|
Yudo Andreawan dialihkan ke RSJ Dokter Soeharto Heerdjan setelah didiagnosis gangguan bipolar. Foto: Yudo Andreawan (Wildan N/detikcom) |
Nama Yudo Andreawan sempat geger di media sosial lantaran dinilai membuat onar di sejumlah tempat umum. Ia juga diketahui sempat terobsesi dengan seorang dokter gigi, hingga dokter tersebut melaporkan Yudo ke kepolisian. Warganet menyoroti, Yudo dikabarkan mengalami gangguan mental.
Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko melaporkan, Yudo didiagnosis mengidap gangguan bipolar. Atas diagnosis tersebut, Yudo dialihkan ke rumah sakit jiwa (RSJ) Dokter Soeharto Heerdjan, Grogol, Jakarta Barat setelah sebelumnya sempat menjalani perawatan di RS Polri, Kramat Jati, Jakarta Timur.