Hagia Sophia

07 October 2022

Update COVID-19: 7 Oktober 2022 Kasus COVID-19 Bertambah 1.501 dan 15 Meninggal

istimewa

Jumlah kasus positif COVID-19 bertambah 1.501, Jumat (7/10/2022). Sementara itu, pasien sembuh bertambah 1.822 kasus, meninggal bertambah 15 kasus.

Tercatat ada sebanyak 16.711 kasus aktif, 60.638 spesimen yang diperiksa, dan 4.055 suspek yang diamati.

China Alami Krisis Ekonomi, Berimbas ke Indonesia?

Foto: Shutterstock

Ekonomi terbesar ke-2 di dunia, China, tengah berada di jurang krisis. Kondisi ini disebabkan oleh banyak faktor, mulai dari pandemi Covid-19 hingga geopolitik dunia.

Di sisi lain, Indonesia menjalin hubungan dagang yang cukup erat dengan negeri tirai bambu itu. Lalu, apakah kondisi ini bisa menular ke RI?

BBM Ada Kemungkinan Akan Naik Lagi, Ini Penyebabnya

Foto: ANTARA FOTO/Zabur Karuru

Negara-negara pengekspor minyak bumi atau OPEC + sepakat memangkas produksi minyak mereka. Keputusan ini berpotensi menaikkan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) di seluruh dunia.

Anggota OPEC+ mencakup beberapa negara, termasuk Arab Saudi dan Rusia. Mereka berencana memangkas produksi hingga dua juta barel per hari.

Ini Alasan Obgyn Menanyakan Status Pernikahan Pasien

Foto: Getty Images/iStockphoto/BongkarnThanyakij

Warga Twitter kini heboh memperdebatkan perlu atau tidak dokter menanyakan status pernikahan pasien. Banyak yang merasa tidak nyaman dengan pertanyaan tersebut, namun tak sedikit yang memaklumi pertanyaan tersebut merupakan bagian dari prosedur diagnosis.

Spesialis kebidanan dan kandungan dr Dinda Derdameisya, SpOG menjelaskan pertanyaan tersebut sebenarnya bertujuan melihat apakah pasien aktif secara seksual atau tidak. Sebab untuk pemeriksaan dan diagnosis, dokter perlu mengetahui kondisi seksual pasien.

Tidak Akan Menjadi Lebih Besar, Ini Manfaat Meremas Payudara

Foto: Getty Images/iStockphoto/Doucefleur

Banyak masyarakat yang penasaran sebenarnya betul tidak sih payudara yang rutin diremas bakal bertambah besar ukurannya? Dokter spesialis bedah plastik, dr Sara Ester Triatmoko SpBP-RE(K) menjelaskan hal tersebut hanyalah mitos belaka.

Meskipun demikian, meremas-remas payudara memiliki sejumlah manfaat yang bisa didapatkan, salah satunya memperbaiki aliran darah.

Sebagian besar Korban Tewas Tragedi Kanjuruhan Karena Asfiksia

Foto: AFP via Getty Images/STR

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengungkapkan penyebab meninggalnya korban tragedi di Stadion Kanjuruhan. Ia menyebut, sebagian besar korban mengalami asfiksia atau kematian karena kekurangan udara.

"Sebagian besar yang meninggal mengalami asfiksia," kata Sigit dalam jumpa pers, di Polresta Malang Kota, Malang, Jawa Timur, Dikutip detikNews, Kamis (6/10/2022).

IHSG Dibuka Melemah 10 Poin (0,14%) ke Level 7.066

Foto: Agung Pambudhy

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pagi ini berbalik arah. Setelah kemarin bergerak di zona hijau seharian, IHSG hari ini dibuka melemah.

Mengutip data RTI, Jumat (7/10/2022), IHSG tercatat dibuka berkurang 10 poin atau turun 0,14% ke level 7.066. Indeks LQ45 pada saat pembukaan juga ikut melemah 4,2 poin atau 0,42% ke level 1.006.

Singapura Tarik Varian Mie Sedaap Asal Indonesia Karena Mengandung Etilen Oksida

Foto: Getty Images/iStockphoto/Supersmario

Badan Pangan Singapura (SFA) menarik dua varian Mie Sedaap dari peredaran terkait temuan kandungan etilen oksida di dalamnya. Produk tersebut adalah Mie Sedaap Korean Spicy Soup dan Mie Sedaap Korean Spicy Chicken.

Sesuai aturan makanan di Singapura, etilen oksida diizinkan untuk digunakan dalam sterilisasi rempah-rempah. Namun, Batas Maksimum Residu (MRL) etilen oksida dalam rempah-rempah tidak boleh melebihi 50 mg/kg.

Sedikitnya 66 Anak Meninggal di Gambia Karena Cedera Ginjal, Ini Dugaan WHO

Foto: ilustrasi/thinkstock

Dilaporkan, sedikitnya 66 anak di Gambia meninggal diakibatkan oleh cedera ginjal akut. Menurut temuan terbaru Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), produk obat batuk dan pilek buatan perusahaan farmasi asal India, berpotensi memiliki kaitan di balik meninggalnya anak-anak ini.

Temuan ini diumumkan oleh Direktur Jenderal WHO Tedros Adhanom Ghebreyesus, setelah dilakukan tes pada beberapa sirup obat. Tedros mengatakan kepada wartawan bahwa badan PBB sedang melakukan penyelidikan dengan regulator India dan perusahaan yang membuat sirup, yaitu Maiden Pharmaceuticals Ltd yang berbasis di New Delhi, India.

Kasus COVID-19 Kembali Muncul di China

Foto ilustrasi: Getty Images/iStockphoto/oonal

Kasus COVID-19 kembali muncul di China. Otoritas lokal di Provinsi Yunnan, China barat daya, menutup daerah tersebut setelah kasus COVID-19 naik ke level tertinggi dalam dua minggu setelah musim liburan minggu lalu.

Hal ini membuat kebijakan zero-Covid yang diterapkan di China kembali diperketat di bandara di Provinsi Yunnan. Otoritas keamanan setempat melarang penumpang keluar dari bandara dan menggiring mereka menggunakan senapan mesin.

Liga Eropa: MU Menang Atas Omonia Nicosia 3-2

Foto: Manchester United via Getty Imag/Manchester United

Manchester United mesti bekerja ekstra keras saat menghadapi tim lemah Omonia Nicosia di Liga Europa. MU kebobolan lebih dulu sebelum bangkit untuk menang 3-2.

Duel Omonia Nicosia vs MU berlangsung di Stadion GSP, Jumat (7/10) dinihari WIB. MU mendominasi permainan tapi tertinggal lebih dulu setelah dibobol Karim Ansarifard di babak pertama.

Pandemi COVID-19 Disebutkan Bisa Ubah Kepribadian Seseorang, Benarkah?

Foto: Agung Pambudhy

Sebuah studi terbaru yang dirilis dalam jurnal Plos One menyatakan, dampak pandemi Covid mungkin begitu dalam sehingga dapat mengubah kepribadian orang. Studi ini dilakukan oleh para peneliti di Amerika Serikat dengan menggunakan metode penilaian kepribadian pada 7.109 orang yang terdaftar dalam Understanding America Study.

Studi ini dilakukan mulai dari sebelum pandemi dan selama pandemi berlangsung. Kalangan orang dewasa yang lebih muda menunjukkan perubahan kepribadian terbesar. Sedangkan kelompok dewasa berusia lanjut tidak memiliki perubahan yang signifikan.

Liga Eropa: AS Roma Dikalahkan Real Betis 1-2

Foto: UEFA via Getty Images/Tullio Puglia - UEFA

AS Roma tumbang saat menjamu Real Betis di lanjutan Liga Europa. Roma yang sempat unggul lebih dulu kalah 1-2 dari tim tamu.

Laga Roma vs Real Betis di matchday 3 Liga Europa digelar di Stadion Olimpico, Jumat (7/10/2022) dini hari WIB. Roma unggul lebih dulu berkat penalti Paulo Dybala pada menit ke-34.

Beberapa Tanda Kanker Tenggorokan yang Musti Diketahui Perokok

Foto: thinkstock

Kebanyakan orang sukar mengenali tanda-tanda kanker tenggorokan karena kondisinya mirip dengan flu biasa. Akibatnya, penyakit tersebut terlambat mendapat intervensi sejak dini dan terlanjur sulit dihilangkan.

Berdasarkan tempat munculnya, kanker tenggorokan terbagi menjadi dua jenis, yakni kanker faring dan kanker laring. Kanker faring adalah sel kanker yang berkembang di bagian tenggorokan, tepatnya di belakang mulut dan rongga hidung. Sementara itu, sel kanker yang tumbuh di kotak suara atau amandel disebut kanker laring.

Ini Sebaran Kasus COVID-19 di Indonesia pada 6 Oktober 2022

Foto: Amdhika Prasetia/detikcom

Indonesia mencatat sebanyak 1.831 kasus baru COVID-19, Kamis (6/10/2022). Kasus aktif kini sebanyak 17.047 kasus.

DKI Jakarta kini menyumbang jumlah kasus terbanyak dengan total 680. Disusul oleh Jawa Barat dengan total 302 kasus, kemudian Jawa Timur dengan total 222 kasus.