Ilmuwan Sukses Petakan Zealandia, Benua Kedelapan yang Hilang. Foto: Futurism |
Setelah ratusan tahun berspekulasi, para ilmuwan akhirnya berhasil memetakan benua kedelapan yang hilang bernama Zealandia. Seperti apa?
Dikutip detikINET dari Futurism, Kamis (05/10/2023), melalui studi terbaru yang diterbitkan di jurnal Tectonics, para ilmuwan menyebut telah menyelesaikan pemetaan lebih dari 2 juta mil persegi Zealandia, benua kedelapan yang tenggelam dengan sebagian kecilnya muncul di permukaan sebagai pulau Selandia Baru.