Hagia Sophia

06 October 2024

China Siapkan Baju Astronaut untuk Mendarat di Bulan

Desain pakaian astronaut China yang diproyeksikan mendarat di Bulan pada 2030. Foto: CCTV Video News Agency

China Manned Space Agency (CMSA) memamerkan pakaian khusus untuk para astronaut yang direncanakan akan mendarat di Bulan pada 2030. Desain pakaian ini terlihat dari video terbaru kantor berita CCTV.

Pada pameran itu, diketahui bahwa kamera bawaan, konsol operasi, dan pelindung mata antisilau ada di pakaian tersebut. Fitur-fitur itu dipertunjukkan oleh astronaut China terkenal, yaitu Zhai Zhigang dan Wang Yaping.

Guardiola Minta Laga Pertama Man City Musim Depan Ditunda, Ini Alasannya

Foto: Getty Images/James Gill - Danehouse

Manchester City akan berlaga di Piala Dunia Antarklub tahun depan. Manajer Pep Guardiola meminta keringanan agar laga pertamanya di Liga Inggris ditunda.

Piala Dunia Antarklub 2025 akan digelar pada musim panas. Turnamen antarklub sedunia itu akan digelar pada 15 Juni-13 Juli.

Nasib Ten Hag Akan Ditentukan Hasil Aston Villa Vs MU

Foto: Getty Images/Matthew Ashton - AMA

Manchester United masih ambyar di awal musim ini. Kabarnya, nasib manajer Erik ten Hag akan diputuskan setelah hasil Aston Villa Vs MU!

Manchester United mandek di awal Liga Inggris. Dari enam laga, MU cuma menang dua kali, imbang sekali, dan tiga kali kalah sehingga harus duduk di peringkat ke-13 Klasemen Liga Inggris sementara.

Cetak Dua Gol, Kovacic: Cuma Pengganti Rodri

Mateo Kovacic merayakan gol ke gawang Fulham. (Foto: Gareth Copley/Getty Images)

Mateo Kovacic tampil apik membantu Manchester City mengalahan Fulham. Gelandang Kroasia itu mengaku cuma menggantikan peran Rodri.

Kovacic memborong dua gol dalam kemenangan 3-2 City atas Fulham di Etihad, Sabtu (5/10/2024) malam WIB. satu gol City lainnya dicetak Jeremy Doku, sementara Fulham cuma membalas lewat Andreas Pereira dan Rodrigo Muniz.

Banyak Makanan yang Dikonsumsi Sehari-hari Terkontaminasi Mikroplastik

Ilustrasi mikroplastik (Foto: Getty Images/iStockphoto/Khanchit Khirisutchalual)

Beberapa jenis makanan yang sering dikonsumsi sehari-hari ternyata mengandung mikroplastik. Sederet makanan ini jika dikonsumsi dalam jumlah berlebihan tentu bisa memicu adanya gangguan kesehatan.

Dikutip dari CNN, mikroplastik telah ditemukan di paru-paru manusia, jaringan plasenta ibu dan janin, air susu ibu, dan darah manusia. Namun, sampai saat ini hanya ada sedikit penelitian tentang bagaimana polimer ini memengaruhi organ dan fungsi tubuh.

Banyak Petugas Medis Jadi Korban Serangan Israel di Lebanon

Potret gedung-gedung di Beirut pasca penyerangan Israel. (Foto: REUTERS/Emilie Madi)

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) melaporkan 28 petugas medis yang tengah bertugas tewas dalam 24 jam terakhir di Lebanon, tempat israel menggencarkan serangan udara.

"Mereka mengirim pasukan untuk memerangi Hizbullah di tengah kasus konflik yang meningkat," kata Direktur Jenderal WHO Tedros Adhanom Ghebreyesus, Kamis (3/10/2024).

Beberapa Minuman Sehat Ini Bisa Membantu Perut Menjadi Rata

Ilustrasi. (Foto: Getty Images/iStockphoto/PitchyPix)

Memiliki perut yang rata adalah dambaan banyak orang. Selain menjaga pola makan sehat dan rutin berolahraga, pemilihan minuman juga memiliki peran penting dalam membantu mencapai tujuan ini.

Minuman yang tepat tidak hanya dapat meningkatkan metabolisme, tetapi juga memperbaiki pencernaan dan mengurangi rasa lapar, sehingga mendukung upaya mendapatkan perut lebih kencang dan sehat. Dikutip dari laman Eat This, berikut tujuh minuman sehat dan membantu perut menjadi rata.

Waspadai...Pola Makan Seperti Ini Bisa Perpendek Umur

Ilustrasi. (Foto: Getty Images/iStockphoto/Aamulya)

Diet tinggi protein dipercaya dapat membantu menurunkan berat badan dan menunjang kesehatan. Namun, menurut para ahli menjalani pola diet seperti itu justru bisa menjadi 'bumerang' bagi seseorang.

Dr Suzanne J Ferree, yang memiliki sertifikasi ganda dalam bidang kedokteran keluarga dan pengobatan anti-penuaan dan regeneratif, mengatakan kepada HuffPost bahwa sangat penting untuk mendapatkan cukup protein seiring bertambahnya usia.

Apa yang Akan Terjadi pada Tubuh Bila Konsumsi Teh Kunyit Selama 2 Minggu?

Ilustrasi kunyit (Foto: Getty Images/tenkende)

Kunyit merupakan bahan yang umum ditemukan pada hidangan Asia, termasuk di Indonesia. Selain menambah citra rasa dari makanan, sejumlah penelitian telah mengaitkannya dengan banyak manfaat kesehatan.

Penelitian selama bertahun-tahun menunjukkan kunyit dapat membantu mengatasi masalah seperti peradangan, kembung, radang sendi, menurunkan kolesterol tinggi, nyeri otot, dan kesehatan ginjal. Hal ini disebabkan oleh senyawa alami yang ditemukan dalam kunyit disebut kurkumin, memiliki sifat antioksidan dan antiperadangan.

Gejala Kolesterol Tinggi Juga Bisa Muncul di Kaki

Ilustrasi. (Foto: Getty Images/iStockphoto/Staras)

Kolesterol tinggi merupakan masalah kesehatan yang umum, namun bisa menjadi bahaya apabila tidak dikelola dengan baik. Kondisi ini seringkali tidak terdeteksi hingga akhirnya berisiko menyebabkan komplikasi serius.

Kolesterol yang ada di dalam tubuh dibagi menjadi dua jenis, yaitu kolesterol baik atau High-Density Lipoprotein (HDL) dan kolesterol jahat atau Low-Density Lipoprotein (LDL). Kolesterol jahat bisa meningkatkan risiko penyakit kardiovaskular, seperti stroke dan jantung.

Pasutri Ingin Hidup Hingga Usia 150, Ini yang Dilakukannya

Ilustrasi. (Foto: Getty Images/eclipse_images)

Pasangan suami istri dari Midwest, Amerika Serikat, terobsesi untuk hidup lebih lama dari siapapun orang di dunia. Mereka menjalani rutinitas agar bisa hidup sampai usia 150 tahun.

Kalya Barnes-Lentz (33), pemilik klinik kesehatan dan umur panjang LYV Wellness Space, telah berkomitmen kepada kesehatannya selama bertahun-tahun bahkan sebelum bertemu suaminya,Warren Lentz (36).

Beberapa Makanan Ini Bisa Tingkatkan Daya Ingat dan Cegah Pikun

Ilustrasi. (Foto: thinkstock)

Seiring bertambahnya usia, kinerja otak bisa saja menurun. Beberapa kondisi seperti demensia dan alzheimer merupakan kondisi ketika terjadinya penurunan daya pikir seseorang. Kanar baiknya, demensia dapat dicegah dengan mengonsumsi makanan tertentu yang dapat memberikan efek positif bagi kesehatan otak.

Dikutip dari laman Healthline, penelitian terbaru menunjukkan bahwa pola makan yang tepat dapat memperlambat proses penuaan otak. Para ahli telah mengembangkan diet MIND (Mediterranean-DASH Intervention for Neurodegenerative Delay), yang menggabungkan elemen-elemen diet Mediterania dan diet DASH.

Katy Perry Bikin Penggemar Terpukau, Berhasil Turunkan BB Hingga 9 Kg

Katy Perry. (Foto: Neil Mockford/GC Images)

Penyanyi Katy Perry membuat penggemarnya terpukau dengan penampilan baru. Wanita 39 tahun itu terlihat lebih bugar setelah sukses memangkas berat badan hingga 9 kg dalam beberapa bulan.

Lewat unggahan Instagram pribadi, Katy mengungkapkan selama diet mengkonsumsi makan makanan pokok untuk sarapan, salah satunya telur rebus.

Liga Jerman: Union Berlin Vs Dortmund, Die Borussen Kalah 1-2

Hasil Union Berlin vs Borussia Dortmund. (Foto: Getty Images/Maja Hitij)

Borussia Dortmund menelan kekalahan saat berkunjung ke markas Union Berlin dalam lanjutan Liga Jerman. Die Borussen menyerah 1-2.

Spieltag keenam Bundesliga mempertemukan Union Berlin vs Dortmund. Laga berlangsung di Alte Forsterei, Sabtu (5/10/2024) malam WIB.

Bundesliga: Leverkusen Vs Holstein Kiel Berakhir Imbang 2-2

Foto: dpa/picture alliance via Getty I/picture alliance

Bayer Leverkusen menjamu Holstein Kiel dalam lanjutan Bundesliga. Laga tuntas dengan skor 2-2.

Leverkusen vs Holstein Kiel berlangsung di ayArena, Sabtu (5/10/2024) malam WIB. Tuan rumah menggebrak sejak awal babak pertama.

Liga Inggris: Arsenal Vs Southampton, Meriam London Menang 3-1

Perayaan gol Gabriel Martinelli. (Foto: Arsenal FC via Getty Images/Stuart MacFarlane)

Arsenal menjamu Southampton dalam lanjutan Liga Inggris. Sempat tertinggal lebih dulu, pasukan Mikel Arteta akhirnya menang 3-1.

Arsenal vs Southampton berlangsung di Emirates Stadium, Sabtu (5/10/2024) malam WIB. Kedua tim bermain imbang tanpa gol di babak pertama.

Liga Inggris: Man City Vs Fulham, The Citizens Menang 3-2

Hasil Man City vs Fulham. (Foto: Getty Images/Gareth Copley)

Lima gol tercipta saat Manchester City bentrok dengan Fulham pada pertandingan Liga Inggris. The Sky Blues menang tipis 3-2 setelah tertinggal lebih dulu.

Pekan ketujuh Premier League mempertemukan Man City vs Fulham. Laga berlangsung di Etihad Stadium, Sabtu (5/10/2024) malam WIB.

Liga Inggris: Crystal Palace Vs Liverpool, The Reds Menang 1-0

Foto: REUTERS/Hannah McKay

Crystal Palace vs Liverpool membuka pekan ketujuh Liga Inggris. Laga tuntas, The Reds bawa pulang tiga poin dengan kemenangan 1-0.

Crystal Palace menjamu Liverpool pada Sabtu (5/10) malam WIB pada pekan ketujuh Liga Inggris di Selhurst Park. Jota bawa Liverpool unggul duluan di babak pertama, dengan gol di menit kesembilan.

Akibat Cedera, Wanita Ini Tidak Bisa Buang Air Kecil Secara Normal

Wanita di AS hanya bisa buang air kecil melalui pusar. (Foto: TikTok @uwalk_iglide)

Seorang wanita di California, Amerika Serikat bernama Steph Aiello (26) menceritakan kondisi medis yang membuatnya harus buang air kecil melalui lubang pusar. Semuanya berawal pada 2010 ketika ia mengalami kecelakaan parah.

Kecelakaan tersebut membuat Steph harus mengalami kelumpuhan dari bagian pinggang ke bawah, sehingga membuatnya kesulitan buang air kecil. Dalam sebuah video yang dibagikan melalui media sosial, Steph memperlihatkan bagaimana cara ia buang air kecil melalui pusar. Ia harap video tersebut dapat menghilangkan stigma seputar disabilitas di seluruh dunia.

Ciri-ciri Kelelahan yang Tidak Boleh Diabaikan, Bisa Picu Kematian

Ilustrasi (Foto: Getty Images/iStockphoto/gorodenkoff)

Rasa lelah menjadi salah satu kondisi yang umum dialami setiap orang. Saat kelelahan, tentunya bisa menyebabkan hilangnya semangat dalam beraktivitas.

Kelelahan bisa menimbulkan gejala yang berbeda sesuai dengan penyebab dan tingkat keparahannya. Meski hal biasa, kelelahan ternyata bisa mempengaruhi kesehatan bahkan hingga sebabkan kematian.

Kematian Akibat Mpox di Afrika Sudah Capai 800 Kasus

Ilustrasi Mpox (Foto: AP/Moses Sawasawa)

Lebih dari 800 orang di seluruh Afrika meninggal karena Mpox atau cacar monyet. Laporan ini diungkapkan langsung oleh Pusat Pengendalian Penyakit Uni Afrika (CDC) pada 3 Oktober kemarin. CDC juga menyebut epidemi yang terjadi semakin tidak terkendali.

Sebanyak 34.297 kasus Mpox telah tercatat di seluruh Afrika sejak Januari. Total tersebut termasuk 38 kasus yang terjadi di Ghana. Hal ini menambah jumlah negara Afrika yang melaporkan kasus Mpox pada 2024.