Detik-detik Boeing Luncurkan Starliner Bawa Dua Astronaut ke ISS. Foto: AP/Chris O'Meara |
Dua astronaut asal Amerika Serikat terjebak di ruang angkasa dan diproyeksikan baru bisa pulang pada 2025. Mereka adalah Barry Wilmore (61) dan Sunita Williams (58) yang awalnya hanya dikirim untuk misi selama delapan hari. Bagaimana cara mereka bertahan hidup?
Mereka berdua meluncur ke Stasiun Luar Angkasa Internasional (ISS) pada 5 Juni 2024 untuk mengecek kapal ruang angkasa yang baru, Starliner. Namun, ada beberapa masalah teknis yang dialami Starliner seperti kegagalan pendorong dan kebocoran helium. Keduanya masih melayang-layang di atas Bumi hingga saat ini, melewatkan musim panas dan bahkan mungkin Natal.