|
Tanda ginjal bermasalah pada wanita (Foto: Getty Images/iStockphoto/Marcela Ruth Romero) |
Kerusakan ginjal dapat dipengaruhi oleh gaya hidup atau penyakit penyerta yang sudah ada sebelumnya. Kondisi ini bisa terjadi pada siapa saja tanpa rentang usia. Namun, Wanita memiliki risiko lebih tinggi mengalami hal ini sebanyak 14 persen, dibandingkan pria hanya 12 persen. Oleh karenanya, jangan sepelekan tanda ginjal bermasalah pada wanita.
Dikutip dari World Kidney Day, Penyakit Ginjal Kronis (PGK) mempengaruhi sekitar 195 juta wanita di seluruh dunia dan menjadi penyebab kematian terbanyak ke 8 pada wanita dengan 600.000 kematian setiap tahun. Kerusakannya menimbulkan risiko morbiditas dan seiring waktu bisa mengakibatkan gagal ginjal. Bila sudah begitu, pengidapnya harus mendapatkan perawatan intensif, seperti dialisis (cuci ginjal) atau transplantasi ginjal.