu tinggi. Bahkan, peluang terjadinya resesi global telah mencapai 98,1%.

Kabar ini disampaikan oleh Ned Davis Research, berdasarkan model probabilitas yang diujikannya. Menurutnya, model resesi setinggi ini terakhir kali terjadi pada 2020, serta pada krisis keuangan global 2008 dan 2009.

IHSG Dibuka Menguat 42 Poin (0,60%) ke Level 7.120

Foto: ANTARA FOTO/MUHAMMAD ADIMAJA

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada pagi ini akhirnya dibuka di zona hijau. IHSG sebelumnya melemah pada pembukaan tiga hari berturut-turut.

Dikutip dari RTI, Kamis (29/9/2022), IHSG menguat 42 poin (0,60^) ke level 7.119,59. Pada pembukaan ini, IHSG menyentuh level tertinggi 7.121,12 dan terendah 7.095,58.

Bila Pandemi Berakhir, Siapakah yang Akan Nanggung Biaya COVID-19?

detikcom

Dunia diyakini tengah menghitung waktu menuju akhir pandemi COVID-19. Kementerian Kesehatan RI menyebut, kelak pandemi COVID-19 telah dinyatakan selesai dan berganti statusnya menjadi endemi, pengobatan untuk pasien COVID-19 yang menjalani perawatan di rumah sakit akan ditanggung oleh Jaminan Kesehatan Nasional (JKN).

"Nanti untuk endemi, kita kan mulai transisi ini. Nanti mungkin pembiayaannya akan mengikuti INA-CBG. Kalau dia INA-CBG kan sama seperti pasien yang lain. Nanti ditanggungnya dengan JKN," beber Pelaksana Tugas Direktur Pelayanan Kesehatan Rujukan Yanti Herman saat ditemui detikcom di Jakarta Pusat, Rabu (28/9/2022).

Beberapa Tanda Kanker Prostat yang Sering Diabaikan

Foto: ilustrasi/thinkstock

Prostat adalah kelenjar di bawah kandung kemih pria yang berperan memproduksi dan menyalurkan sperma. Jika ia terkontaminasi oleh sel kanker, perannya tak lagi berjalan dengan baik. Oleh karenanya, para pria harus lebih tanggap mengenali tanda-tanda kanker prostat sebagai upaya penanganan sedini mungkin.

Menurut data Globocan 2020, setidaknya ada laporan 13.563 kasus kanker prostat terjadi di Indonesia. Meskipun penyakit ini muncul sejak lama dan banyak mengancam korban jiwa, penyebabnya belum bisa ditemukan secara pasti.

Walau Kasus COVID-19 Melandai, DKI Tetap Galakan Vaksinasi

detikcom

DKI Jakarta selalu menjadi penyumbang angka kasus COVID-19 harian tertinggi di banding daerah-daerah lain di Indonesia. Mengacu data Satgas COVID-19, per Selasa 27 September 2022, DKI Jakarta menyumbang jumlah kasus terbanyak dengan 740 kasus.

Kepala Dinas Kesehatan DKI Jakarta, Widyastuti mengakui memang DKI selalu menjadi penyumbang tertinggi kasus harian Corona di Indonesia. Namun, ia menyatakan hal tersebut diringi dengan layanan testing dan penanganan yang baik.

Portugal Kalah 0-1 dari Spanyol, CR7 Jadi Sasaran Kritik

(Foto: Getty Images/Soccrates Images)

Cristiano Ronaldo menjadi sasaran kritik setelah Portugal menyerah 0-1 di tangan Spanyol. Kakak Ronaldo, Katia Aveiro, marah dengan perlakuan terhadap adiknya.

Megabintang sepakbola Portugal itu kesulitan saat menghadapi Spanyol di lanjutan UEFA Nations League pada Rabu (28/9/2022) dinihari WIB. Bermain selama 90 menit, Ronaldo cuma 30 kali menyentuh bola, sembilan kali kehilangan bola, dan melewatkan satu peluang emas mencetak gol.

Aborsi Kehamilan Hingga Usia 20 Minggu Akan Dilegalkan di Negara Ini

(Foto: Getty Images/iStockphoto/maurusone)

Thailand bakal melegalkan aborsi di usia kehamilan hingga 20 minggu. Pemerintah mengumumkan kebijakan baru ini Selasa (27/9/2022) usai sebelumnya akses ibu hamil ke prosedur medis semacam itu dibatasi.

Dikutip dari Channel News Asia, aborsi tidak akan dinilai sebagai kejahatan selama tak melebihi batas waktu tersebut. Sebelumnya, aborsi dapat dihukum dengan denda hingga 10.000 baht (US$263) atau enam bulan penjara, ataupun keduanya.

Sissoko: Performa Salah Menurun karena Liverpool Bermain Kurang Sip

(Foto: Getty Images/Stu Forster)

Mantan pemain Liverpool Mohamed Sissoko membela Mohamed Salah dari kritik. Menurut Sissoko, performa Salah menurun karena Liverpool bermain kurang sip.

Superstar sepakbola Mesir itu sudah mencetak empat gol dalam sembilan pertandingan pertama Liverpool di 2022/2023. Akan tetapi, baru dua gol yang disumbangkan Salah dalam enam pertandingan di Liga Inggris.

BPOM Keluarkan Izin Penggunaan Darurat untuk Vaksin IndoVac

detikcom

Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) RI mengeluarkan izin penggunaan darurat (EUA) untuk vaksin COVID-19 Indovac untuk usia 18 tahun ke atas. Diketahui, vaksin ini berbasis platform subunit protein dan dikembangkan oleh PT Bio Farma bersama Baylor College of Medicine.

Hal tersebut disampaikan oleh Kepala BPOM RI, Penny K Lukito. Lebih lanjut ia menyebut, Indovac juga tengah menjalani uji klinik untuk menjadi booster vaksin COVID-19.

Ini Sebaran COVID-19 di Indonesia pada 28 September 2022

detikcom

Indonesia mencatat sebanyak 1.915 kasus baru COVID-19, Rabu (28/9/2022). Kasus aktif kini sebanyak 19.185 kasus.

DKI Jakarta kini menyumbang jumlah kasus terbanyak dengan total 695. Disusul oleh Jawa Barat dengan total 372 kasus, kemudian Banten dengan total 208 kasus.