Hagia Sophia

16 July 2025

Dulu Dilepas Gratis, Kini Real Madrid Harus Bayar Mahal untuk Carreras

Alvaro Carreras saat berseragam Benfica. Foto: Getty Images/Eurasia Sport Images

Real Madrid baru saja menebus Alvaro Carreras seharga 50 juta Euro dari Benfica. Padahal lima tahun lalu mereka melepas bek kiri 22 tahun itu secara cuma-cuma ke Manchester United.

Dikontrak selama enam musim, Carreras menjadi pemain keempat yang didatangkan Madrid pada musim panas ini setelah Dean Huijsen, Trent Alexander-Arnold, dan Franco Mastantuono. Upaya merekrutnya sudah dilakukan sejak Maret lalu.

Jordan Henderson Kembali ke Liga Inggris dan Gabung dengan Brentford

Foto: Getty Images/Alex Bierens de Haan

Jordan Henderson kembali ke Liga Inggris. Mantan kapten Liverpool tersebut merapat ke Brentford.

Brentford mengumumkan merekrut Jordan Henderson, Selasa (15/7/2025). The Bees mengikat Henderson dengan kontrak selama dua tahun.

PSG Dipastikan Ikut Piala Dunia Antarklub Berikutnya, Chelsea Belum Pasti

Chelsea menjadi juara Piala Dunia Antarklub 2025. Foto: Getty Images/Buda Mendes

Chelsea tak dijamin ikut Piala Dunia Antarklub edisi berikutnya meski mereka berstatus juara bertahan. The Blues tetap harus memenuhi syarat kualifikasi untuk kembali tampil di turnamen tersebut.

Dengan format baru yang melibatkan 32 tim peserta dari enam konfederasi, Chelsea berhasil keluar sebagai juara usai mengalahkan Paris Saint-Germain 3-0 di final akhir pekan lalu. Itu merupakan gelar kedua bagi The Blues setelah yang pertama pada 2021.

Beberapa Kebiasaan Sederhana Ini Bisa Picu Sakit Kepala Setiap Hari

Ilustrasi sakit kepala ketika berakvitas. (Foto: Getty Images/kyonntra)

Sakit kepala merupakan salah satu masalah kesehatan umum yang dialami banyak masyarakat. Kondisi ini bisa dipicu oleh masalah sederhana atau kondisi medis serius lainnya.

Jenis nyeri kepala yang dialami bisa bervariasi. Kondisi ini dapat menimbulkan rasa yang berdenyut, terus-menerus, tajam atau tumpul di area kepala.

Israel Terus Hancurkan Sistem Kesehatan di Gaza

Rumah sakit di Gaza hancur (Foto: Anadolu via Reuters Connect/Khalil Ramzi Alkahlut)

Israel masih terus menerus menghancurkan sistem kesehatan di Gaza dengan tidak hanya merusak fasilitas medis, tetapi juga menahan, menyiksa dan membunuh dokter yang bertugas di rumah sakit.

Baru-baru ini, Dr Ahmad Qandeel, seorang ahli bedah yang bekerja di Rumah Sakit Arab al-Ahli di bagian utara Gaza, tewas usai ditembaki pesawat tak berawak saat berada di pasar. Setidaknya 50 orang dilaporkan tewas dalam kejadian itu.

Bayi Perempuan Alami 'Mikropenis' Akibat Berbaring di Dada Ayahnya, Ini Kisahnya

Ilustrasi bayi (Foto: Getty Images/chaunpis)

Seorang bayi perempuan mengalami 'mikropenis' setelah berbaring di dada ayahnya dalam kasus aneh yang menurut para dokter seharusnya menjadi peringatan bagi ribuan orang tua baru.

Kasus tersebut, yang dijelaskan oleh dokter Swedia, melibatkan seorang bayi perempuan yang berbaring di dada ayahnya. Ini merupakan bagian penting dari perawatan bayi baru lahir yang disebut kontak kulit ke kulit atau skin to skin, dan memiliki beberapa manfaat kesehatan.

Jalan Kaki ala Jepang Ini Dipercaya Lebih Efektif Perpanjang Umur

Foto: Getty Images/zoff-photo

Jalan kaki 10.000 langkah per hari sudah lama dikenal sebagai 'standar emas' gaya hidup sehat. Namun, benarkah harus sebanyak itu? Sebuah metode jalan kaki asal Jepang yang hanya butuh 30 menit sehari diklaim justru bisa memberi manfaat lebih besar, bahkan hingga 10 kali lipat.

Konsep 10.000 langkah ini sebenarnya berasal dari kampanye pemasaran pedometer 'Manpo-Kei' di Jepang pada 1960-an. Meski bukan angka yang ditentukan lewat sains, jumlah ini jadi populer sebagai target harian. Namun, studi Universitas Granada pada 2023 menyebut 8.000 langkah saja sebenarnya sudah cukup untuk menurunkan risiko kematian dini secara signifikan.

Sejumlah Buah yang Bagus Dikonsumsi Pengidap Diabetes

Ilustrasi buah (Foto: Getty Images/GANNAMARTYSHEVA)

Buah dikenal sebagai sumber alami vitamin dan antioksidan. Namun, banyak pengidap diabetes ragu untuk mengonsumsinya karena kandungan gula alami yang dimiliki. Padahal, buah tetap penting dalam pola makan sehari-hari, termasuk bagi mereka yang hidup dengan diabetes.

Meskipun buah mengandung karbohidrat yang akan diproses tubuh menjadi gula, karbohidrat tersebut tergolong sehat dan dibutuhkan untuk mendukung fungsi otak serta sel darah merah. Kandungan serat yang tinggi dalam buah juga membantu menyeimbangkan kadar gula alami yang terkandung di dalamnya.

Ini Gejala Kanker yang Bisa Muncul di Malam Hari

Ilustrasi (Foto: Getty Images/iStockphoto/kaipong)

Kanker adalah sekelompok penyakit yang ditandai dengan pertumbuhan sel abnormal yang membelah secara tidak terkendali serta mampu menyerang dan merusak jaringan tubuh normal. Dalam banyak kasus, kanker juga memiliki kemampuan untuk menyebar ke bagian tubuh lainnya.

Kanker merupakan penyebab kematian kedua terbanyak di dunia. Meski demikian, tingkat kesembuhan untuk berbagai jenis kanker terus meningkat seiring kemajuan dalam metode skrining, pengobatan, dan upaya pencegahan.

Ini Batas Waktu Aman Simpan Daging Rendang di Freezer

Batas waktu aman menyimpan rendang di freezer (Foto: Getty Images/michael nero jonnes)

Rendang merupakan salah satu makanan favorit orang Indonesia. Jika disimpan dengan benar, maka rendang yang lezat bisa bertahan lama.

Lantas apa yang perlu diperhatikan agar rendang bisa lebih awet untuk disimpan? Begini penjelasannya.

Wabah Pes Muncul di Arizona, 1 Warga Meninggal Kurang dari 24 Jam Usai Muncul Gejala

Wabah pes. (Foto: BBC World)

Otoritas kesehatan Arizona melaporkan satu orang meninggal dunia akibat penyakit pes yang menyerang paru-paru. Informasi tersebut dikonfirmasi pada Jumat (13/7/2025).

Catatan tersebut adalah kematian pertama sejak 2007, menurut Dinas Kesehatan dan Layanan Kemanusiaan Wilayah Coconino. Dirinya sebelumnya dilaporkan memiliki riwayat kontak dengan hewan mati yang juga terkena pes.

Pengidap Diabetes Sebaiknya Hindari Makanan dan Minuman Ini

Ilustrasi makanan dan minuman yang sebaiknya tak dikonsumsi pengidap diabetes (Foto: Shutterstock)

Hidup dengan diabetes bisa menjadi tantangan, terutama dalam hal mengatur pola makanan. Diabetes adalah kondisi kesehatan kronis yang memengaruhi cara tubuh mengubah makanan menjadi energi.

Kondisi ini ditandai dengan kadar gula darah tinggi, yang dapat menyebabkan berbagai komplikasi seperti penyakit jantung, kerusakan ginjal, bahkan kerusakan saraf jika tak ditangani dengan cepat.

Pujian Donald Trump untuk Cole Palmer

Foto: REUTERS/Kevin Lamarque

Ada momen Presiden AS, Donald Trump berbicara dengan Cole Palmer. Trump menyukai Palmer, si pemain cuma simpel jawab 'thank you'.

Chelsea menangi Piala Dunia Antarklub 2025. The Blues menang telak 3-0 atas PSG di final pada Senin (14/7) dini hari WIB di MetLife Stadium, New Jersey.

Reaksi Cole Palmer Kerika Disebut Miliki Kans Raih Ballon d'Or

Cole Palmer di final Piala Dunia Antarklub 2025. (Foto: Etsuo Hara/Getty Images)

Cole Palmer mulai digadang-gadang layak memenangkan Ballon d'Or 2025. Penyerang Chelsea itu menanggapinya dengan 'dingin'.

Palmer kembali bersinar di Chelsea. Pemain berusia 23 tahun itu baru saja mengantar timnya juara Piala Dunia Antarklub 2025.

Piala Dunia Antarklub Diyakini Gengsinya Akan Lebih Tinggi dari Liga Champions

Levi Colwill berfoto bersama trofi Piala Dunia Antarklub. Foto: FIFA via Getty Images/Carmen Mandato - FIFA

Bek Chelsea Levi Colwill meyakini bahwa Piala Dunia Antarklub akan memiliki gengsi lebih tinggi dari Liga Champions di masa depan. Ia pun bangga karena The Blues berhasil menjadi juara di edisi perdana dengan format baru.

Chelsea mematahkan prediksi dengan menghajar Paris Saint-Germain 3-0 dalam final yang berlangsung di East Rutherford, Senin (14/7) dini hari WIB. Gelar itu menjadi yang kedua bersama manajer Enzo Maresca. Mei lalu, mereka baru memenangi Conference League.

Trossard Bersiap Tinggalkan Arsenal

Foto: Getty Images/Mike Hewitt

Leandro Trossard berkemas cabut dari Arsenal. Meriam London sedang gencar beli winger baru, Trossard rela jika harus dijual.

Arsenal sudah dapatkan Noni Madueke dari Chelsea. Arsenal masih incar satu penyerang sayap lainnya, yakni Eberechi Eze dari Crystal Palace.

Batas Aman Pemakaian Minyak Goreng Bekas untuk Kesehatan

Ilustrasi penggunaan minyak goreng bekas. (Foto: Getty Images/iStockphoto/trangiap)

Salah satu kebiasaan memasak yang banyak dilakukan masyarakat adalah menyimpan minyak goreng sisa. Ketika minyak bekas penggorengan masih tersisa banyak, rasanya sayang untuk membuang semuanya.

Perlu jadi perhatian, nyatanya penggunaan minyak goreng bekas ada batas amannya. Jika tetap digunakan secara berlebihan, ini tentu dapat berdampak buruk bagi kesehatan, khususnya sistem kardiovaskular.

Ini yang Terjadi pada Tubuh Bila Kopi Dikonsumsi Secara Berlebihan

Ilustrasi kopi (Foto: Getty Images/iStockphoto/PeopleImages)

Seperti kata pepatah, segala sesuatu yang berlebihan bisa membawa dampak negatif, termasuk ketika berbicara soal kopi. Setiap hari, kopi menjadi bagian dari rutinitas banyak orang di seluruh dunia.

Tak sedikit yang memulai harinya dengan secangkir kopi, bahkan ada yang mengonsumsinya beberapa kali dalam sehari. Meskipun memberikan efek menyegarkan, penting untuk memperhatikan batas konsumsi kafein agar tidak berdampak buruk bagi kesehatan.

Mana yang Lebih Sehat, Sarapan Nasi Uduk atau Bubur Ayam?

Bubur ayam merupakan salah satu menu sarapan favorit (Foto: Getty Images/Fani Ns)


Sarapan adalah waktu makan yang penting untuk mengisi energi sebelum beraktivitas. Beberapa menu sarapan yang paling populer di Indonesia adalah nasi uduk dan bubur ayam.

Keduanya sebenarnya sama-sama lezat, mudah ditemukan, dan harganya murah. Namun, jika dibandingkan antara keduanya, mana yang lebih sehat untuk sarapan?

Saatnya Cek Arah Kiblat

Foto: Getty Images/iStockphoto/Aviator70

Matahari kembali melintas tepat di atas Ka'bah pekan ini. Momen ini bisa dimanfaatkan umat Muslim untuk mengecek ulang arah kiblat.

Mengutip Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) melalui akun Instagram @tandawaktubmkg, fenomena Matahari tepat di atas Ka'bah terjadi lagi pada 14-18 Juli 2025 pukul 16.27 WIB, dan puncaknya diperkirakan terjadi pada 16 Juli 2025.