Hagia Sophia

19 November 2023

NASA Temukan Awan Pasir Diluar Tata Surya

Ilustrasi awan pasir di exoplanet. Foto: NASA

Penjelajahan ruang angkasa selalu saja mempertemukan kita dengan dunia lain yang unik. Baru-baru ini, awan pasir ditemukan NASA di sebuah planet luar tata surya kita atau exoplanet.

Planet ini bernama WASP-107b yang berjarak 200 tahun cahaya dari bumi dan merupakan bagian dari konstelasi Virgo. Ditemukan tahun 2017, para ilmuwan telah menemukan fakta-fakta terkait planet gas ini.

Liverpool Datangkan Orangtua Luis Diaz dari Kolumbia

Luis Diaz berjumpa dengan ayahnya yang sempat diculik selama 12 hari. (Foto: Colombia Football Federation/Handout/REUTERS)

Liverpool menerbangkan orang tua Luis Diaz dari Kolombia, usai drama penculikan yang menimpa keluarga sang pemain. Mereka akan merayakan Natal bersama.

Luis Diaz mengalami musibah penculikan ahir Oktober kemarin. Sang ayah yakni Luis Manuel Diaz ditahan kelompok penculik selama 12 hari, hingga dibebaskan dengan bantuan PBB dan gereja setempat.

Kualifikasi Euro 2024: Prancis Menang Mutlak Atas Gibraltar 14-0

Prancis menang 14-0 atas Gibraltar di Kualifikasi Piala Eropa 2024. (Foto: FRANCK FIFE/AFP)

Timnas Prancis mengamuk saat melawan Gibraltar dalam lanjutan Kualifikasi Piala Eropa 2024. Les Bleus menang 14 gol tanpa balas!

Bermain di Allianz Riviera, Nice, Prancis, Minggu (19/11/2023) dini hari WIB, Prancis menggila sejak menit-menit awal. Pesta gol tuan rumah diawali lewat bunuh diri Ethan Santos di menit ketiga.

Kualifikasi Euro 2024: Belanda Menang Atas Irlandia 1-0

Belanda lolos ke Euro 2024 usai menang 1-0 atas Republik Irlandia (REUTERS/PIROSCHKA VAN DE WOUW)

Timnas Belanda berhasil memastikan diri lolos ke Euro 2024. Ini setelah De Oranje menang 1-0 atas Republik Irlandia berkat gol Wout Weghorst.

Pada pertandingan Kualifikasi Euro 2024 Grup B yang dihelat di Johan Cruijff ArenA, Minggu (19/11/2023) dini hari WIB, Belanda menurunkan Cody Gakpo, Weghorst, dan Xavi Simons di lini serang.

Mengenal Penyakit Raja Singa, Gejala dan Pengobatannya

Foto: Getty Images/iStockphoto/Hailshadow

Penyakit raja singa atau yang disebut dengan sifilis merupakan penyakit infeksi menular seksual yang bisa menyebabkan gangguan kesehatan serius jika tak diobati. Raja singa paling sering menyebar melalui kontak seksual.

Raja singa memiliki beberapa tahapan dan setiap tahapannya memiliki gejala yang berbeda. Simak penjelasan mengenai penyakit Raja Singa, gejala, penyebab dan juga cara mengobatinya.

Heboh Menu Cegah Stunting Hanya Tahu dan Kuah Sop, Ini Komentar Dinkes Depok

Foto: Getty Images/iStockphoto/Diego Cerro Jimenez

Viral keluhan makanan pencegah stunting di Depok hanya berupa nasi, kuah sup, sawi, dan tahu. Kepala Dinas Kesehatan Kota Depok Jawa Barat buka suara.

Pihaknya mengklaim menu tersebut sudah sesuai dengan petunjuk teknis (juknis) dari Kementerian Kesehatan RI. Menu PMT tersebut juga disebutnya memenuhi kandungan gizi balita.

Salah Satu Pendiri Kool & The Gang Meninggal Karena Kanker Paru

Foto: Getty Images/iStockphoto/ProfessionalStudioImages

George 'Funky' Brown, salah satu pendiri dan drummer lama Kool & The Gang meninggal dunia. Pria yang membantu menulis lagu-lagu hits seperti Too Hot, Ladies Night, Joanna, dan party favorite Celebration tutup usia pada Kamis (16/11/2023), di Los Angeles.

Brown meninggal setelah berjuang melawan kanker. Kematian pria 74 tahun tersebut dikonfirmasi pernyataan resmi yang dirilis Universal Music. Dirinya telah pensiun di awal tahun, hampir 60 tahun berkarier sejak bergabung dengan band.

Sejarah Singkat Penemuan Vaksin Rabies

Foto: Getty Images/iStockphoto/Teka77

Rabies merupakan penyakit infeksi virus yang mematikan. Berdasarkan data Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), hampir 100% kasus rabies di dunia berakibat fatal.

Rabies adalah penyakit infeksi virus yang menyerang sistem saraf pusat. Penyakit ini termasuk zoonosis, yakni penyakit binatang yang dapat ditularkan ke manusia.

WHO Kawatirkan Penyebaran Penyakit dengan Cepat di Gaza

Foto: AP Photo/Fatima Shbair

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) merasa sangat khawatir dengan penyebaran penyakit di Gaza pasca pengeboman Israel selama berminggu-minggu. Hal itu menyebabkan penduduk memadati tempat penampungan dengan makanan dan air bersih yang langka.

"Kami sangat prihatin dengan penyebaran penyakit ketika musim dingin tiba," kata Richard Peeperkorn, perwakilan WHO di Wilayah Pendudukan Palestina, dikutip dari Reuters, Sabtu (18/11/2023).

Bantuan Pertama untuk Gaza Mulai Masuk dari Mesir

Bantuan dari Mesir ke Gaza mulai masuk (Foto: AP Photo/Fatima Shbair)

Bantuan pertama pengiriman bahan bakar melalui Mesir akhirnya memasuki wilayah Gaza, pada Jumat malam (17/11/2023). Israel menyetujui permintaan AS untuk mengizinkan masuknya bantuan secara terbatas saat situasi bagi 2,4 juta warga Palestina semakin menyedihkan. Digempur Israel melalui serangan darat dan udara selama enam pekan terakhir.

Penerimaan bahan bakar dilakukan ketika tentara Israel menyisir RS terbesar di Gaza dengan dalih mencari pusat operasi Hamas yang menurut mereka bersembunyi di bunker bawah RS.

Kutu Busuk Mewabah di Singapura, Kemenkes: Indonesia Perketat Pintu Masuk

Potret kutu busuk yang sempat melanda Paris, Prancis. (Foto: REUTERS/STEPHANIE LECOCQ)

Kementerian Kesehatan RI ikut menyoroti laporan kasus serangan kutu busuk di Singapura yang meningkat dari biasanya, menyusul catatan wabah Korea Selatan hingga Paris, Prancis.

Pihaknya memastikan bakal memperketat pengawasan di pintu masuk. Terutama pemantauan di sejumlah wilayah dekat negeri Singa tersebut.

Obat Darah Rendah Alami yang Mudah Ditemukan di Rumah

Foto: Getty Images/iStockphoto/GlobalStock

Darah rendah atau hipotensi adalah kondisi di mana tekanan darah seseorang berada di bawah batas normal, yang dapat menyebabkan gejala seperti pusing, lemas, atau bahkan pingsan.

Penting untuk mengetahui bahwa pengelolaan tekanan darah rendah tidak selalu memerlukan obat-obatan, dan ada beberapa langkah yang dapat diambil secara alami di rumah.

Kasus Kutu Busuk di Singapura Diperkirakan Meningkat Jelang Musim Liburan

Foto: REUTERS/STEPHANIE LECOCQ

Para ahli menilai wilayah Singapura sebagai pusat transit global bisa memicu penyebaran wabah lebih mudah, termasuk yang belakangan dikhawatirkan, yakni kutu busuk. Nicole Zycinski-Singh, Direktur Killem Pest, perusahaan pengendalian hama, telah melihat peningkatan laporan kutu busuk dalam beberapa pekan terakhir.

Sejalan dengan catatan ahli entomologi di perusahaan Pestbusters Joachim Lee yang mengungkap tren kenaikan kasus kutu busuk mencapai 40 persen dalam beberapa bulan terakhir di Negeri Singa.

Walau Cetak Hat-trick, Mbappe Tetap Dikritik Enrique

Foto: AFP/FRANCK FIFE

Pelatih Paris Saint-Germain Luis Enrique tetap mengkritik Kylian Mbappe meski mencetak hat-trick ke gawang Reims. Mbappe tidak ambil pusing dengan komentar bosnnya itu.

Superstar sepakbola Prancis itu menentukan kemenangan PSG atas Reims 3-0 pada lanjutan Ligue 1 sebelum jeda internasional. Hasil ini menandai kemenangan kelima beruntun Les Parisiens sehingga mantap memuncaki klasemen dengan keunggulan satu poin dari Nice (2), dan tiga poin dari AS Monaco (3).

Akibat Cedera Hamstring, Vinicius Diperkirakan Absen 10 Minggu

Vinicius Junior absen 10 pekan karena cedera hamstring (AP/Ivan Valencia)

Badai cedera Real Madrid bertambah parah. Kini giliran Vinicius Junior yang harus masuk ruang perawatan karena cedera hamstring.

Vinicius mengalami cedera tersebut saat membela Timnas Brasil saat menghadapi Timnas Kolombia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Jumat (17/11/2023) pagi WIB kemarin.

Pengakuan Haaland, Cristiano Ronaldo Inspirasinya

Erling Haaland berguru ke Cristiano Ronaldo. (Foto: John Walton/AP)

Erling Haaland menjadi penyerang mengerikan saat ini. Striker Norwegia itu rupanya 'berguru' ke Cristiano Ronaldo lewat Youtube.

Haaland terus berkembang menjadi penyerang mematikan, sejak berseragam RB Salzburg, kemudian pindah ke Dortmund dan kini bersama Manchester City. Kandidat peraih Ballon d'Or 2023 beberapa waktu lalu itu mengaku Cristiano Ronaldo-lah inspirasinya.

Haaland Cedera Ketika Bela Timnas Norwegia, Absen Saat Man City vs Liverpool?

Foto: via REUTERS/NTB

Cedera pergelangan kaki yang diderita Erling Haaland saat membela Timnas Norwegia dikabarkan cukup parah. Ia dikhawatirkan absen saat Man City vs Liverpool

Erling Haaland mengalami cedera saat Timnas Norwegia menjamu Kepulauan Faroe pada laga persahabatan di Ullevaal Stadium, Jumat (17/11/2023) dini hari WIB. Penyerang Man City ini mengalami cedera usai mendarat dalam posisi kurang baik ketika berusaha menjangkau umpan.

Ada 8 Kasus Orang Tewas Akibat Tertawa Terlalu Keras

Ilustrasi. (Foto: Thinkstock)

Sampai-sampai disebut 'obat terbaik', melepas tawa merupakan aktivitas menyenangkan yang memiliki berbagai manfaat kesehatan, termasuk melepas stres dan meningkatkan kekebalan tubuh.

Namun, nasihat untuk tidak tertawa berlebihan ada benarnya, lho. Pasalnya, tertawa, yang seharusnya baik untuk kesehatan, juga dapat berakibat fatal hingga berujung kematian.

Relawan RS Al-Shifa: Halaman Penuh Mayat

Foto: Ahmed El Mokhallalati/via REUTERS

Seorang relawan di RS Al Shifa Gaza menggambarkan suasana mengerikan sejak fasilitas kesehatan tersebut dikepung Israel. Dirinya berhasil keluar dari RS dengan berjalan sejauh 16 km ke Deir el-Balah. Jawdat Sami al-Madhoun nyaris tidak percaya saat akhirnya melihat gerbang Rumah Sakit Syuhada Al-Aqsa di depan mata.

Sudah 25 hari Jawdat menjadi relawan di unit gawat darurat RS Al-Shifa, berjuang bersama staf lain untuk membantu korban cedera sebaik mungkin. Seringnya, dilakukan tanpa obat-obatan bahkan nihil perlengkapan paling dasar.

WHO: Sulit Pindahkan Pasien dari RS Al Shifa di Gaza

Situasi di RS Al Shifa (Foto: Reuters)

Pejabat senior Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menyebut PBB sedang mencari cara untuk mengevakuasi rumah sakit Al Shifa di Gaza. Akan tetapi, hal ini dihadang kesulitan lantaran kendala keamanan dan logistik.

"Salah satu kendalanya adalah Bulan Sabit Merah Palestina kekurangan bahan bakar untuk ambulansnya di Gaza untuk mengevakuasi pasien," kata direktur kedaruratan regional WHO Rick Brennan kepada Reuters, Kamis (16/11/2023).