![]() |
Ilustrasi. (Foto: Getty Images/iStockphoto/AaronAmat) |
Sebagian orang mengira kunci hidup sehat dan panjang umur adalah dengan mengikuti pola diet ketat dan mengonsumsi obat-obatan yang mahal. Padahal, rahasia umur yang panjang terkadang tidak sesulit yang dibayangkan.
Seorang wanita di Kolombia, Maria Antonia Cuero, telah hidup selama 123 tahun dan diyakini sebagai orang tertua di dunia. Alih-alih mengonsumsi obat-obatan dan menjalani prosedur yang mahal, rahasia umur panjang Maria ternyata berkat dua makanan sederhana yang rutin dia konsumsi.
Dalam sebuah program televisi, Maria mengungkap rutinitas hariannya, pola makan, gaya hidup, serta filosofi hidupnya. Maria mengaku sering tertawa, tidak khawatir, menghabiskan waktu di luar ruangan, rutin berjalan kaki, dan sedikit duduk.
Maria juga membagikan dua makanan utama yang menurutnya membantu bisa hidup sehat dan berumur panjang. Apa saja?
1. Ikan
Lahir di tepi Sungai MayorquÃn di Kolombia, Maria tumbuh dalam keluarga besar dengan 10 saudara kandung, dengan akses mudah ke ikan segar, yang sering dia tangkap sendiri.
"Ikan yang enak. Saya akan menggoreng ikannya lalu mencampurnya dengan kelapa dan nasi," kata Maria dikutip dari Medical Daily, Kamis (27/2/2025).
Penelitian telah membuktikan ikan, yang kaya akan protein berkualitas tinggi, vitamin, dan minyak sehat merupakan bagian penting dari pola makan bergizi. Khususnya ikan berminyak, yang mengandung banyak asam lemak omega-3 yang telah terbukti berpotensi meningkatkan kesehatan jantung, mencegah kanker, dan mengurangi peradangan.
2. Pisang
Maria juga mengungkapkan dirinya sangat suka makan pisang sejak kecil, khususnya jenis pisang bocadillo yang berukuran kecil.
Kaya akan serat, antioksidan, vitamin, kalium, dan nutrisi sehat lainnya, pisang membantu meningkatkan pencernaan dan kekebalan tubuh, menjaga fungsi jantung yang tepat, mengatur tekanan darah, dan membantu menyeimbangkan cairan dalam tubuh, faktor-faktor kunci untuk meningkatkan peluang umur panjang.
Artikel ini telah tayang di health.detik.com dengan judul "Rahasia Panjang Umur Wanita Berusia 123 Tahun, Rajin Konsumsi 2 Makanan Ini"