Hagia Sophia

27 December 2022

Update COVID-19: 27 Desember 2022 Kasus COVID-19 Bertambah 803 dan 9 Meninggal

istimewa

Indonesia mencatat 803 kasus baru COVID-19 hari ini, Selasa (27/12/2022). Seiring itu, terdapat kasus sembuh sebanyak 1.692 dan 9 pasien COVID-19 meninggal dunia.

Kasus aktif COVID-19 di RI kini ada sebanyak 16.575. Hingga hari ini, RI telah mencatat total 6.717.395 kasus COVID-19 terkonfirmasi.

Mengenal Obat Meloxicam, Dosis dan Aturan Pakainya

Ilustrasi penjelasan dosis dan aturan pakai obat Meloxicam. Foto: iStock

Meloxicam obat apa sih? Pasalnya, banyak orang diresepkan obat ini ketika tubuhnya mengalami sakit selepas cedera dan peradangan. Sebagai gambaran, meloxicam adalah obat pereda nyeri dengan mencegah pembentukan enzim dan hormon tertentu terkait rasa sakit.

Meski fungsinya terdengar lazim, meloxicam tak boleh sembarangan diminum karena termasuk obat keras. Bahkan untuk mendapatkannya, apoteker harus menerima resep dari dokter terlebih dahulu.

Beberapa Kebiasaan yang Bisa Picu Diabetes, Seperti Dialami Suti Karno

Suti Karno diabetes sampai amputasi. (Foto: Asep Syaifullah/detikHOT)

Suti Karno yang berperan sebagai Atun di 'Si Doel Anak Sekolahan' mengungkapkan dirinya mengalami diabetes. Akibatnya, kakinya harus diamputasi karena penyakit tersebut.

Ia bercerita telah mengidap diabetes sejak usianya 18 tahun. Suti mengaku penyakitnya ini muncul bukan karena genetik, tetapi gaya hidup yang kurang baik.

Mengenal Obat Simvastatin, Dosis dan Aturannya

Ilustrasi obat simvastatin. Simvastatin untuk sakit apa? Foto: shutterstock

Masyarakat awam mungkin masih asing dan bingung soal penggunaan obat simvastatin untuk sakit apa. Pasalnya, obat ini sering diberikan saat seseorang diketahui memiliki penumpukan plak di pembuluh darah (arteri) dan risiko penyakit jantung.

Simvastatin adalah jenis obat statin yang mencegah pembentukan enzim kolesterol bernama HMG-CoA reduktase. Ketika terbentuk, kolesterol terbagi menjadi dua jenis, yakni Low Density Lipoprotein (LDL) atau kolesterol jahat dan High Density Lipoprotein (HDL) atau kolesterol baik.

Penyakit 'Amoeba Pemakan Otak', Korea Selatan Laporkan Pasien Pertamanya

Ilustrasi. Foto: ilustrasi/thinkstock

Korea Selatan melaporkan pasien pertama infeksi amoeba Naegleria fowleri, atau yang biasa disebut 'amoeba pemakan otak'. Badan Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Korea (KDCA) mengkonfirmasi, pasien tersebut adalah pria warga Korea berusia 50 tahun dan telah meninggal dunia imbas infeksi amoeba tersebut.

KDCA melaporkan, pasien tersebut sempat melakukan perjalanan ke Thailand. Pasien kembali ke Korea pada 10 Desember 2022, setelah sempat empat bulan bertugas di Thailand. Keesokan harinya, ia dirawat di rumah sakit dan meninggal pada Rabu pekan lalu.

Curhat Warga China: Lebih Nyaman Jomblo

Ilustrasi curhat warga China perihal alasan enggan menikah dan mempunyai anak. Foto: AP/Andy Wong

Sejumlah negara, salah satunya China, diterpa isu 'resesi seks' yang dipahami sebagai penurunan jumlah angka kelahiran imbas warganya enggan menikah dan punya anak. Menurut Kementerian Urusan Sipil China, jumlah pasangan yang baru menikah menurun selama delapan tahun berturut-turut. Pada 2021 menjadi 7,64 juta,rekor terendah sejak 1985.

Tren tersebut meningkat tahun ini. Dalam tiga kuartal pertama, jumlah pasangan yang mendaftar untuk menikah di China mencapai titik terendah dalam sejarah sebesar 5,4 juta.

BPOM: Vaksin COVID-19 Pfizer Diijinkan untuk Anak Mulai 6 Bulan

Vaksin Pfizer kini bisa digunakan anak-anak mulai usia 6 bulan. (Getty Images/carmengabriela)

Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM RI) memberikan izin penggunaan vaksin COVID-19 darurat untuk usia 6 bulan hingga 4 tahun. Menggunakan dengan vaksin comirnaty.

Izin darurat ini juga diberikan untuk usia 5-11 tahun, EUA dirilis per 29 November 2022.

Ada Potensi Badai pada 28 Desember 2022, Perusahaan Boleh WFH

Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mempersilakan perusahaan menerapkan kebijakan WFH alias bekerja dari rumah menyusul potensi badai dahsyat yang diprediksi terjadi pad Rabu (28/12) besok. Ilustrasi (CNN Indonesia/Adi Maulana)

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mempersilakan perusahaan menerapkan kebijakan work from home (WFH) alias bekerja dari rumah menyusul potensi badai dahsyat yang diprediksi terjadi pada Rabu (28/12) besok.

Heru mengatakan kebijakan WFH selain menghindari potensi cuaca ekstrem tersebut juga bisa menekan kemacetan, terutama menjelang tahun baru 2023.

Berapakah Ongkos yang Dikeluarkan untuk Beli Rokok Tiap Bulan?

Foto/Ilustrasi: Nopphon_1987/Shutterstock

Presiden RI Joko Widodo berencana melarang penjualan rokok ketengan. Hal itu mengacu pada salinan Keputusan Presiden Nomor 25 Tahun 2022 tentang Program Penyusunan Peraturan Pemerintah Tahun 2023.

"Pelarangan penjualan rokok batangan," tertera dalam Keppres Nomor 25 Tahun 2022 yang diunggah di situs resmi Kementerian Sekretariat Negara, dikutip Senin (26/12/2022).

BNPB Lakukan Modifikasi Cuaca untuk Antisipasi Cuaca Ekstrem di Jabodetabek

Ilustrasi hujan (Foto: Getty Images/iStockphoto/Julia_Sudnitskaya)

Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) bersama TNI AU dan Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) bakal melakukan teknologi modifikasi cuaca (TMC) untuk mengantisipasi cuaca ekstrem, hujan deras, dan badai yang diprediksi terjadi besok, Rabu 28 Desember.

Kepala BNPB Suharyanto mengatakan pihaknya juga bekerja sama dengan Pemprov DKI Jakarta dan Pemprov Jawa Barat lantaran potensi cuaca ekstrem itu diprediksi terjadi di wilayah Jabodetabek.

Terkait Kondisi COVID-19 di China, Ini Kata Presiden Xi Jinping

Presiden China Xi Jinping. (Foto: Jack Taylor/Pool Photo via AP)

Presiden China Xi Jinping akhirnya buka suara mengenai kondisi pandemi COVID-19 di negaranya usai pencabutan aturan 'zero-COVID' dan lockdown dalam beberapa minggu terakhir.

"Saat ini, pencegahan dan pengendalian COVID-19 di China menghadapi situasi baru dan tugas baru," kata Xi dalam sebuah arahan, disiarkan media CCTV, dikutip dari CNA, Selasa (27/12/2022).

Sayuran Ini Tidak Boleh Dikonsumsi Pengidap Diabetes

Ilustrasi sayuran yang tidak boleh dimakan pengidap diabetes (Foto: Getty Images/iStockphoto/undefined undefined)

Kebanyakan orang akan merekomendasikan rutin mengonsumsi sayur kepada pengidap diabetes. Pada hakikatnya sayur memang sangat bermanfaat untuk menjaga kesehatan tubuh. Namun, ternyata ada jenis sayuran yang tidak boleh dimakan oleh pengidap diabetes, yakni sayuran yang mengandung tepung tinggi (strachy vegetables).

Sayuran bertepung tinggi mengandung karbohidrat yang lebih banyak daripada jenis sayuran lain, seperti brokoli, selada, dan kale. Akibatnya, pati (karbohidrat) dalam sayuran tersebut acap kali tidak seimbang dengan nutrisi lain yang diperlukan tubuh, misalnya serat dan vitamin.

BPOM Tarik Sejumlah Produk Kopi Serbuk dari Starbuck

BPOM menarik produk kopi sachet Starbucks tanpa izin edar. (Foto: Tangkapan Layar YouTube BPOM RI)

Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) RI menarik sejumlah produk kopi serbuk dari Starbucks. Produk hasil impor dari Turki tersebut ternyata tidak memiliki izin edar dari BPOM.

"Produk Starbucks sachet yang disita ini berasal dari Turki. Kami menemukannya di toko di wilayah Banjarmasin, Kalimantan Selatan," kata Kepala BPOM Penny K Lukito dalam konferensi pers daring, Senin (26/12/2022).

Piala AFF 2022: Indonesia Kalahkan Brunei 7-0

Foto: SOPA Images/LightRocket via Gett/SOPA Images

Timnas Indonesia tampil superior saat melawan Brunei Darussalam di laga kedua Grup A Piala AFF 2022. Skuad Garuda menang tujuh gol tanpa balas.

Bertanding di Stadion Kuala Lumpur, Kuala Lumpur, Malaysia, Senin (26/12/2022), Indonesia tampil dominan atas Brunei. Tujuh gol bisa disarangkan Egy Maulana Vikri dkk.

Aston Villa Nyerah dari Liverpool 1-3

Hasil Aston Villa vs Liverpool. (Foto: PA Images via Getty Images/David Davies - PA Images)

Liverpool meraih poin sempurna dalam lawatannya ke markas Aston Villa. The Reds menang 3-1.

Aston Villa vs Liverpool tersaji dalam Boxing Day Liga Inggris 2022/2203. Duel berlangsung di Villa Park, Selasa (27/12/2022) dini hari WIB.

Tottenham Hotspur Nyaris Menang, Sundulan Harry Kane Menerpa Mistar Gawang

Harry Kane nyaris saja memenangkan Tottenham Hotspur di kandang Brentford (Getty Images/Clive Rose)

Tottenham Hotspur bangkit dari defisit dua gol untuk mengimbangi Brentford. The Lilywhites nyaris saja menang andaikan sundulan Harry Kane tak menerpa mistar.

Tottenham melakoni laga Boxing Day di GTech Community Stadium, Senin (26/12/2022) malam WIB. Pertandingan berjalan 60 menit, Tottenham tertinggal 0-2 oleh gol-gol Vitaly Janelt dan Ivan Toney.

Ten Hag Minta Agar Kontrak David De Gea Diperpanjang MU

Foto: Getty Images/Matthew Ashton - AMA

Kontra David De Gea di Manchester United tersisa sampai musim panas 2023. Ada kabar, manajer Erik ten Hag mau pihak klub menambahnya semusim lagi.

David De Gea merupakan salah satu pemain senior di Manchester United, bahkan jadi pemain terakhir di era Sir Alex Ferguson. Bahkan, De Gea jadi pemain yang pernah merasakan titel juara Liga Inggris bersama Setan Merah pada tahun 2013 silam.

Beberapa Tanda Bila Pembuluh Darah di Otak Pecah, Bisakah Dicegah?

Tanda-tanda pembuluh darah pecah di otak (Foto: thinkstock)

Tanda-tanda pembuluh darah pecah di otak (stroke hemoragik) harus segera ditangani sebelum membahayakan nyawa pengidapnya. Sebab, pendarahan memberi tekanan pada sel-sel otak di sekitarnya dan mengakibatkan aliran darah jadi terhambat.

Stroke hemoragik bermula dari benjolan atau pembengkakan di pembuluh darah otak yang disebut aneurisma. Aneurisma kerap terlihat seperti buah beri kecil yang tergantung di batang otak. Cepat atau lambat hal tersebut menyebabkan kerusakan jaringan otak yang ditandai dengan gejala neurologis.

Beberapa Ciri Rematik yang Sering Dirasakan

Ilustrasi rematik. Ciri-ciri rematik (Foto: iStock)

Ciri-ciri rematik biasanya ditandai dengan nyeri dan peradangan pada sendi. Namun pada tahap awal, gejalanya tidak terlalu spesifik sehingga sulit dikenali.

Rematik atau rheumatoid arthritis tergolong ke dalam penyakit autoimun, di mana sistem imun menyerang persendian. Secara umum, penyakit ini paling sering menyerang pergelangan tangan, kaki, dan lutut.

Ini Sebaran Kasus COVID-19 di Indonesia pada 26 Desember 2022

Sebaran kasus baru COVID-19 di Indonesia. (Foto: Grandyos Zafna)

Keadaan Indonesia bak jauh lebih beruntung ketimbang banyak negara lain dengan lonjakan kasus COVID-19. Misalnya, China yang melaporkan fasilitas kesehatan kewalahan, hingga Jepang mulai mencatat kenaikan kematian pada bayi dan anak usai tertular Omicron.

Tren COVID-19 jauh berbeda dilaporkan di Indonesia. Per hari ini, Senin (26/12/2022) bertambah 468 kasus baru, kasus sembuh 3.212, dan kematian 14 jiwa.