Hagia Sophia

01 September 2023

Amankah Bila Starlink Pancarkan Internet ke Indonesia?

Starlink Elon Musk disebut akan menyediakan akses internet di wilayah Indonesia. Foto: Space.com

Starlink milik Elon Musk dalam beberapa hari terakhir ini menjadi sorotan karena akan memasuki wilayah Indonesia.

Konstelasi satelit internet itu sebenarnya sudah ada, namun kehadirannya dalam bentuk kerjasama business to business (B2B), yakni Telkomsat menjadikan Starlink jadi backhaul anak perusahaan Telkom tersebut.

Hujan Gol Diprediksi Akan Terjadi Saat Arsenal vs MU

Arsenal vs Manchester United di Liga Inggris akhir pekan ini. (Foto: REUTERS/DAVID KLEIN)

Laga Arsenal vs Manchester United memanaskan pekan keempat Liga Inggris. Hujan gol diprediksi terjadi di pertandingan ini.

Pertandingan Arsenal vs Manchester United akan berlangsung di Emirates Stadium, Minggu (3/9/2023) malam WIB. Kedua tim saat ini cuma berselisihkan satu poin di papan klasemen.

Ini Alasan Southgate Panggil Maguire ke Timnas Inggris

Gareth Southgate ungkap alasan tetap panggil Harry Maguire (Foto: Getty Images/Shaun Botterill)

Gareth Southgate mengungkap alasan tetap memanggil Harry Maguire ke Timnas Inggris. Padahal, Maguire jarang mendapat menit bermain di Manchester United.

Pelatih Inggris, Gareth Southgate tetap memanggil Harry Maguire dalam daftar skuad Inggris untuk menghadapi jeda internasional pekan depan. Tim Tiga Singa akan melawan Ukraina di Kualifikasi Piala Eropa 2024, (9/9), serta berjumpa Skotlandia di laga ujicoba.

Siapakah yang Bisa Pecahkan Rekor Gol Ronaldo di Liga Champion?

Foto: Laurence Griffiths/Getty Images

Liga Champions musim 2023/2024 akan dimulai jelang akhir September ini. Masih ada rekor Cristiano Ronaldo yang belum terpecahkan, yakni jumlah gol terbanyak semusim kompetisi!

Drawing Liga Champions 2023/2024 tuntas digelar. Pertandingannya dijadwalkan akan dimulai pada 19-20 September mendatang.

China Hapus Semua Syarat Tes COVID-19 Bagi Pendatang

COVID-19 di China. (Foto: Future Publishing via Getty Imag/Future Publishing)

China akhirnya menghapus semua persyaratan tes COVID-19 bagi para pendatang. Peraturan ini mulai berlaku pada Rabu (30/8).

Hal tersebut menyusul dibukanya perbatasan China sejak Januari 2023 setelah sebelumnya sempat diberlakukan isolasi selama tiga tahun, tepatnya sejak Maret 2020.

Usianya Sudah Sampai 72 Tahun, Ini Rahasia Bugar Kak Seto

Tips bugar ala Kak Seto. (Foto: Andhika Prasetia/detikHOT)

Seto Mulyadi, atau yang biasa disapa Kak Seto, baru saja berulang tahun ke-72. Melalui postingan Instagram Story-nya, Rabu (30/8/2023), ia terlihat mendapat kejutan ulang tahun ketika mengunjungi siswa-siswa SMPN 198 dalam kegiatan 'Kak Seto Goes to School' yang merupakan bentuk pengabdiannya sebagai sahabat anak.

Tidak hanya wara-wiri untuk mengedukasi anak-anak Indonesia, tetapi ia juga masih aktif dan bugar. Pasalnya, seringkali Kak Seto membagikan video sedang berlari, bahkan beberapa olahraga lainnya.

Terjadi pada Wanita Australia, Bagaimana Mungkin Cacing Hidup di Otak?

Foto ilustrasi: Getty Images/iStockphoto/peterschreiber.media

Seorang wanita di Australia menjadi manusia pertama yang terinfeksi cacing parasit jenis Ophidascaris robertsi. Diketahui, cacing berukuran 8 cm itu ditemukan dalam kondisi hidup dan menggeliat di otaknya.

Awalnya, wanita itu mengeluh sakit perut dan diare 3 minggu berturut-turut, serta batuk kering di malam hari. Melihat gejalanya, dokter saat itu mendiagnosisnya menderita pneumonia dan memberinya kortikosteroid hingga gejalanya tampak sedikit membaik.

Polusi Udara yang Parah Bisa Perpendek Umur Warga, Benarkah?

Foto: Grandyos Zafna

Seiring kualitas udara yang memburuk di Jabodetabek, sejumlah praktisi kesehatan menyoroti risiko penyakit pada masyarakat, khususnya yang sehari-harinya masih harus beraktivitas di luar rumah. Bahkan salah satu yang juga dikhawatirkan, tak lain risiko polusi udara yang parah dapat memperpendek usia warga.

Hal itu disinggung oleh Ketua Majelis Kehormatan Perhimpunan Dokter Paru Indonesia (PDPI), Prof Tjandra Yoga Aditama, mengacu pada penelitian Air Quality Life Index (AQLI) study di India dan sekitarnya pada 2021 yang menganalisa dampak polusi pada usia harapan hidup (life expectancy).

Pemerintah AS Kelompokan Ganja Jadi Obat Berisiko Rendah

Ilustrasi. Foto: thinkstock

Departemen Kesehatan dan Layanan Kemanusiaan (HHS) Amerika Serikat telah merekomendasikan pelonggaran pembatasan ganja. Langkah ini merupakan tindak lanjut atas permohonan peninjauan dari pemerintahan Biden pada tahun lalu.

Hampir 40 negara negara bagian di AS telah melegalkan penggunaan ganja dalam beberapa bentuk. Akan tetapi, penggunaan ganja masih sepenuhnya ilegal di beberapa negara bagian dan di tingkat federal.

Menkes Usul ke Jokowi Tiru China Atasi Polusi Udara

Menkes RI Budi Gunadi Sadikin (Foto: Suci Risanti Rahmadania/DetikHealth)

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin mengusulkan kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) agar meniru China dalam mengatasi permasalahan polusi udara.

Menurutnya, China bisa menjadi contoh sukses mengatasi buruknya kualitas udara lantaran mampu menurunkan polusi udara dalam kurun waktu 6 hingga 7 tahun. Jangka waktu tersebut paling cepat dari upaya negara-negara lain dalam menurunkan polusi udara.

Pakar: Kualitas Udara Buruk Bikin Mental Terganggu

Foto: BBC Indonesia

Ilmuwan Oxford menemukan efek paparan kualitas udara buruk terhadap kesehatan mental. Mereka menemukan bukti bahwa paparan polutan udara dapat menyebabkan depresi, kecemasan, psikosis, dan bahkan gangguan neurokognitif, seperti demensia.

Terdapat juga indikasi bahwa anak-anak dan remaja mungkin terpapar polusi udara pada tahap kritis dalam perkembangan mental mereka, sehingga mereka berisiko terkena dampak paling parah dan masalah kesehatan mental yang signifikan di masa depan.

Tips untuk Redakan Suara Serak dan Susah Bicara Karena ISPA

Menteri Keuangan RI Sri Mulyani. Foto: Ari Saputra

Menteri Keuangan RI Sri Mulyani terkena penyakit infeksi saluran pernapasan akut atau ISPA. Dalam rapat di Komisi XI DPR RI untuk membahas asumsi makro, ia berbicara dengan suara serak dan hampir hilang.

"Terima kasih pimpinan, suara saya hilang. Jadi, kalau diizinkan pak Wamen yang berbicara, terima kasih pak. Mohon maaf," ungkap Sri Mulyani di Komisi XI DPR, Kamis (31/8/2023).

Mengenal ISPA yang Bikin Sri Mulyani Bersuara Serak

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati. (Foto: Ari Saputra)

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati terkena infeksi saluran pernapasan akut atau ISPA. Hal ini diungkapkannya saat menghadiri rapat di Komisi XI DPR RI untuk membahas asumsi makro.

Sri Mulyani berbicara dengan suara yang hampir hilang dan serak.

Romelu Lukaku ke AS Roma, Status Dipinjamkan oleh Chelsea

Foto: REUTERS/MOLLY DARLINGTON

Transfer Romelu Lukaku ke AS Roma akhirnya tuntas. Striker Belgia itu resmi dipinjamkan Chelsea ke klubSerie A tersebut.

Di situs resmi Roma, Lukaku resmi diumumkan sebagai rekrutan baru. Pemain 30 tahun itu dipinjam dari Chelsea.

Liga Champions 2023/2024: Manchester United Satu Group dengan Bayern Munich

Manchester United dan Bayern Munich segrup di Liga Champions 2023/2024. (Foto: Getty Images/Michael Regan)

Manchester United terundi segrup dengan Bayern Munich di fase grup Liga Champions 2023/2024. MU pun ketemu salah satu 'pawangnya' di kompetisi tersebut.

Drawing fase grup Liga Champions 2023/2024 tuntas digelar di Grimaldi Forum, Monaco, Kamis (31/8/2023) malam WIB. Hasil pengocokan tersebut menempatkan Bayern Munich dan Manchester United di Grup A, bersama FC Copenhagen dan Galatasaray.

Manchester City Juara Liga Champions di Bursa Taruhan

Foto: AFP via Getty Images/FRANCK FIFE

Liga Champions musim 2023/2024 akan mulai pada 20 September, nanti malam drawing dulu. Bursa taruhan menjagokan Manchester City kembali jadi juara!

Drawing Liga Champions musim 2023/2024 akan digelar di Grimaldi Forum, Monaco, pukul 23.00 WIB, Kamis (31/8). Ada beberapa klub langganan yang absen di musim ini karena tidak dapat jatah tiket alias mandek di klasemen liga musim lalu seperti Liverpool, Chelsea, dan Juventus.

Pelatih Terbaik UEFA 2022/2023: Pep Guardiola

Pep Guardiola jadi Pelatih Terbaik UEFA 2023/2024 (REUTERS/PHIL NOBLE)

UEFA sudah memilih pemenang award Pelatih Terbaik UEFA 2022/2023. Tak lain adalah manajer Manchester City Pep Guardiola.

Guardiola dinobatkan sebagai pelatih terbaik pada UEFA Award Night, Kamis (31/8/2023) malam WIB, yang dilansungkan bersamaan dengan Drawing Fase Grup Liga Champions 2023/2024 di Grimaldi Forum, Monako.

Menkeu Sulit Bicara Akibat Polusi Udara, Dokter: Alasan ISPA Bikin Suara Serak

Menkeu Sri Mulyani. (Foto: Rifkianto Nugroho)

Di tengah polusi tinggi, Menteri Keuangan Sri Mulyani tampak serak dan kesulitan berbicara saat menghadiri rapat di Komisi XI DPR RI untuk membahas asumsi makro, hari ini, Kamis (31/8/2023).

Saat rapat dibuka, Sri Mulyani bahkan memohon izin agar Wakil Menteri Keuangan Suahasil Nazara menggantikannya untuk memaparkan bahan rapat. Sri Mulyani disebut terkena infeksi saluran pernapasan akut atau ISPA.

Ini Kata Menkes Terkait Penyakit Imbas Polusi Udara Masuk KLB

Menteri Kesehatan RI Budi Gunadi Sadikin (Foto: Vidya Pinandhita)

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin mengatakan pemerintah belum berencana menetapkan masalah polusi udara buruk yang memicu sejumlah penyakit serius, sebagai kejadian luar biasa (KLB).

Menurutnya, masalah polusi udara belum memenuhi syarat sebagai KLB karena belum berpotensi pada jatuhnya korban dalam skala tinggi. Ia mengklaim pemerintah masih bisa mencegah hal tersebut terjadi.

Beberapa Penyakit yang Harus Diwaspadai Akibat Polusi Udara yang Tidak Bersahabat

Foto: Pradita Utama

Tak hanya bikin engap, polusi udara yang parah di kawasan Jakarta dan sekitarnya juga berisiko memicu sederet penyakit pada masyarakat, terutama berkenaan dengan saluran pernapasan. Hal ini menuai kekhawatiran sejumlah praktisi kesehatan yang menyoroti besarnya risiko penyakit pada warga yang masih sering beraktivitas di luar ruangan.

Kementerian Kesehatan RI mengungkapkan, ada enam penyakit yang paling diwaspadai sebagai efek dari kualitas udara ugal-ugalan beberapa waktu terakhir. Di antaranya, yakni penyakit asma yang seringkali sudah diidap oleh seseorang, kemudian memburuk dan kambuh akibat terpapar udara berkualitas buruk.