Hagia Sophia

12 April 2024

Starlink Ikut Pantau Gerhana Matahari Total 8 April 2024 dari Orbit

Ilustrasi Gerhana Matahari Total 8 April 2024. Foto: AP/Robert F. Bukaty

Gerhana Matahari Total 8 April 2024 menjadi momen yang tidak bisa disia-siakan begitu saja, termasuk dari sudut pandang luar angkasa. Konstelasi satelit internet Starlink milik Elon Musk pun turut mengabadikan fenomena alam tersebut.

Starlink yang merupakan satelit berjenis Low Earth Orbit (LEO) di bawah ketinggian 600 kilometer, masih bisa menyaksikan fenomena alam langka yang menggelapkan sebagian wilayah Amerika Serikat.

Supaya Haaland Lebih Jempolan, Thierry Henry Beri Saran Ini

Erling Haaland. Foto: Jose Manuel Alvarez/Quality Sport Images/Getty Images

Menurut legenda Arsenal Thierry Henry, ada satu hal yang bisa dilakukan oleh striker Manchester City Erling Haaland agar bisa menjadi lebih jempolan.

Saran itu dilontarkan Henry selepas dari penampilan Haaland ketika Man City menyambangi markas Real Madrid di Liga Champions tengah pekan ini. Haaland dianggap "raib" di lapangan.

Liverpool Dikalahkan Atalanta, Ini Kata Klopp

Foto: Getty Images/Stu Forster

Manajer Liverpool Juergen Klopp frustrasi setelah timnya dipermalukan Atalanta 0-3. Klopp mengatakan, tidak ada sisi positif di dalam performa Liverpool.

Liverpool vs Atalanta memainkan perempatfinal leg I Liga Europa di Anfield, tadi malam (11/4/2024). The Reds mendominasi pertandingan dengan keunggulan ball possession 70:30, dan melepaskan 19 percobaan (5 on target). Namun, tidak ada satupun yang dikonversi menjadi gol.

Liga Europa: Mungkinkah Liverpool Bangkit Lawan Atalanta?

Foto: DeFodi Images via Getty Images/DeFodi Images

Kemenangan 3-0 di kandang Liverpool tetap tak membuat Atalanta jemawa. Pelatih Gian Piero Gasperini memperingatkan pasukannya akan potensi comeback lawan.

Sepasang gol Gianluca Scamacca, dan satu gol lain dari Mario Pasalic memporak-porandakan Anfield di perempatfinal leg pertama Liga Europa. Tidak bisa dipungkiri, hasil ini menempatkan Atalanta satu kaki di semifinal.

Kemenkes Minta Warga Waspadai Penularan Flu Singapura dan DBD

libur lebaran (istimewa)

Kementerian Kesehatan RI (Kemenkes) meminta warga tetap mewaspadai penularan penyakit selama libur Lebaran. Dua penyakit yang dikhawatirkan menyerang pemudik yakni flu Singapura atau penyakit tangan kaki mulut dan DBD.

"Pergerakan manusia selama perjalanan mudik berpotensi mempercepat penyebaran, terutama di kalangan bayi dan balita," kata juru bicara Kemenkes dr M Syahril dalam keterangan resmi Kemenkes, Kamis (11/4/2024).

Waspadai Paparan Radiasi Sinar UV Saat Berkunjung di Momen Lebaran

Lebaran di tengah cuaca terik? Jangan lupa pakai sunscreen ya (Foto: Grandyos Zafna)

Lebaran identik dengan tradisi bersilaturahmi, berkeliling dari satu rumah ke rumah lainnya untuk bertemu keluarga, saudara, atau teman-teman terdekat. Kegiatan ini seringkali berlangsung sepanjang hari, dengan perjalanan dari satu tempat ke tempat lainnya yang mungkin memakan waktu dan mengharuskan kita untuk berada di bawah sinar matahari.

Untuk menghindari paparan radiasi sinar UV, dianjurkan untuk secara teratur mengaplikasikan ulang tabir surya atau sunscreen. Melindungi kulit dari paparan sinar matahari yang berlebihan adalah langkah penting untuk menjaga kesehatan kulit kita selama merayakan lebaran.

Waspadai Camilan yang Punya Kadar Gula Tinggi, Bisa Picu Alergi

Camilan anak-anak saat lebaran juga harus dikontrol lho (Foto: Getty Images/iStockphoto/Gulcin Ragiboglu)

Di momen lebaran, berbagai jenis makanan manis dan minuman dingin yang seringkali menjadi suguhan dan tersedia dalam jumlah besar saat bertamu ke rumah sanak saudara. Kue-kue tradisional, jeli, minuman ringan manis, dan berbagai hidangan manis lainnya menjadi daya tarik utama bagi anak-anak. Ditambah dengan suasana lebaran yang penuh kegembiraan bersama keluarga, anak-anak sering kali tidak bisa menahan diri untuk tidak menikmati suguhan manis tersebut.

Tidak heran jika anak-anak kebanyakan minum es dan yang manis-manis saat lebaran. Akan tetapi, perlu diingat bahwa konsumsi minuman manis dan es yang berlebihan dapat memiliki dampak buruk bagi kesehatan anak. Penting bagi orang tua untuk memberikan pengawasan dan mendampingi anak-anak agar tetap menjaga nutrisi dalam tubuh yang seimbang, bahkan saat merayakan lebaran.

Kejadian Langka, Anak Ini Idap 'Sindrom Manusia Serigala' Tubuhnya Penuh Rambut

Anak mengidap sindrom manusia serigala. (Foto: Facebook Gamongan Lammawen Alma)

Sebuah kejadian langka dialami oleh seorang anak di Filipina mengidap 'Sindrom Manusia Serigala' super langka hingga membuat tubuhnya dipenuhi bulu. Jaren Gamongan (2) di Apayao, Filipina lahir dengan penuh rambut di wajah dan hampir seluruh tubuhnya.

Ibu Jaren yang bernama Alma Gamongan mempercayai 'takhayul' bahwa anaknya terlahir dengan kondisi tersebut akibat kebiasaan mengonsumsi daging kucing liar saat hamil. Alma menuturkan selama kehamilan, ia memiliki keinginan yang sulit dikendalikan untuk mengonsumsi kucing liar.

Jadi Pria Tertua di Jepang, Kakek Ini Kini Berusia 110 Tahun

Ilustrasi warga Jepang. (Foto: AP/Eugene Hoshiko)

Seorang kakek berusia 110 tahun bernama Tomisaburo Wakui yang tinggal di kota Atsugi, Prefektur Kanagawa, menjadi pria tertua di Jepang. Dia menggantikan Gisaburo Sonobe, dari Prefektur Chiba, yang meninggal minggu lalu pada usia 112 tahun.

Wakui lahir pada 28 November 1913, pada Era Taisho (1912-1926). Dengan meninggalnya Sonobe, tidak ada lagi pria kelahiran Era Meiji (1868-1912) yang masih hidup di negara tersebut.

Minum Simvastatin untuk Turunkan Kolesterol? Ini Pesan Dokter

Foto ilustrasi: shutterstock

Di momen Lebaran, makanan berlemak menjadi santapan wajib yang sulit dihindari. Jika dikonsumsi berlebihan, bisa memicu efek yang buruk pada tubuh karena kadar lemak jenuh berimbas pada kolesterol tinggi.

Maka dari itu, banyak yang memilih obat penurun kolesterol Simvastatin, yang diyakini bisa menurunkan bahkan mencegah kadar kolesterol dengan cepat.

Amankah Makanan Bila Dipanaskan Berulang? Ini Kata Pakar Kesehatan

Amankah memanaskan ulang makanan lebaran? (Foto: Getty Images/PeopleImages)

Berbagai macam menu lebaran kadang tidak habis dalam sehari. Tak jarang, sajian seperti opor ayam, ketupat, dan rendang harus dipanaskan lagi untuk hari berikutnya.

Spesialis gizi dr Gaga Irawan Nugraha M.Gizi SpGK menjelaskan efeknya jika masakan lebaran terus-terusan dihangatkan. Benarkah nutrisinya masih sama?

Lakukan Pelurusan Rambut, Wanita di Inggris Ini Alami Kerusakan Ginjal Akut

Foto ilustrasi: Getty Images/iStockphoto

Seorang wanita mengalami kerusakan ginjal akut tiga kali selama dua tahun. Kondisi ini terjadi setelah dia selesai merawat rambutnya di salon.

Wanita 26 tahun itu awalnya tidak memiliki masalah kesehatan apapun. Namun, ia mulai mengalami sakit punggung, demam, muntah-muntah, hingga diare.

Narkoba 'Zombie' Xylazine Mulai Menyebar di Inggris, 11 Orang Tewas

Ilustrasi obat-obatan. (Foto: dikhy sasra)

Narkoba 'zombie' tranq atau xylazine kini juga sudah mulai menyebar di Inggris. Sebelumnya diketahui bahwa narkoba jenis ini sudah banyak memakan korban di Amerika Serikat hingga membuat penggunanya berubah menjadi 'zombie'. Penggunanya terkapar di jalan hingga mengalami efek luka parah pada kulit.

Ahli di Inggris menemukan bahwa xylazine digunakan sebagai campuran dalam narkoba jenis lain seperti heroin atau fentanil. Penjual nekat melakukan hal itu karena harga xylazine yang cenderung lebih murah dan memberikan efek yang lebih kuat.

Rodri Mengeluhkan Kondisi Rumput Santiago Bernabeu

Real Madrid vs Man City di Santiago Bernabeu. (Foto: Getty Images/Clive Brunskill)

Manchester City mengeluhkan kondisi rumput Santiago Bernabeu saat menghadapi Real Madrid. Pep Guardiola turut bersuara soal itu.

Man City bertandang ke markas Real Madrid pada leg pertama perempatfinal Liga Champions, Rabu (10/4/2024) dini hari WIB. Duel berakhir imbang 3-3.

PSG Incar Luis Diaz Sebagai Pengganti Mbappe

Luis Diaz diincar Paris Saint-Germain (REUTERS/Carl Recine)

Paris Saint-Germain berpotensi kehilangan Kylian Mbappe musim panas ini. Penyerang Liverpool Luis Diaz diincar sebagai penggantinya.

Mbappe diprediksi tidak akan memperpanjang masa tinggalnya di PSG yang habis 30 Juni. Sebab Mbappe mau mencari tantangan baru bersama Real Madrid yang disebut sudah mencapai kata sepakat soal kontrak.

Perempatfinal Liga Europa: AC Milan Kalah Tipis dari AS Roma 0-1

Foto: Getty Images/Jonathan Moscrop

AS Roma meraih keuntungan atas AC Milan di perempatfinal Liga Europa. Roma sukses mempermalukan Milan dengan skor tipis 1-0.

Milan menjamu Roma di Stadion San Siro pada pertandingan leg pertama, Jumat (12/4/2024) dinihari WIB. Gianluca Mancini tampil sebagai pembeda setelah mencetak gol kemenangan Giallorossi di babak pertama.

Perempatfinal Liga Europa: Leverkusen Kalahkan West Ham 2-0

Foto: CameraSport via Getty Images/Rob Newell - CameraSport

Bayer Leverkusen berhasil mengalahkan West Ham 2-0 di lanjutan Liga Europa. Kemenangan Leverkusen ditentukan oleh dua gol di menit-menit akhir.

Leverkusen vs West Ham memainkan laga perempatfinal leg pertama di BayArena pada Jumat (12/4) dinihari WIB. Die Werkself dibuat frustrasi oleh tim tamu yang memainkan strategi bertahan.

Perempatfinal Liga Europa: Liverpool Kalah dari Atalanta 0-3

Hasil Liverpool vs Atalanta. (Foto: REUTERS/Molly Darlington)

Liverpool tak berkutik menghadapi pressing Atalanta dalam laga perempatfinal Liga Europa. Merseyside Merah menyerah 0-3 di kandang sendiri.

Liverpool vs Atalanta tersaji di Anfield pada leg pertama perempatfinal Liga Europa, Jumat (12/4/2024) dini hari WIB. Tim tamu memainkan permainan hard pressing sepanjang 2x45 menit.

Menkes: Ini Masalah Kesehatan yang Sering Dialami Pemudik

Ilustrasi mudik. (Foto: Rifkianto Nugroho)

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin meminta masyarakat yang menjalani mudik lebaran untuk benar-benar menjaga kesehatan. Hal ini menjadi penting untuk diperhatikan agar perjalanan ke kampung halaman hingga kembali ke rumah berjalan dengan lancar.

Ia mengatakan tiga masalah kesehatan yang paling sering dialami oleh para pemudik adalah dispepsia atau gangguan saluran pencernaan, fatigue atau kelelahan parah, dan tekanan darah tinggi. Menkes Budi menambahkan bahwa masyarakat yang sedang dalam perjalanan bisa memanfaat pelayanan posko kesehatan di berbagai rute yang disediakan Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI.

Minum Air Kelapa Sebelum Tidur, Ini Manfaatnya untuk Kesehatan

Sederet manfaat minum air kelapa sebelum tidur. (Foto: Shutterstock)

Air kelapa adalah salah satu minuman yang dapat dikonsumsi untuk mengembalikan cairan tubuh. Namun, apakah air kelapa aman dikonsumsi di malam hari?

Air kelapa memiliki beragam sekali manfaat bagi kesehatan. Selain menghidrasi tubuh, air kelapa juga disebut dapat membantu mengendalikan kadar gula darah, menurunkan berat badan, hingga mencegah batu ginjal.

Kebiasaan Pagi Ini Bisa Jaga Kadar Gula Darah

Ilustrasi sarapan. (Foto: iStockphoto/Getty Images/Farknot_Architect)

Terkadang tak disadari, rupanya kebiasaan di pagi hari bisa menjadi penentu kondisi kesehatan seseorang. Terdapat beberapa kebiasaan sederhana dan sehat yang bisa dilakukan untuk membantu menurunkan gula darah ke tingkat normal dan mempertahankannya sepanjang hari.

Bagaimana kebiasaan sederhana yang bisa diterapkan. Berikut ini sederet tipsnya dikutip dari Eat This, Kamis (11/4/2024):