Hagia Sophia

16 February 2024

Bersama Space X, Mongolia Akan Luncurkan Satelit Pertamanya

Foto: Dok. SpaceX

Mongolia berencana meluncurkan satelit telekomunikasi nasional pertama mereka. Dalam peluncuran ini, Pemerintah Mongolia berencana menggandeng SpaceX sebagai mitra peluncuran.

Rencana ini muncul setelah sebelumnya Mongolia memberi lisensi untuk SpaceX dalam menyediakan layanan internet menggunakan dua satelit orbit rendah Starlink di Mongolia.

Usai Pulih dari Cedera, Penampilan Malacia Ditunggu

Tyrell Malacia. Foto: Getty Images/Pakawich Damrongkiattisak

Tyrell Malacia mulai pulih dari cedera panjang yang dideritanya. Bek asal Belanda belum sekali pun bermain untuk Manchester United di musim ini.

Tyrell Malacia menjadi andalan MU di sektor bek sayap pada musim lalu yang merupakan musim debutnya dengan Setan Merah. Ia datang dari Feyenoord dengan nilai transfer 15 juta euro.

Jika Inter Milan Raih Scudetto, Inzagi Akan Dapat Kontrak Baru

Simone Inzaghi. Foto: Getty Images/Alessandro Sabattini

Simone Inzaghi akan diganjar kontrak baru jika berhasil membawa Inter Milan meraih scudetto di akhir musim ini. Ia juga akan mendapat kenaikan gaji.

Inter saat ini sedang memimpin klasemen Serie A dengan 60 poin dari 23 laga, unggul tujuh poin dari Juventus yang berada di urutan kedua namun sudah menuntaskan 24 laga. Nerazurri juga baru menelan satu kekalahan di musim ini.

Ada Rumor Mbappe Mau ke Arsenal, Ikut Jejak Henry?

Foto: (Getty Images/Denis Doyle)

Muncul rumor Kylian Mbappe mau ke Arsenal demi ikuti jejak Thierry Henry. Henry yang ditanya hal itu malah nanya balik, dengan muka yang datar!

Baru-baru ini, media-media Inggris memanaskan rumor Kylian Mbappe. Selain ke Liverpool, Mbappe digosipkan juga berminat ke Arsenal.

Ini Fungsi Hormon Progesteron untuk Pria dan Wanita

Ilustrasi hormon progesteron. Foto: Getty Images/iStockphoto/designer491

Hormon progesteron berperan penting dalam sistem reproduksi manusia. Progesteron ditemukan dalam tubuh wanita dan jumlah yang kecil dalam tubuh pria.

Kadar progesteron yang rendah bisa menyebabkan infertilitas atau keguguran, pendarahan rahim, menstruasi tidak teratur, hingga penambahan berat badan. Berikut penjelasan lengkap seputar progesteron.

Hasil Riset: Lebih 60 Persen Suami Istri di Jepang Tidak Lagi Berhubungan Intim

Ilustrasi warga Jepang (Foto: Khadijah Nur/detikHealth)

Sebuah penelitian di Jepang mengungkap alasan banyak pasangan yang telah menikah di negara itu amat jarang bahkan 'menolak' untuk berhubungan seksual. Menurut temuan studi tersebut, sebanyak 68 persen pasangan yang sudah menikah tidak lagi melibatkan sentuhan fisik dan seks dalam pernikahan mereka.

Hal ini juga menjawab alasan Jepang harus menghadapi masalah penurunan angka kelahiran yang setiap tahun justru semakin meningkat. Dikutip dari South China Morning Post, studi ini dilakukan oleh biro desain web dan periklanan internet yang berbasis di Tokyo, Raison d'ĂȘtre, melibatkan 4.000 orang menikah berusia antara 20 dan 59 tahun yang menjawab pertanyaan tentang kehidupan seks mereka.

Waspadai...Malas Sikat Gigi Berdampak pada Kesehatan Jantung

Ilustrasi sikat gigi (Foto: thinkstock)

Tak sedikit orang yang mengabaikan kebersihan gigi dengan alasan capek atau malas. Padahal, menyikat gigi tak membutuhkan waktu yang lama.

Teratur menggosok gigi penting dilakukan sedini mungkin. Pasalnya, kebersihan rongga mulut tak hanya berdampak pada kesehatan gigi dan gusi, tapi juga bisa memengaruhi bagian tubuh lainnya. Jika selama ini terus-menerus malas menggosok gigi, hati-hati terkena berbagai masalah kesehatan akibat tidak menyikat gigi, termasuk sakit jantung.

Ketika Pasutri Mulai Enggan Bercinta, Apakah Penyebabnya?

Potret warga Jepang. (Foto: Kyodo/AP Photo)

Survei terbaru di Jepang menemukan bahwa lebih dari 68 persen pasutri di negara tersebut tidak melakukan kontak seksual. Hal ini menggarisbawahi permasalahan yang dihadapi pemerintah dalam upaya mengatasi penurunan populasi.

Dikutip dari Nippon, layanan survei Raison d'Etre, yang berbasis di Shinjuku Tokyo, meneliti 4.000 orang menikah berusia dua puluhan, tiga puluhan, empat puluhan, dan lima puluhan. Hasil survei menunjukkan bahwa 43,9 persen responden melakukan pernikahan "tanpa hubungan seks" dan 24,3% melakukan pernikahan "hampir tanpa seks".

Jadi Petugas KPPS Tak Seindah yang Dibayangkan, Kelelahan Usai 2 Hari Tidak Tidur

Proses perhitungan suara pemilu. (Foto: ANTARA FOTO/MOHAMMAD AYUDHA)

Proses perhitungan suara di sejumlah wilayah berlangsung hingga pagi hari. Sejumlah petugas KPPS (Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara) juga dilaporkan tumbang karena kelelahan bekerja.

Salman (22) juga merasakan kesibukan tak henti saat menjadi petugas KPPS di TPS 3 Kelurahan Banta-bantaeng, Kota Makassar. Dia bercerita tak menyangka pekerjaan petugas KPPS sangat berat dan menyita waktu.

Petugas KPPS Meninggal, Tanda Kelelahan yang Tidak Boleh Disepelekan

Petugas KPPS meninggal diduga karena kelelahan. Dokter jantung mengungkap sejumlah tanda-tanda kelelahan yang tidak boleh disepelekan (Foto: Lamhot Aritonang)

Seorang petugas KPPS bernama Satriawan (44) di Kabupaten Tangerang, Banten dan seorang Ketua KPPS bernama Dul Hanan (50) di Banyuwangi, Jawa Timur dilaporkan meninggal dunia.

Keduanya diduga meninggal akibat kelelahan saat melakukan tugasnya pada saat pemilihan umum (Pemilu) 2024. Menurut laporan, Satriawan tidak sadarkan diri ketika proses penghitungan surat suara berlangsung. Para petugas di lokasi sempat memberikan bantuan medis dengan membawanya ke klinik terdekat.

Warga Usia Muda Bersiap Menikah, Biro Jodoh Meningkat di Singapura

Warga usia muda di Singapura mulai mencari pasangan lewat biro jodoh. (Foto ilustrasi: Getty Images/PeopleImages)

Agensi kencan di Singapura mendapat peningkatan permintaan layanan pasca banyak lajang di sana mencari bantuan profesional untuk menemukan pasangan.

Lonjakan jumlah pelanggan terjadi pada mereka yang berusia awal 20-an.

Sering Kesemutan dan Haus, Merupakan Tanda Gejala Gula Darah Tinggi

Tanda gula darah tinggi yang harus diperhatikan. (Foto ilustrasi: iStock)

Kadar gula darah yang tinggi jadi satu kondisi yang patut diperhatikan. Sayangnya, beberapa gejala gula darah tinggi justru sering disepelekan dan disalahartikan.

Kadar gula darah tinggi dikenal juga dengan istilah hiperglikemia. Ada dua jenis hiperglikemia, di antaranya adalah hiperglikemia puasa yang biasa terjadi pada orang dengan diabetes dan hiperglikemia postprandial atau setelah makan.

Cerita Petugas KPPS: Gaji Lumayan, Tak Sebanding dengan Capeknya

Anggota KPPS sebelum pemungutan suara. (Foto: Rifkianto Nugroho)

Menjadi petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) ternyata tak seindah meme-meme viral yang menyebut pekerjaan ini sebagai kriteria 'mantu idaman'. Persoalan kesehatan petugas KPPS menjadi sorotan, terlebih sudah banyak yang tumbang, dirawat bahkan meninggal dunia.

Salman (22) petugas KPPS di TPS 3 Kelurahan Banta-bantaeng, Kota Makassar tak menyangka perhitungan surat suara akan sangat lama, menyita waktu dan bahkan energinya. Dia sudah tak tidur selama dua hari menyiapkan Pemilu sampai perhitungan surat suara.

Perpisahan Spesial untuk Luka Modric dari Real Madrid

Luka Modric berpisah di Real Madrid akhir musim ini. (Foto: Hussein Malla/AP)

Luka Modric akan mengakhiri kariernya di Real Madrid akhir musim ini. Los Blancos bersiap memberi perpisahan spesial buat pemain bintangnya tersebut.

Kontrak Modric di Real Madrid berakhir pada akhir musim ini. Gelandang 38 tahun itu kabarnya tidak akan menambah masa durasinya di Santiago Bernabeu.

Luton Town Vs MU, Masing-masing Bawa Misi Sendiri

Manchester United mempunyai modal bagus melawan Luton Town. (Foto: Action Images via Reuters/JASON CAIRNDUFF)

Manchester United akan melawan Luton Town dalam lanjutan Liga Inggris. Setan Merah biasanya digdaya melawan 'anak baru'.

Di Kenilworth Road, Minggu (18/2/2024) malam WIB, Luton vs MU berlangsung. MU sedang memburu posisi empat besar, sementara Luton berusaha menghindari jeratan degradasi.

Mbappe Akan Tinggalkan PSG

Kylian Mbappe. Foto: Getty Images/Christian Liewig - Corbis

Kylian Mbappe akan meninggalkan Paris Saint-Germain di akhir musim ini. Keputusan tersebut telah ia sampaikan kepada Presiden Les Parisiens, Nasser Al Khelaifi.

Diberitakan Sky Sports, juga dikonfirmasi oleh jurnalis transfer Fabrizio Romano, kabar ini disampaikan Mbappe pada Kamis (15/2/2024) sore waktu setempat atau Jumat (16/2) dini hari WIB.

Liga Europa: Feyenoord Vs AS Roma Berakhir Imbang 1-1

Foto: REUTERS/YVES HERMAN

Feyenoord vs AS Roma berjalan sangat sengit. Namun, laga harus tuntas dengan skor 1-1.

Feyenoord vs AS Roma berlangsung di De Kuip dalam play-off leg pertama Liga Europa, Jumat (16/2/2024) dini hari WIB. Tuan rumah memimpin 1-0 di babak pertama lewat gol Igor Paixao.

Untuk KPPS yang Begadang Hitung Suara, Ini Pesan Dokter Jantung

Tak sedikit anggota KPPS begadang hingga kelelahan bahkan sampai tumbang saat menghitung suara Pemilu 2024. (Foto: Eko Sudjarwo)

Tak sedikit anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) yang rela sampai begadang untuk menghitung suara saat pemilihan umum (Pemilu 2024). Imbasnya, tak sedikit pula dari mereka yang kelelahan sampai tumbang, bahkan gugur saat bekerja.

Menurut spesialis jantung dan pembuluh darah, dr Vito A Damay, SpJP(K), MKes, AIFO-K, FIHA, FICA, FAsCC, terlalu lelah sebenarnya tidak membuat seseorang meninggal. Namun bagi mereka yang memiliki kondisi tertentu seperti punya masalah jantung hingga hipertensi, kelelahan dapat berujung fatal bahkan kematian.

Cerita Saksi Pemilu di TPS Bekerja Seharian Mantau Penghitungan Suara

Suka-duka petugas dan saksi di TPS pemilu. (Foto: Antara Foto/Yulius Satria Wijaya)

Ternyata menjadi petugas selama Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 banyak sekali suka dan dukanya. Tak hanya anggota KPPS (Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara) yang bertugas, para saksi dari partai juga ikut andil dan bekerja seharian memantau penghitungan surat suara.

Hal ini dirasakan oleh Rizky (35) yang menjadi saksi partai di TPS 182 Duren Sawit, Jakarta Timur. Ia bertugas menjadi saksi partai yang harus mengikuti proses petugas KPPS membuka kotak sampai memantau penghitungan suara Dewan Perwakilan Daerah (DPD).

Kisah Wanita Tes DNA Karena Ingin Tau Asal-usulnya, Hasilnya Mengejutkan

Seorang wanita di Connecticut menguak sebuah kebenaran mengejutkan setelah tes DNA. Berawal dari curiga dengan ayahnya karena memiliki wajah yang tidak mirip. (Foto: Getty Images/iStockphoto/ktsimage)

Seorang wanita di Connecticut, AS, menguak sebuah kebenaran yang mengejutkan setelah menjalani tes DNA. Wanita bernama Victorial Hill (39) itu awalnya merasa aneh lantaran memiliki wajah dan sifat yang tidak mirip dengan ayahnya.

Terlebih, dirinya kerap kali sakit-sakitan yang padahal kedua orang tuanya tidak memiliki penyakit tertentu dan dalam kondisi sehat. Lantaran merasa ada yang aneh, Hill akhirnya memutuskan untuk membeli tes DNA dan mengirimkan DNA-nya ke perusahaan genomik.