Hagia Sophia

26 December 2023

WHO: Kasus COVID-19 Naik 50 Persen Lebih dalam Sebulan Terakhir

Ilustrasi COVID-19 (Foto: Getty Images/loops7)

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) melaporkan kenaikan kasus COVID-19 secara global dalam empat pekan terakhir. Kenaikannya bahkan mencapai lebih dari 50 persen.

Dalam pernyataan resmi, WHO menyebutkan dalam periode 28 hari terakhir, yaitu pada (20/11) sampai (17/12) terdapat lebih dari 850 ribu kasus baru secara global. Total kasus tersebut menunjukkan tren kenaikan sebesar 52 persen dibandingkan periode 4 minggu sebelumnya.

"Sebagian besar infeksi baru berasal dari Rusia, dengan hampir 280 ribu kasus, diikuti oleh Singapura dengan 120 ribu kasus, Italia dengan lebih dari 114 ribu kasus, Polandia dan Australia dengan masing-masing empat ribu kasus," kata WHO berdasarkan laporan negara-negara yang melaporkan jumlah kasus baru dalam 28 hari tertinggi, dikutip Senin (25/12).

Sementara dari kasus kematian, Italia melaporkan angka kematian tertinggi dengan 510 orang. Disusul oleh Swedia 396 orang, Rusia 376 orang, Australia 211 orang, dan Polandia 141 orang.

Meskipun virus COVID-19 kembali merebak, WHO menyebut bahwa jumlah kematian menurun 8 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu.

Sebelumnya, WHO juga resmi mengklasifikasikan COVID-19 varian JN.1 atau substrain keluarga subvarian Omicron BA.2.86 sebagai 'variant of interest' (VoI). Meski begitu, varian tersebut diklaim tidak menimbulkan banyak ancaman terhadap kesehatan masyarakat.

"Berdasarkan bukti yang ada, tambahan risiko kesehatan masyarakat global yang ditimbulkan oleh JN.1 saat ini dinilai rendah," kata WHO.



























Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "WHO Warning Kasus COVID Dunia Naik Lebih dari 50 Persen dalam 4 Minggu Terakhir"