|
Gejala varian terbaru COVID-19 (Foto: Agung Pambudhy) |
Indonesia kembali diterpa dibayangi kasus COVID-19. Seiring virus Corona yang masih terus bermutasi, gejala COVID-19 menjadi sorotan. Terlebih diketahui, varian-varian baru Corona memicu gejala yang mirip dengan batuk-pilek biasa.
Varian baru COVID-19 ini memiliki gejala ringan dan beragam, sehingga sering disebut mirip dengan gejala flu biasa. Ketua departemen pulmonologi dan kedokteran respirasi Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI), dr Prasenohadi, PhD, SpP(K), KIC mengatakan untuk melihat perbedaannya perlu tes PCR atau antigen.