Hagia Sophia

10 January 2024

Satu-satunya Manusia yang Abunya Dikubur di Bulan

Ternyata, ada satu kuburan manusia di Bulan. Tempat peristirahatan itu adalah milik Eugene Shoemaker. Siapa sosoknya? Simak di sini untuk lengkapnya. Foto: via IFL Science

Memandang Bulan di langit malam adalah suatu keindahan. Tapi, momen itu mungkin akan terasa berbeda bagi keluarga Eugene Shoemaker yang memiliki tempat peristirahatan benar-benar di atas sana.

Shoemaker adalah seorang ahli geologi planet yang legendaris. Jejak kariernya luar biasa cemerlang. Dia adalah orang yang memilih dan melatih astronaut Apollo dalam geologi Bulan, memimpin pencarian air di kutub Bulan oleh NASA, dan ikut menemukan Komet Shoemaker-Levy.

Mungkinkah Mbappe Bertahan di PSG?

Foto: AP/Michel Spingler

Masa depan Kylian Mbappe semakin 'panas'. Presiden Paris Saint-Germain Nasser Al Khelaifi mengklaim, dirinya memiliki kesepakatan dengan Mbappe.

Superstar sepakbola Prancis itu tinggal memiliki sekitar enam bulan terakhir di kontraknya. Mbappe sendiri sesungguhnya sudah dibebaskan menggelar negosiasi dengan klub manapun untuk kepindahan di musim panas nanti.

Setelah Gagal di Chelsea, Werner Punya Kesempatan Perbaiki Namanya di Tottenham

Werner resmi berseragam Tottenham. Foto: Dok. Tottenham Hotspur

Timo Werner telah resmi bergabung dengan Tottenham Hotspur. Ia akan bergabung dengan status pinjaman hingga akhir musim ini.

Werner, yang pernah membela Chelsea pada 2020-2022, memiliki opsi dipermanenkan pada musim berikutnya jika tampil sesuai harapan. Ia akan menjadi andalan tim asuhan Ange Postecoglou di lini depan selagi Son Heung-min dan James Maddison absen.

Tidak Menutup Kemungkinan MU Akan Datangkan Pemain Baru

Foto: REUTERS/MOLLY DARLINGTON

Erik ten Hag mengungkap Manchester United tak menutup kemungkinan mendatangkan pemain baru pada bursa transfer ini. Apalagi, Setan Merah tengah kriris pemain.

MU saat ini harus kehilangan sejumlah pemain. Tercatat Harry Maguire, Victor Lindelof, Tyrell Malacia, Mason Mount, dan Antony menepi akibat cedera.

WHO: 600 Pasien dan Nakes di RS Al Aqsa Gaza Hilang

Potret korban luka-luka di Gaza. (Foto: AP/Ali Mohmoud)

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) melaporkan kehilangan informasi terkait ratusan pasien dan petugas kesehatan di Rumah Sakit Al-Aqsa, Jalur Gaza. Hal ini langsung disampaikan Direktur Jenderal WHO Tedros Adhanom Ghebreyesus dalam laman X, Senin (8/1/2024).

Disebutkan, operasi tempur dan perintah evakuasi tentara Israel di dekat RS Al Aqsa, memicu 600 pasien dan sebagian besar nakes meninggalkan wilayah tersebut.

Mungkinkah Ada Obat Diet Bikin Kurus tapi Tanpa Olahraga?

Ilustrasi diet. (Foto: iStock)

Cara diet tanpa olahraga menjadi topik yang banyak dicari. Sekelompok orang bahkan menjadikan penurunan berat badan sebagai resolusi di 2024. Namun, apakah obat diet yang bikin kurus tanpa olahraga benar-benar ada?

Para peneliti yang dipimpin oleh profesor farmasi Universitas Florida Thomas Burris belum lama ini membuat obat yang bertujuan memicu penurunan berat badan tanpa harus berolahraga. Obat tersebut adalah SLU-PP-332, yang meningkatkan aktivitas sekelompok protein yang meningkat selama olahraga, dikenal sebagai ERR.

Tips Menjaga Kesehatan di Musim Hujan

Cara menjaga kesehatan selama musim hujan. (Foto: Getty Images)

Musim hujan belakangan mulai melanda sejumlah wilayah di Indonesia. Bahkan, beberapa disertai dengan angin kencang hingga menimbulkan banjir.

Selama musim hujan, daya tahan tubuh cenderung melemah akibat terpapar suhu dingin dalam waktu yang lama. Akibatnya, tubuh menjadi rentan terserang penyakit, seperti flu dan batuk.

Menyedihkan, Tiap Hari Ada 10 Anak yang Kakinya di Amputasi di Gaza

Banyak anak di Gaza jadi korban serangan Israel. (Foto: Reuters)

Kurang lebih ada 10 anak yang kehilangan salah satu atau kedua kakinya setiap di Gaza semenjak perang pecah pada 7 Oktober 2023. Banyak pasien yang diamputasi tanpa anestesi. Hal ini terjadi akibat sangat minimnya pasokan medis dan kebutuhan pokok yang diterima oleh Gaza.

Kondisi ini menggambarkan situasi kemanusiaan yang begitu parah tengah terjadi di Palestina akibat pengeboman dari Israel.

Bahayanya Pakai Sepatu Basah di Musim Hujan

Ilustrasi sepatu basah. (Foto: Shutterstock)

Indonesia mulai memasuki musim hujan dalam beberapa waktu terakhir. Pada musim hujan, jalanan yang becek atau kehujanan dalam perjalanan dapat menyebabkan baju dan sepatu basah. Saat sepatu dibiarkan basah, hal ini memungkinkan seseorang mengalami banyak gangguan pada kesehatan.

Selain menyebabkan bau kaki yang menganggu, beberapa penyakit berikut ini juga dapat mengintai lho!

Hasil Riset: Minum Air Putih Bisa Turunkan Berat Badan

Ilustrasi air putih. (Foto: Getty Images/iStockphoto/Panuwat Dangsungnoen)

Memiliki tubuh yang ideal dan sehat merupakan impian banyak orang. Beberapa cara yang dapat dilakukan untuk mendapatkannya, yakni berolahraga, mengatur pola makan, dan mengurangi asupan kalori.

Selain ketiga hal tersebut, ternyata mengonsumsi air putih juga dapat membantu menurunkan berat badan. Berbagai penelitian menunjukkan adanya hubungan antara minum air putih dengan penurunan berat badan. Kok bisa? Dikutip dari Medical News Today, ini lima alasannya.

Minuman Hangat Ini Cocok Dikonsumsi Saat Musim Hujan, Bisa Redakan Batuk dan Pilek

Ilustrasi batuk pilek. (Foto: Getty Images/iStockphoto/eternalcreative)

Minuman hangat merupakan salah satu pelepas dahaga yang nikmat dikonsumsi saat musim hujan. Tak hanya menghangatkan, beberapa minuman tertentu juga dapat membantu meredakan batuk pilek akibat hujan.

Musim hujan memang bisa membuat orang lebih mudah jatuh sakit. Pasalnya, kondisi lembap akibat hujan merupakan lingkungan yang ideal bagi virus, bakteri, dan jamur untuk berkembang biak. Selain itu, suhu dingin yang berkepanjangan juga dapat menurunkan sistem imun tubuh. Kombinasi keduanya membuat orang-orang lebih rentan terkena penyakit akibat infeksi saat musim hujan, seperti batuk pilek.

Militer Israel Dituduh Gali 1.100 Makam Warga Gaza untuk Curi 150 Organ Jenazah

Ilustrasi jenazah korban jiwa perang Palestina-Israel (Foto: REUTERS/MOHAMMED SALEM)

Kantor media pemerintah di jalur Gaza, menuduh militer Israel mencuri sekitar 150 jenazah dari sebuah pemakaman di sebelah timur daerah kantong Palestina.

Dalam sebuah pernyataan yang dirilis hari Sabtu (6/1/2024), kantor media tersebut mengatakan pasukan Israel menggunakan buldoser untuk menggali sekitar 1.100 kuburan di pemakaman Al-Tuffah dan mencuri jenazah.

Mengenal Kolesterol HDL yang Penting untuk Kesehatan Tubuh

Ilustrasi kolesterol HDL atau kolesterol baik. (Foto: Shutterstock)

Mendengar kata kolesterol, mungkin yang langsung terlintas di pikiran adalah zat lemak yang menjadi pemicu beragam penyakit berbahaya. Padahal faktanya, ada juga jenis kolesterol yang justru dibutuhkan untuk melindungi tubuh dari penyakit, yakni kolesterol HDL.

Dikutip dari situs Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI, kolesterol terbagi menjadi dua jenis, yakni kolesterol high-density lipoprotein (HDL) dan kolesterol low-density lipoprotein (LDL). Kolesterol HDL sering juga disebut sebagai kolesterol 'baik', sementara kolesterol LDL disebut sebagai kolesterol 'jahat'.

Jika Mbappe Bergabung, Real Madrid Akan Jual Vinicius?

Vinicius Junior siap dijual jika Real Madrid datangkan Kylian Mbappe (REUTERS/JUAN MEDINA)

Real Madrid harus mengorbankan salah satu pemain depannya jika jadi mendatangkan Kylian Mbappe. Vinicius Junior kemungkinan besar bakal dijual.

Masa depan Mbappe kembali jadi perbincangan hangat di Eropa mengingat kontraknya bersama Paris Saint-Germain cuma tersisa enam bulan. Mbappe tidak mau mengaktifikan klausul perpanjangan otomatis setahun di PSG.

PSG Bisa Hemat Hingga Rp 1 Triliun Bila Mbappe Pergi

Foto: Jean Catuffe/Getty Images

Kylian Mbappe kabarnya tidak akan perpanjang kontraknya di PSG, yang akan habis di musim panas 2024. Andai itu terjadi, PSG bisa menghemat sampai Rp 1 triliun!

Ramai lagi rumor soal Kylian Mbappe. Sang striker disebut-sebut tidak akan memperpanjang kontraknya bersama Paris Saint-Germain (PSG).

Barcelona Sempat Berencana untuk Permanenkan Joao Felix

Foto: REUTERS/ALBERT GEA

Joao Felix awalnya sempat mencuri hati Barcelona, tapi perlahan malah meredup. Kini malah muncul rumor, kalau Barca enggan mempermanenkannya!

Barcelona meminjam Joao Felix dari Atletico Madrid di musim panas kemarin. Felix sendiri sebelumnya sudah dipinjamkan Atletico ke Chelsea, tapi The Blues tidak jadi mempermanenkannya.

Carabao Cup: Middlesbrough Kalahkan Chelsea 1-0

Foto: AP/Martin Rickett

Chelsea kalah 0-1 di kandang tim kasta kedua Middlesbrough pada laga leg pertama semifinal Piala Liga Inggris. Gol The Boro lahir lewat Hayden Hackney.

Middlesbrough vs Chelsea tersaji di Riverside Stadium pada laga leg pertama semifinal Carabao Cup, Rabu (10/1). Tuan rumah langsung menebar ancaman.

Ini Efeknya Bila Tuba Falopi Diangkat Seperti yang Dilakukan Model Onlyfans

Foto: iStock

Model OnlyFans, Coco (36), blak-blakan mengangkat saluran tubanya karena khawatir hamil saat melakoni pekerjaannya. Awalnya dia berencana untuk mengikat saluran tubanya, namun ketika mengunjungi tim medis, dia memutuskan untuk mengangkat saluran tubanya.

"Awalnya, saya ingin mengikat (saluran tuba), tetapi dokter menyarankan bahwa ada beberapa penelitian yang mengatakan bahwa ada risiko lebih kecil untuk kanker tertentu jika Anda menghilangkannya seluruhnya, yang saya bahkan tidak tahu bahwa itu adalah sebuah pilihan. Jadi saya mengambilnya," katanya dikutip dari NYPost.

Model Onlyfans Ini Motong Saluran Tubanya untuk Cegah Kehamilan

Foto: Getty Images/iStockphoto/peakSTOCK

Model OnlyFans mengungkapkan bahwa dia telah memotong saluran tubanya untuk mencegah kemungkinan kehamilan. Hal ini dia lakukan agar tak lagi khawatir akan potensi kehamilan yang tak disengaja.

Wanita asal Kanada bernama Coco ini menjelaskan bahwa keputusannya sangat 'mudah' karena tak pernah menginginkan anak dan selalu berpikir jika berubah pikiran, dia akan mengadopsi saja. Dia menjelaskan bahwa dokternya mendukung keputusannya dan sama sekali tidak menghakimi rencananya meskipun dia masih dalam masa subur.

Beberapa Makanan Ini Bisa Hancurkan Kista Rahim Secara Alami

Ilustrasi kista rahim atau ovarium. (Foto: Getty Images/fotostorm)

Makanan yang bisa menghancurkan kista rahim perlu diketahui agar bisa mengendalikan hormon penyebab pembentukan kista. Menerapkan pola makan yang sehat merupakan salah satu cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi kista rahim secara alami. Faktanya, ada beberapa makanan tertentu yang diyakini orang-orang sebagai makanan penghancur kista rahim.

Sebenarnya, apa itu kista rahim? Kista rahim atau kista ovarium adalah kantung berisi cairan yang terdapat pada permukaan indung telur atau ovarium. Normalnya, kondisi ini terjadi secara alami saat proses pelepasan sel telur dari ovarium (ovulasi). Ketika tidak terjadi pembuahan, kista biasanya akan mengecil dan hilang dengan sendirinya bersamaan dengan keluarnya darah menstruasi.