Hagia Sophia

26 December 2023

Makanan Terbaik untuk Atasi Perut Kembung

Ilustrasi. Foto: Getty Images/iStockphoto/WDnet

Kondisi bloating atau perut kembung sampai membuncit tentunya memicu rasa tidak nyaman, lantan perut terasa kencang dan penuh. Kondisi ini bisa disebabkan beberapa faktor seperti sembelit, menelan udara, makan berlebihan, dan penambahan berat badan.

Makanan tertentu dapat meredakan atau bahkan menyebabkan kembung yang membuat perut terasa tidak nyaman. Oleh sebab itu, penting untuk memperhatikan jenis makanan yang dikonsumsi untuk menghindari kondisi bloating..

Dikutip dari Health, berikut adalah makanan terbaik untuk mengatasi perut kembung atau bloating:

1. Mentimun
Banyak orang menggunakan mentimun untuk mengurangi bengkak di bawah mata mereka. Namun siapa sangka, seseorang juga dapat memakannya untuk mengurangi pembengkakan perut akibat kembung.

Sayuran ini mengandung quercetin, antioksidan flavonoid yang membantu mengurangi pembengkakan. Timun juga telah terbukti menghambat enzim pro-inflamasi.

2. Asparagus
Asparagus adalah makanan super yang mencegah kembung. Setengah cangkir asparagus mengandung sekitar 63 gram air yang dapat menghidrasi tubuh, membantu membuang air kecil, dan membuang semua kelebihan air tersebut untuk meringankan rasa tidak nyaman dan kembung.

Sayuran ini juga mengandung prebiotik yang mendukung pertumbuhan bakteri baik. Hal ini membantu menjaga keseimbangan yang sehat dalam sistem pencernaan untuk mencegah atau mengurangi gas.

3. Pisang
Satu buah pisang berukuran sedang mengandung 9 persen dari jumlah kalium harian yang direkomendasikan. Makanan yang kaya kalium mencegah retensi air dengan mengatur kadar natrium dalam tubuh. Dengan demikian, pisang dapat mengurangi kembung akibat garam.

Pisang juga mengandung serat yang dapat meringankan atau mencegah sembelit. Kembung juga dapat disebebkan oleh sembelit. Jika seseorang tidak dapat membuang kotoran dari saluran pencernaan, perut akan 'terbebani' oleh kotoran sehingga timbul kembung.

4. Pepaya
Papain (enzim dalam pepaya) membantu memecah protein dalam sistem pencernaan yang membuat pencernaan menjadi lebih mudah.

Buah tropis ini juga memiliki sifat anti-inflamasi dan serat yang mendukung saluran pencernaaan tetap kuat.

5. Nanas
Nanas mengandung air yang dapat mengatasi kembung dengan menjaga tubuh tetap terhidrasi.

Bromelain, enzim yang ditemukan dalam nanas, meningkatkan kesehatan pencernaan dengan membantu memecah protein. Menurut penelitian, bromelain adalah salah satu enzim yang paling efektif untuk memecah kolagen.

6. Yogurt dengan probiotik
Probiotik, yang merupakan bakteri baik dalam usus, membantu mengatur pencernaan dan menjaga kesehatan saluran pencernaan secara keseluruhan. Walhasil, rasa kembung dapat dihilangkan dengan yogurt yang memiliki kultur aktif.

7. Jahe
Jahe mengandung enzim pencernaan zingibain, yang membantu sistem pencernaan memecah protein. Senyawa ini berpotensi membantu makanan dicerna dengan lebih efisien, mengurangi kembung, gas, atau sembelit.

Seduhlah beberapa irisan jahe dalam secangkir air panas selama lima sampai sepuluh menit.

8. Teh Pappermint dan Chamomile
Jika merasa kembung setelah makan malam, minumlah secangkir teh peppermint atau teh chamomile panas. Kedua jenis teh ini dapat mengendurkan otot-otot pencernaan untuk membantu membuang gas yang menyebabkan perut kembung.

Selain melancarkan pencernaan, chamomile juga dapat menenangkan dan membuat rileks, yang dapat membantu meringankan ketidaknyamanan pada perut.

9. Kayu manis
Kayu manis adalah rempah-rempah yang mengandung banyak antioksidan yang dapat membantu membuang gas berlebih. Menurut penelitian, orang-orang telah menggunakan kayu manis secara tradisional selama ribuan tahun untuk mengobati masalah pencernaan seperti kembung.



























Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "9 Makanan Terbaik untuk Atasi Perut Buncit, Bye-bye Perut Begah dan Sembelit!"