![]() |
| istimewa |
Angka kasus penyakit jantung pada usia muda semakin tinggi. Hal ini disebabkan karena faktor risiko yang kian meningkat, seperti gaya hidup yang tak sehat.
Spesialis bedah toraks dan kardiovaskular BraveHeart - Brawijaya Hospital Saharjo, dr Sugisman, SpBTKV(K), mengatakan dalam beberapa tahun terakhir, semakin banyak kasus penyakit jantung ditemukan pada kelompok usia muda, bahkan mulai dari usia 30 hingga 40 tahun.








