Hagia Sophia

07 June 2023

Manfaat Bersepeda untuk Kesehatan, Kurangi Stres dan Turunkan Kolesterol

Foto: Reuters/Alaa Al Sukhni

Bersepeda adalah bentuk latihan aerobik low impact yang memiliki berbagai manfaat untuk kesehatan. Beberapa manfaat bersepeda yang terkenal yaitu bisa membantu menurunkan berat badan dan juga memperkuat kaki.

Mengendarai sepeda termasuk olahraga atau hobi yang sehat dan menyenangkan untuk segala usia. Bersepeda juga bisa disebut sebagai salah satu cara yang bisa dilakukan untuk membentuk hidup sehat, baik mental maupun fisik.

Dalam artikel ini, akan dibahas lebih lanjut tentang manfaat bersepeda. Apa saja? Simak ulasannya di bawah ini yuk!

Manfaat Bersepeda untuk Kesehatan

Jika dilakukan secara teratur, berikut merupakan manfaat bersepeda untuk kesehatan yang akan didapatkan:

1. Meningkatkan Fleksibilitas
Fisioterapis bernama Jaclyn Kubiak, PT, DPT, mengungkapkan bahwa salah satu manfaat bersepeda adalah bisa meningkatkan kekuatan dan fleksibilitas tubuh. Pasalnya, bersepeda bisa membantu melonggarkan pinggul, betis, dan bagian paha.

"Dengan bersepeda paha belakang seseorang diaktifkan sekitar 17%, paha depan 17%, dan glutes 15 hingga 17%," terang Kubiak, dikutip detikHealth dari situs Cleveland Clinic.

Dengan demikian, jika dilakukan secara rutin bersepeda bisa membuat bagian tubuh bawah menjadi fleksibel dari waktu ke waktu.

2. Memperkuat Otot Kaki
Manfaat bersepeda untuk kaki adalah bisa meningkatkan otot-otot kaki tanpa membebani persendian. Dengan menargetkan bagian paha, bokong, dan betis.

3. Membantu Mengurangi dan Mengontrol Berat Badan
Dilansir laman Better Health Channel Bersepeda memiliki manfaat untuk mengurangi atau mengontrol berat badan, karena dengan bersepeda kita bisa meningkatkan laju metabolisme tubuh dan membakar lemak.

Dalam sebuah penelitian menunjukkan bahwa, seseorang setidaknya harus membakar 8.400 kilojoule (sekitar 2.000 kalori) seminggu melalui olahraga. Di sini, bersepeda stabil membakar sekitar 1.200 kilojoule (sekitar 300 kalori) per jam.

4. Meningkatkan Stamina Tubuh
Bersepeda bermanfaat untuk kekuatan dan stamina, sekaligus kekuatan dan kebugaran aerobik. Menariknya, bersepeda bisa menjadi olahraga dampak rendah dibandingkan dengan aktivitas fisik lainnya.

5. Membantu Menurunkan Kolesterol
Dikutip dari Healthline, efek dari bersepeda bermanfaat untuk membantu menurunkan kadar kolesterol. Sebuah review dari 300 penelitian mengungkapkan bahwa bersepeda dalam ruangan memiliki efek positif pada kolesterol total.

Hal ini sejalan dengan jurnal tahun 2019 bertajuk Health Benefits of Indoor Cycling: A Systematic Review oleh Manuel Chavarrias, dkk, yang menyebutkan bahwa bersepeda mampu meningkatkan kadar kolesterol baik high density lipoprotein (HDL), sekaligus menurunkan kadar kolesterol jahat low-density lipoprotein (LDL) dan trigliserida.

6. Menurunkan Tingkat Stres dan Penyakit Mental
Bersepeda juga bisa membantu menjaga kesehatan mental. Dengan bersepeda, kamu bisa pergi melihat lingkungan sekitar sehingga kamu dapat merasakan suasana yang lebih alami.

Efek kesehatan dari bersepeda dan kenikmatan yang bisa didapat dari aktivitas ini dapat membuatmu menjadi lebih bersemangat.

Dengan begitu, bisa membantu membangun positive vibes, yang akan membuat penurunan tingkat stres. Berbeda dengan olahraga lainnya yang membuat kamu tetap berada di dalam ruangan, memerlukan waktu, atau tempat khusus.

7. Mendorong Tubuh Mengelola Keseimbangan
Bersepeda juga bermanfaat untuk meningkatkan keseimbangan. Pasalnya, seseorang harus berada dalam posisi tertentu saat mengendarai sepeda di dalam atau di luar ruangan.

Hal tersebut membantu melatih tubuh untuk mempertahankan postur yang lebih baik. Jika kamu ingin meningkatkan koordinasi, bersepeda bisa membantu menstabilkan otot inti.

"Kalau dipikir-pikir, saat seseorang bersepeda, ia harus menemukan pusat keseimbangan itu agar tetap tegak," tutur Kubiak.

8. Mengurangi Risiko Penyakit Kardiovaskular
Penelitian tahun 2019 dalam National Library of Medicine yang dilakukan oleh Solveig Nordengen, dkk, menghasilkan temuan bahwa bersepeda dikaitkan dengan risiko penyakit kardiovaskular yang lebih rendah.

Bersepeda dengan kesehatan jantung bermanfaat untuk mengurangi masalah penyakit jantung, seperti risiko kardiovaskular. Kardiovaskular (CVD) adalah sebutan untuk serangkaian masalah jantung dan pembuluh darah.

9. Olahraga yang Berdampak Rendah
Bersepeda itu cukup mudah dilakukan tubuh, karena berdampak rendah bagi orang yang menginginkan latihan intens tanpa harus membebani persendian. Apalagi bagi mereka yang memiliki masalah dengan sendi dan kekakuan.

10. Membangun Positif Vibes
Bersepeda di pagi hari misalnya, juga berperan dalam membantu membangun positif vibes untuk memulai hari. Efek tersebut akan membantu meningkatkan tingkat energi dan metabolisme sepanjang hari.

11. Membantu Menurunkan Risiko Penyakit Diabetes Tipe 2
Penyakit diabetes tipe 2 termasuk masalah kesehatan masyarakat yang serius. Salah satu alasan utama seseorang bisa mengembangkan kondisi tersebut yaitu karena kurangnya aktivitas fisik.

Untuk menurunkan risiko penyakit ini, kamu harus rutin melakukan aktivitas fisik. Salah satu pilihan aktivitas yang disarankan yaitu bersepeda.

Penelitian berskala besar di Finlandia telah menemukan bahwa orang yang bersepeda lebih dari 30 menit per hari akan memiliki risiko 40% lebih rendah terkena diabetes.

12. Membantu Mencegah serta Mengelola Kondisi Medis
Bersepeda bermanfaat untuk membantu melindungi tubuh dari penyakit serius, seperti:
  • Stroke
  • Depresi
  • Serangan jantung
  • Beberapa jenis kanker
  • Diabetes
  • Obesitas
  • Radang sendi
Apakah Bagus Bersepeda Setiap Hari?

Salah satu manfaat utama bersepeda yaitu berdampak rendah, dengan demikian bersepeda juga bagus dilakukan setiap hari.

"Kamu dapat memasukkan bersepeda ke dalam kehidupan sehari-hari. Misalnya, bersepeda cepat untuk ke kantor atau toko kelontong juga berkontribusi pada target olahraga mingguan," ujar Kubiak.

Secara keseluruhan, bersepeda termasuk pilihan olahraga yang bagus bagi mereka yang sedang bepergian atau menginginkan olahraga yang lebih mudah dan ringan.
























Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "12 Manfaat Bersepeda untuk Kesehatan, Bisa Mengurangi Stres Lho"