Badan Antariksa Eropa (ESA) menemukan air berupa es di Mars yang bisa membuatnya jadi lautan luas jika mencai (Foto: Planetary Science Institute/Smithsonian Institution) |
Badan Antariksa Eropa (ESA) menemukan air yang menyelimuti Mars bisa membuatnya jadi lautan luas jika mencair. Air tersebut bisa menjadikan Mars planet yang sepenuhnya tertutup air dengan kedalaman 1,5 sampai 2,7 meter.
Temuan ini didapatkan dari misi Mars Express oleh ESA, kendaraan ruang angkasa yang sudah beroperasi selama 20 tahun di sekitar Planet Merah. Meskipun ini bukan pertama kalinya bukti adanya es ditemukan di dekat ekuator Mars, penemuan baru ini merupakan jumlah es air terbesar yang terdeteksi di sana sejauh ini.