Hagia Sophia

08 December 2024

Liga Italia: Juventus Vs Bologna Berakhir Imbang 2-2

Foto: Getty Images/Image Photo Agency

Juventus secara dramatis mengimbangi Bologna 2-2 dalam lanjutan Liga Italia. Pada laga ini pelatih Thiago Motta juga diganjar kartu merah.

Juventus vs Bologna berlangsung di Allianz Stadium, Minggu (8/12/2024) dini hari WIB. Si Nyonya Tua dapat perlawanan sengit dari tim tamu.

Dan Ndoye sudah nyaris merobek gawang Juve saat laga berjalan sembilan menit. Bola tembakannya dari luar kotak penalti membentur tiang.

Juventus perlahan mulai menyerang. Ada beberapa tembakan yang dilepaskan, namun belum mengarah ke gawang.

Bologna mampu memimpin 1-0 di menit ke-30. Dan Ndoye merobek gawang Mattia Perin dengan menuntaskan assist Emil Holm.

Juventus tak kunjung mampu melepaskan tembakan di sisa waktu babak pertama. Hal ini membuat Bologna memimpin sampai turun minum.

Babak tak berjalan baik untuk Juventus. Pelatih Thiago Motta diganjar kartu merah pada menit ke-52 setelah memaki wasit.

Selang satu menit setelah Motta diusir, Juventus kebobolan. Kali ini Tommaso Pobeg yang mencetak gol usai berhadapan dengan Perin. 2-0 Bologna memimpin.

Juventus mencoba untuk meningkatkan serangan. Bianconeri akhirnya bisa memperkecil ketertinggalan menjadi 1-2 di menit ke-62 lewat Teun Koopmeiners.

Tekanan terus dilakukan Juventus. Namun, pertahanan Bologna masih sangat sip.

Juventus berhasil memaksakan laga tuntas dengan skor 2-2. Samuel Mbangula mencetak gol lewat tembakan terukurnya di injury time.

Hasil ini membuat Juventus tetap di posisi keenam dengan 27 poin. Bologna di urutan kedelapan dengan 22 poin.

Susunan Pemain

Juventus: Perin; Danilo, Gatti, Kalulu, Cambiaso; Locatelli, Fagioli, Koopmeiners, Francisco Conceicao, Weah, Vlahovic.

Bologna: Skorupski; Holm, Beukema, Lucumi, Juan Miranda; Freuler, Pobega, Ndoye, Domínguez, Odgaard, Castro.


























Artikel ini telah tayang di sport.detik.com dengan judul "Juventus Vs Bologna 2-2, Thiago Motta Kartu Merah"